tirto.id - Sinopsis film Perang Kota mengambil latar belakang masa kolonial Belanda, perjuangan para pemuda pemudi dalam mengusir penjajah, serta cinta segitiga dan pengkhianatan. Kisah menarik ini akan rilis di bioskop tanah air mulai 30 April 2025 di jaringan XXI, CGV serta Cinepolis.
Saat ini cukup langka sineas tanah air yang mengangkat tema heroiknya masa perjuangan kemerdekaan RI tahun 1945-an ke layar lebar. Beruntung sutradara Mouly Surya memilih untuk melakukan adaptasi novel lawas berjudul “Jalan Tak Ada Ujung” karya Mochtar Lubis, sebagai salah satu proyek yang dikerjakannya tahun 2024-2025 ini.
Proses pembuatan Perang Kota atau judul internasionalnya This City is a Battlefield digarap dengan sangat serius hingga melibatkan sineas dari tiga negara yaitu Amerika, Belanda dan Indonesia sendiri. Agar mendapatkan adegan yang heroik dan natural, pengisian audionya juga dikerjakan di sebuah studio di Prancis.
Daftar Pemain Film Perang Kota
Film ini semakin mantap dengan akting menjiwai dari para pemeran utamanya yakni Ariel Tatum (Fatimah), Chicco Jerikho (Isa) dan Jerome Kurnia (Hazil). Tokoh muda yang menjadi sentral dari film bergenre aksi, sejarah, dengan balutan romansa dan drama.
Selain mereka bertiga, berikut adalah daftar lengkap pemeran film tersebut:
- Chicco Jerikho: Isa
- Ariel Tatum: Fatimah
- Jerome Kurnia: Hazil
- Chew Kin Wah: Baba Tan
- Sheila Kusnadi: Anak Baba Tan
- Dea Panendra: Istri Panca Tirta
- Imelda Therinne: Mayang
- Rukman Rosadi: Kamaruddin
- Alex Abbad: Soldier Sopoy
- Indra Birowo: Abdullah
Sebelum dirilis di Indonesia, warga Belanda yang hadir dalam kompetisi Film Festival Rotterdam (IFFR) 2025 telah lebih dahulu menyaksikan tayangannya pada akhir Februari 2025 lalu. Bagaimana kisah sinema berdurasi 1 jam 59 menit tersebut? Simak sinopsis lengkapnya berikut ini.
Sinopsis Film Perang Kota Tentang Apa?
Dalam medan perjuangan usai proklamasi kemerdekaan RI, ternyata tentara penjajah masih belum rela melepas tanah jajahannya ini. Tepatnya tahun 1946, Isa hidup bersama istrinya Fatimah dalam kondisi mental masih membekas akibat pertempuran sengit yang sebelumnya dia jalani.
Isa berprofesi sebagai guru SD dan pemain biola yang masih tergolong muda. 35 tahun usia Isa, namun belum juga dikaruniai putra akibat trauma perang yang menyebabkan dirinya mengalami impotensi.
Kota dalam kondisi kacau karena serangan Gurkha, Inggris, atau Belanda yang membakar gedung dan rumah. Sementara itu pemerintahan belum sempurna terbentuk dan presiden melarikan diri dari kota karena serangan tersebut.
Isa ikut dalam perjuangan revolusi bersama para pemuda, termasuk teman dan murid biolanya, Hazil yang masih muda. Namun ketampanan Hazil membuat Fatimah tergoda. Tak terhindar lagi terjadi cinta segitiga antar mereka.
Isa berpura-pura tak tahu tentang hal itu karena sadar akan kelemahannya sendiri. Tak diduga, Fatimah hamil dengan Hazil sebagai ayah dari bayinya. Kenyataan pahit yang menghantam Isa, sebab dirinya tidak pernah menjamah Fatimah. Namun lagi-lagi Isa tetap diam dan mengakui bahwa bayi Fatimah adalah putranya.
Disisi lain perjuangan harus terus berlanjut. Isa dan Hazil berencana untuk menghancurkan bioskop tempat para penjajah menghabiskan waktu. Bioskop di Pasar Senen itu penuh dengan NICA Inggris dan Belanda. Gubernur Van Mook adalah target utama yang diincar mereka berdua.
Sayangnya, Hazil berkhianat dalam perjuangan tersebut. Hidup sedang tidak berpihak pada Isa, sebab Fatimah pun meninggalkan Isa bersama buah hatinya. Apa yang akan terjadi selanjutnya? Simak saja tayangan lengkap film Perang Kota.
Link Beli Tiket Film Perang Kota di Bioskop XXI, CGV, Cinepolis
Pastikan Anda mendapatkan tiket film ini sebelum tayang dengan membeli lewat link daring yang tersedia di bawah:
Link Beli Tiket Film Perang Kota di Bioskop XXI
Penulis: Cicik Novita
Editor: Wisnu Amri Hidayat
Masuk tirto.id


































