tirto.id - Tiga film Indonesia yang akan rilis di bioskop-bioskop tanah air pekan ini, tepatnya pada Kamis (7/11/2019). Mulai dari film horor kolaborasi Kimo Stamboel dan Joko Anwar dalam Ratu Ilmu Hitam, biografi seniman asal Makasar dalam Ati Raja, sampai dengan kisah polisi dalam Hanya Manusia.
Berikut daftar film rilis minggu ini beserta sinopsisnya.
Setelah lama meninggalkan panti asuhan tempat dia dahulu dibesarkan, Hanif mengajak Nadya, istrinya serta tiga anaknya untuk berkunjung. Awalnya mereka ingin ke Bali, namun keadaan Pak Bandi, pengasuh panti yang tua dan sakit keras menjadi pertimbangan tersendiri untuk berkunjung.
Anton dan Jefri, sahabat lama Hanif yang juga besar di panti turut datang. Mereka membawa istri mereka masing-masing.
Panti asuhan tersebut jauh dari kota dan tidak terdeteksi oleh google maps. Selain itu, tempat itu juga jauh dari pemukiman penduduk. Melihat keadaan pak Bandi yang semakin parah membuat mereka ingin menginap. Mereka ingin memberi penghormatan “terakhir” kepada pengasuh masa kecilnya.
Malam yang merasa sangka akan menyenangkan dan damai ternyata salah. Satu per satu dari mereka mengalami keganjilan yang mengerikan. Sebagian diteror oleh hal-hal yang paling mereka takuti. Sementara itu, anak-anak mulai melihat penampakan perempuan pincang. Korban mulai berjatuhan. Apabila tidak hilang, maka mati.
Ada sesosok yang sepertinya sangat benci dan penuh dendam. Dia ingin semua orang di situ mati. Dahulu memang ada cerita yang cukup mengerikan. Salah satu perempuan pengasuh panti mengalami gangguan kejiwaan. Dia dikurung dalam sebuah kamar. Si perempuan berontak dan berusaha keluar dengan menggedor pintu menggunakan kepalanya. Tujuan keluar gagal, justru kepalanya yang pecah.
Beberapa pemain yang bergabung di antaranya Ario Bayu, Hannah Al Rashid, Zara JKT48, Ari Irham, Muzaki dan lainnya.
Ratu Ilmu Hitam merupakan karya sutradara Kimo Stamboel dan penulis naskah Joko Anwar.
Kimo Stamboel sebagai sutradara terkenal dengan adegan-adegannya yang berdarah. Selain film ini, kita juga bisa melihat beberapa karyanya dalam DreadOut (2019), Killers (2014) dan Bunian (2004). Sementara Joko Anwar juga terkenal akan film-filmnya yang memiliki nuansa gelap dan horor. Beberapa film terakhirnya yaitu Pengabdi Setan (2017), Gundala: Negeri Ini Butuh Patriot (2019) dan Perempuan Tanah Jahanam (2019).
Film ini merupakan remake dari film dengan judul yang sama tahun 1981. Pada film tersebut, pemeran utamanya adalah Suzzana. Saat itu, Ratu Ilmu Hitam (1981) menjadi salah satu film horor terbaik Indonesia. Ratu Ilmu Hitam (1981) masuk nominasi piala FFI 1982 untuk kategori Aktris Terbaik, Pemeran Pembantu Pria Terbaik, Penyunting Gambar Terbaik dan Sinematografi Terbaik.
Berikut trailerRatu Ilmu Hitam (2019).
Setiap pekerjaan memiliki resiko masing-masing, termasuk polisi. Annisa salah satu polisi yang baru saja pindah tugas ke Jakarta Utara. Dia seorang perwira muda yang harus berbagi waktu antara tugas dan keluarga.
Sementara itu, tempat penugasan barunya di Jakarta Utara sedang penuh dengan teror penculikan anak-anak di bawah umur. Beberapa korban bahkan ditemukan telah menjadi mayat.
Annisa yang kini bertugas di Satuan Reskrim Polres Metro Jakarta Utara mendapat tugas untuk mengusut kasus tersebut. Selalu ada korban tiap harinya. Belum selesai masalah penculikan, tiap hari Anissa juga mendapat tekanan dari hal-hal lain seperti rekan kerja.
Saat kasus semakin rumit, bukannya datang titik terang, adik satu-satunya yang sangat dia sayangi justru menjadi korban penculikan.
Para pemain yang bergabung di antaranya Prisia Nasution, Yama Carlos, Lian Firman, Verdi Solaiman, Tegar Satrya, Shenina Cinnamon, Soleh Solihun, Fuad Idris, Nagra Kautsar, Egi Fedly, dan Windy Apsari.
Hanya Manusia merupakan karya sutradara Tepan Kobain serta penulis naskah Rebecca M. Bath, Monty Tiwa, dan Putri Hermansjah. Film berdurasi 91 menit ini berada dalam naungan Mabes Polri Divisi Hubungan Masyarakat.
Berikut trailer Hanya Manusia.
Kali ini, kita berkenalan dengan biografi seorang seniman Ho Eng Dji. Dia adalah seorang penyair dan musisi Makassar yang lahir di Kassi Kebo tahun 1906 dan wafat 1960 di Makassar. Ho Eng Dji merupakan kaum Tionghoa peranakan yang hidup bergaul dengan harmonis dengan masyarakat Makassar.
Kita akan menyaksikan hubungan antar budaya dan kisah cintanya yang sendu. Selama hidupnya, beberapa lagu ciptaan Ho Eng Dji yang populer hingga saat ini antara lain Ati Raja, Sailong, Dendang-dendang, dan Amma Ciang.
Para pemain yang bergabung di antaranya Fajar Baharuddin, Jennifer Tungka, Stephani Andries, Chesya Tjoputra, Goenawan Monoharto, Zulkifli Gani otto, Noufah A. Patajangi, Saenab Hasmar, Agung Iskandar, dan Gregorius.
Ati Raja merupakan karya sutradara dan penulis naskah Shaifuddin Bahrum. Film berdurasi 84 menit ini berada dalam naungan produksi Persaudaraan Peranakan Tionghoa Makassar (P2TM), 7.
Berikut trailer Ati Raja.
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Yulaika Ramadhani