Menuju konten utama
Jadwal F1 GP Meksiko 2022

Siaran Langsung F1 GP Meksiko 2022 Malam Ini Live Moji & Vidio

Siaran langsung F1 GP Meksiko 2022 malam ini live Moji TV & Vidio, atau Senin (31/10) dini hari pukul 03.00 WIB. Verstappen (Red Bull) pole possition.

Siaran Langsung F1 GP Meksiko 2022 Malam Ini Live Moji & Vidio
Pembalap Red Bull, Max Verstappen melaju di depan Pembalap Ferrari Kimi Raikkonen, dan Pembalap Red Bull lainnya Daniel Ricciardo pada GP F1 di Red Bull Ring Racetrack, Spielberg, Austria, Minggu (01/07/2018). AP Photo/Ronald Zak

tirto.id - Siaran langsung F1 GP Meksiko 2022 malam ini live Moji TV, atau Senin (31/10/2022) dini hari pukul 03.00 WIB. Sedangkan live streaming F1 Meksiko 2022 juga bisa diakses via Vidio. Balap Formula 1 seri kali ini akan menggunakan venue di Autodromo Hermanos Rodriguez, Mexico City.

Max Verstappen (Red Bull), yang sudah memastikan gelar juara dunia F1 2022 bakal start dari posisi terdepan, usai meraih pole position di sesi kualifikasi. Pembalap asal Belanda itu bakal tetap mengincar kemenangan, demi meraih hasil terbaik sepanjang sisa musim ini.

Selain Verstappen, barisan depan Grand Prix Mexico 2022, akan diisi oleh 2 pembalap Mercedez, Lewis Hamilton, dan George Russell. Karenanya upaya Verstappen untuk memenangi Grand Prix Meksiko 2022 tidak akan mudah.

Dikutip dari laman resmi Formula 1, Max Verstappen, mengaku senang bisa kembali meraih pole position di GP Meksiko 2022. Apalagi performa mobilnya terus meningkat dari sesi latihan bebas 1 hingga kualifikasi 3.

"Kami terus menjadi lebih baik dan saya akhirnya bisa meraih pole position. Saya senang bisa start di posisi depan, karena kondisi lintasan cukup menyulitkan," kata Max Verstappen.

Peluang Max Verstappen untuk kembali memenangi Grand Prix Meksiko 2022 relatif besar. Terlebih dia memiliki rekor apik saat tampil di Autodromo Hermanos Rodriguez, Mexico City.

Total sejak bergabung di kompetisi F1, Max Verstappen sudah menjalani 4 balapan di Grand Prix Meksiko. Dari 4 balapan tersebut dia sukses mencatat 3 kali juara, yakni musim 2017, 2018, dan 2021.

Adapun di musim 2019 Lewis Hamilton dari tim Mercedez, berhasil merusak dominasi Verstappen di GP Meksiko. Karenanya Lewis Hamilton yang sudah 7 kali meraih gelar juara dunia bakal menjadi lawan berat untuk Verstappen.

Kali ini Lewis Hamilton bakal start dari posisi 3 di GP Meksiko 2022, atau di belakang Verstappen dan Russel. Pada Grand Prix AS 2022 lalu Hamilton juga menjadi rival berat Verstappen, meski akhirnya harus puas finis di posisi 2.

Sementara pembalap Ferrari Charles Lelerc, yang sempat bersaing dalam perebutan gelar juara dunia dengan Verstappen, bakal start dari posisi 7. Penampilannya di sepanjang sesi latihan bebas hingga kualifikasi tidak terlalu menjanjikan, sehingga diprediksi sulit untuk merangsek ke posisi depan.

Adapun rekan Verstappen, Sergio Perez, yang merupakan pembalap tuan rumah bakal start dari posisi 4. Kendati tidak terlalu diuntungkan dengan posisi start, Sergio Perez, bakal mendapat dukungan dari publik tuan rumah agar bisa finis di posisi terdepan.

Live Streaming Formula 1 GP Meksiko 2022 di Vidio

Jika tidak ada perubahan jadwal balapan Formula 1 GP Meksiko 2022 dapat disaksikan melalui siaran langsung Moji TV dan live streaming Vidio. Jalannya balapan akan dimulai Minggu (31/10/2022) pukul 03.00 WIB.

Untuk mengakses balapan Formula 1 GP Meksiko 2022 di Vidio, penggemar balap mobil dapat berlangganan paket Vidio Premier Platinum+F1 dengan biaya Rp49.000 per bulan. Selain itu, Anda juga dapat menyaksikannya dengan paket Vidio Premier Diamond.

Biaya langganan Vidio Premier Diamond adalah Rp59.000 per bulan dan Rp429.000 per tahun (mobile only), serta Rp79.000 per bulan, dan Rp569.000 per tahun (all device). Dengan berlangganan paket ini Anda dapat menonton semua tayangan yang ada di Vidio.

Link Live Streaming F1 GP Meksiko 2022 - Moji TV (Vidio)

*Jadwal Formula 1 GP Meksiko 2022 dan stasiun TV yang menayangkan dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait F1 2022 atau tulisan lainnya dari Permadi Suntama

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Permadi Suntama
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama