Menuju konten utama

Samsung Galaxy Z Fold 2: Jadwal Rilis, Harga dan Spesifikasi

Samsung Galaxy Z Fold 2 menggunakan sistem operasi Android 10 yang dilapisi antarmuka One UI 2.5.

Samsung Galaxy Z Fold 2: Jadwal Rilis, Harga dan Spesifikasi
Samsung Galaxy Fold 2. foto/samsung.com

tirto.id - Samsung akan segera merilis ponsel seri terbarunya yakni Samsung Galaxy Z Fold 2. Hal ini telah dikonfirmasi oleh perusahaan dalam acara unpacked pada 5 Agustus 2020.

Sayangnya pihak Samsung belum memberi tahu tanggal rilis dari Galaxy Z Fold 2. Namun menurut Techradar, ponsel seri ini akan rilis tanggal 18 September 2020. Samsung akan menerapkan sistem preorder yang dimulai pada 2 September 2020.

Galaxy Z Fold 2 merupakan ponsel lipat ketika Samsung setelah Galaxy Fold dan Galaxy Flip. Tampaknya, perusahaan memutuskan untuk menambah nama ā€œZā€ ke smarphone lipat terbarunya.

Samsung Galaxy Z Fold 2 merupakan tindak lanjut dari ponsel lipat pertamanya yakni Galaxy Fold. Pasalnya ponsel seri terbaru ini akan meningkatkan dari pendahulunya, Galaxy Fold.

Desain dan Tampilan Galaxy Z Fold 2

Tampilan ponsel terbaru ini akan terlihat seperti Galaxy Note 20 saat dilipat. Benjolan kamera belakang berbentuk persegi panjang, seperti tampilan pada Note 20 yang lebih tipis.

Saat ponsel ini dilipat, ponsel ini memiliki layar 6,2 inci di bagian depan, dengan lubang 'punch-hole' untuk kamera selfie di tengah atas. Galaxy Z Fold 2 memiliki tampilan layar penuh, tidak seperti seri Fold asli yang memiliki dagu dan bezel lebar. Layar pada Galaxy Z Fold 2 berbahan AMOLED dengan resolusi 816 x 2260 pixel.

Ketika ponsel dibuka, layar bagian dalam berjenis Super AMOLED Y-OCTA dengan resolusi 1768 x 2208 pixels. Memiliki ukuran layar sebesar 7,6 inci dengan kamera selfie 'punch-hole' di sebelah kanan perangkat.

Samsung telah merinci mekanisme engsel yang telah didesain ulang dari aslinya. Rupanya Samsung telah mengambil inspirasi dari penyedot debu yakni dengan menambahkan bulu kecil untuk menjaga engsel tetap bersih dan bersih dari kotoran dan debu. Meskipun begitu, pengguna tidak bisa melihatnya karena ditempatkan di dalam mekanisme engsel.

Galaxy Z Fold 2 hadir dalam dua warna yakni Mystic Bronze dan Mystic Black.

Spesifikasi dan fitur Samsung Galaxy Z Fold 2

Samsung Galaxy Z Fold 2 akan kompatibel dengan 5G di semua wilayah. Berbeda dengan Galaxy Fold, yang tidak terdapat di semua wilayah.

Galaxy Z Fold 2 ditenagai chipset Snapdragon 865 Plus yang dipadu dengan kombinasi RAM dan memori internal 12 GB/256 GB dan 12/512 GB. Baterainya berkapasitas 4.365 mAh yang didukung fast charging 15 watt.

Ponsel ini menjalankan sistem operasi Android 10 yang dilapisi antarmuka One UI 2.5.

Di bagian punggung Galaxy Z Fold 2 terpasang tiga kamera yang terdiri atas kamera utama 12 MP, ultrawide 12 MP, dan telefoto 64 MP. Kamera telefoto Galaxy Z Fold 2 memiliki zoom optik 3x dan hybrid zoom hingga 30x.

Harga Samsung Galaxy Z Fold 2

Samsung belum mengatakan harga ponsel terbarunya. Namun pendahulu Galaxy Z Fold 2 yakni Galaxy Fold dibanderol seharga 1.980 dolar AS atau sekitar Rp28 juta.

Oleh sebab itu, Galaxy Z Fold 2 diperkiraakan dibanderol dengan harga yang tak jauh berbeda atau dikisaran 1.980 dolar AS.

Baca juga artikel terkait SAMSUNG atau tulisan lainnya dari Maria Nanda Ayu Saputri

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Maria Nanda Ayu Saputri
Penulis: Maria Nanda Ayu Saputri
Editor: Yantina Debora