Menuju konten utama

7 Rekomendasi Produk Skintific untuk Usia 30 Tahun ke Atas

Berikut ini adalah 7 rekomendasi produk Skintific untuk usia 30 tahun ke atas dari mulai facial wash hingga sunscreen untuk mencegah penuaan.

7 Rekomendasi Produk Skintific untuk Usia 30 Tahun ke Atas
Produk Skintific. FOTO/ skintific.com

tirto.id - Memasuki usia 30 tahun, kulit mulai menunjukkan tanda-tanda penuaan seperti garis halus, kulit yang kehilangan elastisitas, serta munculnya flek hitam akibat paparan sinar matahari dan stres. Pada fase ini, kulit membutuhkan perawatan yang lebih fokus pada hidrasi, anti-aging, dan perlindungan barrier kulit. Salah satu brand yang populer dan dipercaya banyak orang adalah Skintific.

Dengan teknologi canggih dan kandungan aktif yang lembut di kulit, produk Skintific untuk usia 30 tahun ke atas menghadirkan rangkaian yang dirancang untuk menjaga kesehatan kulit agar tetap lembap, kenyal, dan bercahaya.

Rekomendasi Produk Skintific untuk Usia 30 Tahun ke Atas

Saat memasuki usia 30 tahun, proses regenerasi kulit mulai melambat. Produksi kolagen dan elastin yang berperan menjaga kekencangan kulit pun berkurang, sehingga tanda-tanda penuaan seperti garis halus, kerutan, dan kulit kusam mulai terlihat. Selain itu, paparan sinar matahari, stres, dan gaya hidup yang tidak seimbang dapat mempercepat proses penuaan dini.

Untuk itu, perawatan kulit di usia ini tidak bisa lagi sekadar berfokus pada kelembapan, tetapi juga perlu mengandung bahan aktif yang mampu menjaga elastisitas serta memperkuat skin barrier. Oleh karena itu, kulit butuh paket Skintific untuk usia 30 tahun ke atas yang terdiri dari facial wash hingga sunscreen.

Berikut rekomendasi produk Skintific untuk usia 30 tahun ke atas yang bisa kamu coba untuk mempertahankan kulit tampak muda dan sehat.

1. Skintific 5X Ceramide Serum Sunscreen SPF 50 PA++++

Tabir surya ini tidak hanya melindungi kulit dari sinar UVA dan UVB, tetapi juga membantu memperbaiki skin barrier berkat kandungan 5 jenis ceramide di dalamnya. Kombinasi ini membuat kulit tetap lembap, kenyal, dan terlindungi dari kerusakan akibat paparan matahari yang dapat mempercepat penuaan.

Sunscreen ini cocok digunakan sehari-hari, terutama bagi kamu yang sering beraktivitas di luar ruangan.

2. Skintific Gentle-A Retinol Renewal Serum

Skintific untuk flek hitam usia 30 tahun keatas ini diformulasikan dengan encapsulated retinol yang bekerja lembut namun efektif untuk menyamarkan. Kandungan ceramide dan centella asiatica di dalamnya membantu menenangkan serta memperkuat skin barrier, sehingga aman digunakan bahkan bagi pemula atau kulit sensitif.

Serum ini ideal bagi kamu yang ingin menjaga elastisitas kulit dan mencegah tanda penuaan lebih lanjut.

3. Skintific 5X Ceramide LOW pH Cleanser

Pembersih wajah ini memiliki pH seimbang dan mengandung ceramide yang berfungsi menjaga kelembapan alami kulit tanpa membuatnya terasa kering. Teksturnya lembut dan mampu membersihkan kotoran serta sisa makeup secara menyeluruh. Cocok untuk semua jenis kulit, termasuk yang sensitif, karena tidak menyebabkan iritasi.

4. Skintific Ceramide Barrier Moisturizer

Krim pelembap ini fokus memperbaiki lapisan pelindung kulit sekaligus memberikan hidrasi intens yang dibutuhkan kulit di usia 30-an. Teksturnya ringan, cepat meresap, dan membantu menjaga elastisitas kulit agar tetap kenyal serta sehat. Moisturizer ini juga efektif mencegah kekeringan dan kulit kusam akibat berkurangnya produksi kolagen.

5. Skintific 5X Ceramide Soothing Toner

Toner ini dirancang untuk menenangkan sekaligus memperkuat skin barrier yang mulai melemah seiring bertambahnya usia. Kandungan 5 jenis ceramide di dalamnya membantu mempertahankan kelembapan kulit dan membuatnya terasa lebih halus. Toner ini bisa digunakan sebagai langkah awal sebelum serum untuk hasil yang lebih maksimal.

6. Skintific Matte Fit Serum Sunscreen SPF 50

Bagi kamu yang memiliki kulit kombinasi atau berminyak, sunscreen satu ini adalah pilihan ideal. Teksturnya ringan dan hasil akhirnya matte, sehingga nyaman digunakan sebelum makeup. Kandungan zinc PCA, ectoin, oat extract, dan fomes officinalis extract membantu mengontrol minyak, melembapkan kulit, serta menyamarkan noda hitam tanpa membuat wajah tampak kusam.

7. Skintific 5X Ceramide Skin Barrier Repair Serum

Serum ini menjadi andalan bagi kamu yang ingin memperbaiki skin barrier yang rusak. Diformulasikan dengan lima jenis ceramide, produk ini membantu mengunci kelembapan dan meningkatkan perlindungan alami kulit. Penggunaan rutin akan membuat kulit terasa lebih kuat, halus, dan sehat.

Sudah mulai tertarik untuk merawat kulit dengan produk-produk dari Skintific? Kamu bisa menemukan berbagai rekomendasi skincare lainnya yang sesuai dengan kebutuhan kulitmu melalui kumpulan artikel pada tautan ini!

Baca juga artikel terkait AFFILIATE atau tulisan lainnya dari Risa Fajar Kusuma

tirto.id - Diajeng
Kontributor: Risa Fajar Kusuma
Penulis: Risa Fajar Kusuma
Editor: Risa Fajar Kusuma & Dhita Koesno