tirto.id - Berada di bulan Oktober hingga November, berbagai kampus biasanya tengah memasuki musim wisuda yang penuh momen bahagia dan perayaan. Selain makeup dan kebaya, pemilihan sepatu yang tepat juga menjadi salah satu elemen penting agar penampilan terlihat anggun dan percaya diri.
Untuk membantumu tampil maksimal tanpa mengorbankan kenyamanan, berikut rekomendasi heels wisuda terbaik yang cocok dikenakan saat acara.
Rekomendasi Heels untuk Wisuda yang Elegan
Tampil elegan saat momen wisuda tidak hanya bergantung pada busana dan riasan, tetapi juga pemilihan sepatu yang tepat. Berikut rekomendasi heels yang dirancang untuk memberikan kesan anggun sekaligus nyaman dipakai sepanjang acara.
1. Kitten Heels
Kitten heels cocok untuk kamu yang ingin tampil anggun tanpa merasa cepat lelah. Dengan tinggi hak yang rendah, jenis ini memberikan kenyamanan sepanjang acara wisuda yang biasanya berlangsung cukup lama.Kitten heels sangat ideal dipadukan dengan kebaya modern atau dress bernuansa pastel untuk tampilan elegan yang tetap terasa ringan.
2. Block Heels
Block heels menawarkan keseimbangan antara gaya dan kenyamanan. Haknya yang tebal membuat langkah terasa lebih stabil, terutama saat berjalan di panggung atau lantai licin.Model ini cocok disandingkan dengan kebaya brokat atau setelan modern agar memberikan kesan tegas dan profesional, tanpa mengurangi sisi feminin.
3. Platform Heels
Sandal pesta heels wisuda Platform heels membantu memberikan tinggi tambahan tanpa membuat kaki terasa terlalu menukik, sehingga tetap nyaman digunakan dalam durasi panjang.Jenis heels ini sangat ideal jika kamu mengenakan kebaya panjang atau dress maxi agar proporsi tubuh terlihat lebih proporsional dan jenjang saat difoto.
4. Ankle Strap Heels
High heels wisuda modern, ankle strap memberikan sentuhan manis dan feminin berkat tali yang melingkar di pergelangan kaki. Selain mempercantik tampilan, model ini juga terasa lebih secure saat digunakan berjalan.Jenis ini cocok dipadukan dengan kebaya modern, dress A-line, atau outfit bernuansa clean dan minimalis.
5. Peep Toe Heels
Heels wisuda 3 cm, peep toe heels menghadirkan kesan klasik yang tetap relevan untuk acara formal seperti wisuda. Bukaan kecil di bagian depan memberikan sentuhan elegan tanpa terkesan berlebihan.Model ini cocok digunakan dengan outfit berwarna netral atau pastel untuk tampilan soft glam yang tetap sopan.
6. Stiletto Heels
Heels wisuda 5 cm, stiletto sangat cocok bagi kamu yang ingin tampil lebih glamor dan standout. Hak ramping dan tinggi membuat postur tubuh terlihat lebih jenjang dan tegap.Namun, jenis ini lebih disarankan bagi yang sudah terbiasa memakai heels tinggi. Sangat pas dipadukan dengan kebaya elegan atau gaun bernuansa bold.
7. Wedge Heels
Wedge heels merupakan opsi paling nyaman di antara jenis heels lainnya karena memberikan distribusi tekanan yang merata pada kaki. Model ini ideal untuk acara wisuda yang berlangsung lama tanpa membuat kaki mudah pegal.Cocok digunakan bersama kebaya modern bergaya feminine atau dress flowy untuk tampilan yang tetap stylish dan praktis.
Penulis: Risa Fajar Kusuma
Editor: Dhita Koesno
Masuk tirto.id







































