tirto.id - Girl group asuhan SM Entertainment, Red Velvet akan merilis mini album bertajuk The ReVe Festival: Day 2 dengan title track (lagu utama) berjudul “Umpah Umpah” pada 20 Agustus 2019.
Soompi mewartakan, “Umpah Umpah” merupakan lagu dansa up tempo dengan irama disko. Lewat lagu tersebut, girl group ini akan mengajari ReVeluv (nama fandom) untuk bernapas saat sesak dan menikmati waktunya.
Sementara mini album The ReVe Festival: Day 2 akan memiliki 6 lagu secara keseluruhan. Sejauh ini, SM telah merilis beberapa cuplikan lagu b-side Red Velvet, salah satunya berjudul “Carpool”, bersama dengan foto salah satu personelnya, yakni Joy pada 13 Agustus lalu.
SM lewat akun Twitter resmi @RVsmtown melempar potongan lagu b-side berjudul “Love Is the Way” bersama foto individu Yeri. Lalu pada 15 Agustus, SM merilis potongan pendek untuk lagu “Eyes Locked, Hands Locked” diiringi foto teaser Wendy.
Menurut SM, dalam mini album terbarunya kelak, Red Velvet akan suguhkan lagu musim panas yang gemerlap dan album kali ini akan menjadi lanjutan mini album sebelumnya, The ReVe Festival: Day 1.
Red Velvet akan merilis mini album triologi yaitu Day 1, Day 2 dan Final. Hal ini pertama dibeberkan oleh leader Irine saat acara showcase album Day 1 pada bulan Juni tahun ini.
“Sedangkan untuk Festival The ReVe Festival Day1, Day 2, dan Finale sedang direncanakan untuk tahun ini. Kami sedang menyiapkan banyak album. Ketika saya mendengarkan lagu-lagu album ini, rasanya seperti parade penuh warna. Album ini memiliki perasaan seperti itu, dan album berikutnya akan memiliki perasaan yang berbeda,” tutur Irene, sebagaimana dilansir Soompi.
Dalam album trologi pertamanya bertajuk The Reve Festival: Day 1, Red Velvet juga menyuguhkan 6 track lagu yaitu “Sunny Side Up!”, “LP”, “Milkshake”, “Parade”, “Bing Bing”, dan title track “Zimzalabim”.
Sehari selepas perilisannya, The ReVe Festival: Day 1 tercatat berhasil merajai tangga iTunes dunia di 28 negara termasuk United States, Kanada, Brasil, New Zealand, Hong Kong, Philippines, Singapora, Taiwan, Thailand, Vietnam, Malaysia, Indonesia dan masih banyak lagi.
Red Velvet digawangi 5 personel yakni Irene, Seulgi, Wendy, Joy dan Yeri. Girl group besutan SM Entertainment ini debut pada Agustus 2014 silam dengan merilis lagu single digital “Happiness”.
Selama 5 tahun karirnya, Red Velvet tercatat setidaknya telah menelurkan 2 studio album, 2 video album, 19 MV lagu, 20 single dan 10 album.
Mini album Red Velvet selanjutnya bertajuk The ReVe Festival: Day 2 apabila tidak ada perubahan jadwal akan dirilis pada Selasa, 20 Agustus 2019 pukul 06.00 pm KST atau 16.00 WIB. Sedangkan pre-order album ini telah dibuka mulai Senin 12 Agustus 2019, dan dapat dibeli di berbagai gerai online resmi.
Penulis: Nuraini Ika
Editor: Dipna Videlia Putsanra