tirto.id - Prediksi Manchester City vs Liverpool bakal menjadi arena Pep Guardiola untuk mengakhiri rekor buruk atas Jürgen Klopp. Laga Carabao Cup 2022/2023 babak ke-4 atau 16 besar di Stadion Etihad ini digelar pada Jumat, 23 Desember 2022, mulai pukul 03.00 WIB. Tayangan live TV bisa disaksikan di Mola TV.
Pada musim ini, kedua tim sudah bertemu 2 kali dalam ajang yang berbeda. Menariknya, taktik Jürgen Klopp selalu berhasil mengalahkan strategi Pep Guardiola.
Kemenangan pertama Liverpool diraih dalam ajang Community Shield 2022 di Stadion King Power. The Reds menghajar City dengan skor telak 3-1. Tim asal Merseyside itu kembali menghancurkan City dengan skor 1-0 pada putaran pertama Liga Inggris 2022/2023 di Stadion Anfield.
Pertemuan ketiga bakal tersaji dalam ajang Carabao Cup atau Piala Liga 2022/2023 di kandang City. The Reds mendapatkan tantangan untuk mencetak hattrick kemenangan. Sedangkan tuan rumah di bawah asuhan Pep Guardiola berpeluang mengakhiri tren buruk atas tim tamu.
Prediksi Man City vs Liverpool Carabao Cup 2022/2023
Manchester City terancam tidak dapat menurunkan kekuatan penuh dalam menjamu Liverpool. Pasalnya, 16 pemain bintang terlibat dalam pagelaran Piala Dunia 2022 Qatar.
Hingga Sabtu, 17 Desember 2022, baru Ilkay Gundogan dan Kevin De Bruyne yang sudah bersama tim dan turut serta dalam duel persahabatan melawan Girona.
Sebagai manajer, Pep Guardiola diprediksi bakal mengombinasikan pasukan utama yang tersisa dengan sejumlah pilar muda. Di antaranya ialah Stefan Ortega, Rico Lewis, Sergio Gomez, hingga Cole Palmer. Meskipun banyak pemain yang absen, Pep juga masih dapat memaksimalkan tenaga Erling Haaland, Riyad Mahrez, hingga Sergio Gomez untuk memburu kemenangan di kandang.
"Kami tidak memiliki pemain karena pemangku kepentingan sepak bola sudah memutuskan jadwal ini dan kami akan memainkan pertandingan(melawan Liverpool).
"Beberapa pemain akan kembali dan dalam beberapa hari ke depan dan selangkah demi selangkah, mereka akan bergabung dengan rekan setimnya di sini," kata Pep, seperti dikutip laman resmi klub.
"Para pemain akan segera kembali. Nathan, Aymer, dan Rodri, dan kemudian para pemain dari Inggris dan Portugal," sambungnya.
Berbeda dengan tuan rumah, The Reds asuhan Jürgen Klopp memiliki kans untuk menurunkan sebagian besar pada pemain utama. Tim sekota Everton ini hanya kehilangan Arthur, Luis Diaz, dan Diogo Jota yang masih dibekap cedera. Sedangkan Ibrahima Konate kemungkinan besar masih absen setelah memperkuat Prancis dalam final Piala Dunia 2022.
Beberapa pilar lain juga diragukan kondisinya, seperti Alisson Becker, Fabinho, Trent Alexander-Arnold, dan Jordan Henderson. Namun, Klopp dianggap memiliki komposisi pemain yang masih kuat untuk menghuni starting XI melawan Man City.
"Kami ingin menang. Kami tahu ini akan menjadi pertandingan yang sulit melawan City, tetapi kami adalah pemegangnya dan kami ingin menunjukkan bahwa kami adalah pemegang karena suatu alasan. Kami ingin maju ke babak berikutnya dan memenangkannya," kata Caoimhin Kelleher, kiper calon pengganti Alisson Becker.
Perkiraan Susunan Pemain Man City vs Liverpool
Man City diprediksi memasang Erling Haaland sebagai bomber sejak menit awal. Guna mendukung aksi Haaland, Pep Guardiola dapat menurunkan Riyad Mahrez, Kevin De Bruyne, dan Cole Palmer dari sektor tengah lapangan.
Sementara Liverpool mempunyai trio Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Darwin Nunez dalam menggalang serangan. Dari lini kedua, Harvey Elliott dan Alex Oxlade Chamberlain mempunyai kesempatan untuk masuk starting XI.
Manchester City (4-2-3-1): Stefan Ortega; Rico Lewis, Rúben Dias, Aymeric Laporte, Sergio Gomez; Rodri, İlkay Gundogan; Riyad Mahrez, Kevin De Bruyne, Cole Palmer; Erling Haaland. Pelatih: Pep Guardiola.
Liverpool (4-3-3): Caoimhín Kelleher; James Milner, Joël Matip, Joe Gomez, Andrew Robertson; Harvey Elliott, Jordan Henderson, Alex Oxlade Chamberlain; Mohamed Salah, Roberto Firmino, Darwin Nunez. Pelatih: Jürgen Klopp.
Skor Head to Head (H2H) Man City vs Liverpool
Menurut skor head to head, Liverpool mengungguli Manchester City dalam 5 pertemuan terkini di semua ajang. The Reds memetik 3 kemenangan dan 2 partai lain berkesudahan imbang.
Jika berdasarkan hasil tersebut, tim tamu mempunyai kesempatan yang cukup besar untuk mencuri kemenangan sekaligus lolos babak berikutnya dalam ajang Carabao Cup 2022.
- 16/10/22 Liverpool vs Manchester 1 - 0
- 30/07/22 Liverpool vs Manchester City 3 - 1
- 16/04/22 Manchester City vs Liverpool 2 - 3
- 10/04/22 Manchester City vs Liverpool 2 - 2
- 03/10/21 Liverpool vs Manchester City 2 - 2
5 Laga Terakhir Man City
- 03/11/22 Manchester City vs Sevilla 3 - 1
- 05/11/22 Manchester City vs Fulham 2 - 1
- 10/11/22 Manchester City vs Chelsea 2 - 0
- 12/11/22 Manchester City vs Brentford 1 - 2
- 17/12/22 Manchester City vs Girona 2 - 0
- 06/11/22 Tottenham vs Liverpool 1 - 2
- 10/11/22 Liverpool vs Derby County 0 - 0
- 12/11/22 Liverpool vs Southampton 3 - 1
- 11/12/22 Liverpool vs Lyon 1 - 3 P
- 16/12/22 Liverpool vs Milan 4 - 1
Live Streaming Man City vs Liverpool & Jam Tayang Mola TV
Jika tidak ada perubahan jadwal, duel Man City vs Liverpool dalam lanjutan kompetisi Carabao Cup 2022/2023 bisa disaksikan via live streaming Mola TV, pada Jumat (23/12/2022) pukul 03.00 WIB.
Mola TV menyediakan sejumlah paket berlangganan. Di antaranya Entertainment + Sport Single Stream seharga Rp60.000 (1 bulan) atau Rp576.000 untuk 1 tahun.
Paket langganan lain adalah Entertainment + Sport Double Stream, yang dibanderol dengan harga Rp90.000 (1 bulan) dan Rp864.000 (1 tahun). Selain itu, ada paket Entertainment + Sport Family Stream yang dapat dinikmati dengan harga Rp 160.000 (1 bulan) dan Rp1.536.000 (1 tahun).
Link live streaming Man City vs Liverpool di Mola TV
*Jadwal Man City vs Liverpool dan stasiun TV yang menayangkan Carabao Cup 2022/2023 dapat berubah sesuai kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Beni Jo
Editor: Yantina Debora