tirto.id - Prediksi Everton vs Manchester United dalam jadwal Liga Inggris 2021/2022 game week 32 bakal menjadi kans bagi MU untuk menambah poin. Siaran langsung pertandingan English Premier League (EPL) di Stadion Goodison Park ini bisa disimak via live streaming Mola TV, pada Sabtu, (9/4/2022), pukul 18.30 WIB.
Manchester United sedang membutuhkan tambahan angka penuh demi bersaing merebut tiket ke Eropa musim depan. The Red Devils dapat memanfaatkan situasi Everton yang sedang terpuruk di papan bawah klasemen Liga Inggris 2021/2022.
Skuad asuhan Ralf Rangnick sekarang terlempar dari 4 besar alias menjauh dari zona Eropa musim depan. Demi menjaga persaingan dengan para rival, Manchester United akan memburu kemenangan atas Everton.
Di sisi lain, Everton dalam kondisi tidak aman. The Toffees menghuni satu tingkat di atas zona merah. Andai kembali gagal memetik kemenangan, Frank Lampard beserta tim besutannya semakin dekat dengan ancaman degradasi.
Prediksi Everton vs Manchester United di Liga Inggris 2021/2022 Live TV
Manchester United sudah mulai kehilangan posisi di papan atas EPL 2022. Alih-alih menghuni zona Liga Champions, Si Iblis Merah berada di luar jatah tim yang berpotensi tembus Liga Eropa.
Saat ini, MU menghuni posisi 7 dengan 51 poin. Untuk bisa masuk lagi ke 4 besar, United perlu mendapatkan kemenangan sekaligus peluang menggeser West Ham, Arsenal, serta Tottenham Hotspur.
Selaku manajer, Ralf Rangnick masih tampak optimistis anak asuhnya mampu masuk dalam jajaran 4 besar dan meyakini bisa finis di posisi tersebut.
"Selama ini (4 besar) masih memungkinkan secara matematis, itu bisa saja terjadi. Hal ini menjadi tugas kami untuk melakukan yang terbaik demi menyelesaikan musim dengan hasil apik," tegas Rangnick, dikutip laman Sky Sports.
Di atas lapangan, peran Cristiano Ronaldo nyatanya sangat berpengaruh terhadap ketajaman klub sekota Manchester City itu. Saat laga melawan Tottenham pada Minggu (13/3), CR7 memborong 3 gol alias menciptakan hattrick dalam kemenangan 3-2 atas Spurs.
Namun, C. Ronaldo absen pada partai paling mutakhir melawan Leicester, Sabtu (2/4) lalu di EPL 2022 . MU hanya mampu mencetak 1 gol saja di Stadion Old Trafford hingga laga berakhir imbang 1-1.
Kini, eks pemain Real Madrid dan Juventus itu dilaporkan sudah siap memperkuat tim lagi. Kehadiran C. Ronaldo pun bisa menjadi solusi atas macetnya lini depan United.
Sementara Everton terus menuai hasil buruk. Dari 14 partai terkini, The Toffees hanya mampu meraih 2 kali kemenangan. Satu kali imbang, 11 laga tersisa berkesudahan tumbang. Termasuk 2 kekalahan beruntun meladeni West Ham (2-1) dan Burnley (3-2) sebelum menerima kunjungan Manchester United.
Alhasil, posisi tim besutan Frank Lampard itu sudah sangat rawan lantaran hanya unggul 1 poin saja dengan area degradasi. Oleh karena itu, duel kontra MU merupakan ajang pertaruhan bagi Everton dalam usaha bertahan di EPL.
Frank ampard bertekad akan bekerja keras demi meraih angka pada partai selanjutnya kendati sang lawan ialah tim sekelas Manchester United.
"Tidak masalah siapa lawan untuk pertandingan berikutnya. Salah satu penampilan terbaik kami adalah melawan Manchester City. Saya tidak akan melihat daftar laga dan berpikir terlalu banyak. Ini hanya tentang kita dan apa yang dilakukan," ungkap Frank Lampard, dikutip laman resmi klub.
Perkiraan Susunan Pemain Everton vs Manchester United
Everton berpeluang memasang duet Richarlison dan Dominic Calvert-Lewin sebagai tumpuan di lini depan. Sedangkan MU berpotensi menurunkan 3 penyerang sekaligus. Cristiano Ronaldo dapat masuk kembali ke dalam starting XI bersama Marcus Rashford dan Jadon Sancho.
Everton (4-4-2): Jordan Pickford; Seamus Coleman, Mason Holgate, Michael Keane, Jonjoe Kenny; Alexander Iwobi, Abdoulaye Doucoure, Allan, Anthony Gordon; Richarlison, Dominic Calvert-Lewin | Pelatih: Frank Lampard
Man United (4-3-3): David De Gea; Harry Maguire, Raphaël Varane, Alex Telles, Diogo Dalot, Alex Telles; Scott McTominay, Fred, Bruno Fernandes; Cristiano Ronaldo, Marcus Rashford, Jadon Sancho | Pelatih: Ralf Rangnick.
Rekor Head to Head (H2H) Everton vs Man Utd
Berdasarkan 5 pertemuan terakhir, Manchester United menang 3 kali atas Everton. Sedangkan dua laga lainnya berkesudahan imbang.
5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim
02/10/21 Manchester United vs Everton 1 - 1
07/08/21 Manchester United vs Everton 4 - 0
07/02/21 Manchester United vs Everton 3 - 3
24/12/20 Everton vs Manchester United 0 - 2
07/11/20 Everton vs Manchester United 1 - 3
5 Laga Terakhir Everton
13/03/22 Everton vs Wolves 0 - 1
18/03/22 Everton vs Newcastle 1 - 0
20/03/22 Crystal Palace vs Everton 4 - 0
03/04/22 West Ham vs Everton 2 - 1
07/04/22 Burnley vs Everton 3 - 2
5 Laga Terakhir Man Utd
26/02/22 Manchester United vs Watford 0 - 0
06/03/22 Manchester City vs Manchester United 4 - 1
13/03/22 Manchester United vs Tottenham 3 - 2
16/03/22 Manchester United vs Atlético Madrid 0 - 1
02/04/22 Manchester United vs Leicester 1 - 1
Live Streaming Everton vs Man Utd: Jam Tayang Mola TV
Pertandingan Everton vs Man Utd dalam jadwal Liga Inggris 2021/2022 pekan ini dapat disaksikan melalui live streaming Mola TV, Sabtu, (9/4/2022), kick-off mulai pukul 18.30 WIB.
Untuk langganan 1 bulan di Mola TV, Anda bisa memilih paket Entertainment + Sports Single Stream dengan harga Rp60.000. Paket durasi 1 tahun tersedia dengan harga mulai Rp576.000.
Dengan berlangganan paket Mola TV, Anda tidak hanya bisa menyaksikan tayangan sepak bola, tetapi juga kompetisi olahraga lain. Di antaranya adalah UFC, Nascar Cup Series, Smack Down, PGA Tour Golf, dan lain sebagainya.
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya