Menuju konten utama

Prabowo akan Temui Ibu Yenny Wahid untuk Dukungan Pilpres 2019

Prabowo Subianto akan menemui Shinta Nuriyah Wahid demi dukungan Pilpres termasuk membujuk Yenny Wahid masuk timsesnya.

Prabowo akan Temui Ibu Yenny Wahid untuk Dukungan Pilpres 2019
Bakal calon presiden Prabowo Subianto tiba untuk menjalani tes kesehatan di RSPAD, Jakarta, Senin (13/8/2018). ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan.

tirto.id -

Bakal calon presiden Prabowo Subianto akan menemui istri mendiang Abdurrahman Wahid, Shinta Nuriyah Wahid. Tujuan pertemuan ini salah satunya membujuk agar Zannubah Ariffah Chafsoh Rahman Wahid atau Yenny Wahid masuk dalam tim pemenangan Prabowo-Sandiaga.

"Prabowo mau berjumpa dengan Shinta Nuriyah Wahid pada Kamis besok," kata Sekjen Partai Gerindra Ahmad Muzani di Kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta, Selasa (11/9/2018) malam.

Muzani mengatakan Prabowo memang sudah pernah menemui Yenny namun pertemuan akan dilakukan kembali di kediaman Shinta Nuriyah Wahid, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Kamis (13/9/2018).

Dia mengatakan, koalisi Prabowo-Sandiaga akan merayu Yenny Wahid masuk dalam tim pemenangan dan berharap Ketua Bidang Hubungan Luar Negeri Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) itu mau bergabung.

Menurut dia, Prabowo dan Yenny memiliki kedekatan yaitu suami Yenny merupakan Ketua DPP Partai Gerindra sehingga diyakini komunikasi keduanya berjalan baik.

"Jalin komunikasi, kan suami Yenny adalah Ketua DPP Partai Gerindra," ujarnya.

Sebelumnya, bakal calon wakil presiden, Sandiaga Uno menawari Yenny Wahid masuk tim pemenangan Prabowo-Sandiaga untuk mengisi posisi manajer kampanye.

“Silaturahmi sudah berlangsung sejak lama. Mungkin berapa hari lagi Pak Prabowo juga akan berkunjung. Bagi kami ini berkah, apalagi tamu penting, itu pasti membawa berkah bagi keluarga. Kami menyikapinya seperti itu,” terang Yenny.

Tawaran itu langsung disampaikan Sandiaga kepada Yenny saat bertemu di kediaman Sinta Nuriyah Wahid, di Jagakarsa, Senin (10/9/2019).

Sebelumnya pada Jumat (7/9/2018), Jokowi bertemu dengan Yenny di kediaman Abdurrahman Wahid (Gus Dur) Jalan Warung Sila V, Kelurahan Ciganjur, Kecamatan Jagakarsa, Jakarta Selatan. Jokowi hadir untuk memperingati ulang tahun Gus Dur ke-78.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019

tirto.id - Politik
Sumber: antara
Penulis: Maya Saputri
Editor: Maya Saputri