Menuju konten utama

PKS Sebut Struktur Timnas Amin akan Diumumkan Sore Ini

Jazuli Juwaini mengungkapkan bahwa struktur Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar akan diumumkan sore ini atau besok pagi.

PKS Sebut Struktur Timnas Amin akan Diumumkan Sore Ini
Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini memberikan keterangan pers di Gedung DPR RI pada Selasa (5/9/2023). tirto.id/M. Irfan Al Amin

tirto.id - Ketua Fraksi PKS DPR RI Jazuli Juwaini mengungkapkan bahwa struktur Tim Nasional Pemenangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar (Timnas Amin) akan diumumkan dalam waktu dekat.

Dirinya memprediksi pengumuman akan dilakukan pada hari ini, Kamis (9/11/2023) atau paling lambat pada Jumat pagi (10/11/2023).

"Tidak lama lagi, kalau nggak entar sore atau besok pagi," kata Jazuli di Gedung DPR RI pada Kamis (9/11/2023).

Jazuli menyampaikan hal tersebut dikarenakan saat ini Badan Pekerja (Baja) Amin sedang berembuk dan menentukan nama ketua beserta susunan anggota di bawahnya.

"Tim pemenangan itu sedang dibahas. Betul hari ini ada rapat. Siapa ketua dan segala macam itu pasti akan diumumkan, nggak mungkin tim sukses nggak diumumkan," kata Jazuli.

Dirinya menyampaikan bahwa di dalam Timnas Amin akan diisi oleh orang-orang yang memiliki pengalaman di bidang teknokrat, pengusaha dan sektor lain seperti keagamaan maupun relawan.

Jazuli tak menampik nama-nama seperti Din Syamsuddin, Said Aqil Siradj hingga Susi Pudjiastuti yang terbuka memberi dukungan ke Anies-Muhaimin juga masuk dalam Timnas Amin.

"Pokoknya, senior-senior hebat ini pasti akan masuk. Entah posisinya dimana itu pasti ada. Karena kita butuh juga pencerahan dari para senior-senior yang sudah berpengalaman itu," kata dia.

Mengenai ketua dari Timnas Amin tersebut, PKS menyerahkan sepenuhnya kepada Baja Amin yang terisi gabungan dari tiga partai politik. Siapapun namanya, Jazuli berharap dapat mengakomodasi kepentingan dari tiga partai pengusung Anies-Muhaimin.

"Kita ingin timses itu bisa lebih mengakomodasi berbagai kalangan anak bangsa," kata Jazuli.

Sebelumnya, Ketua DPP Partai Nasdem Effendy Choirie mengungkapkan bahwa pihaknya mengusulkan nama Wakil Ketua Umum Partai Nasdem Ahmad Ali untuk menjadi Kapten Timnas Amin.

Timnas Amin adalah tim pemenangan nasional Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar dalam Pilpres 2024.

"Kalau saya pribadi usula nama Ahmad Ali," kata Effendy Choirie di Gedung Nasdem Tower pada Senin (6/11/2023).

Sosok yang akrab disapa Gus Choi tersebut tetap membuka diri terhadap segala eskalasi kemungkinan nama-nama lain untuk menjadi Kapten Timnas Amin.

Menurutnya Nasdem, PKB dan PKS terbuka dengan segala nama baik dari internal maupun eksternal partai.

"Kalau yang lain juga silakan saja keputusan. Tapi kalau kesepakatan partai tentu apa yang kita dukung," kata Gus Choi.

Baca juga artikel terkait TIM ANIES BASWEDAN atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Reja Hidayat