Menuju konten utama

Perbedaan Xiaomi 14, 14T, 14T Pro dari Spesifikasi dan Harga

Cari tahu perbedaan antara Xiaomi 14, 14T, dan 14T Pro dari segi harga dan spesifikasinya di sini. 

Perbedaan Xiaomi 14, 14T, 14T Pro dari Spesifikasi dan Harga
Xiaomi 14T. foto/Xiaomi

tirto.id - Xiaomi telah meluncurkan produk hp seri 14 untuk pasar Indonesia. Hp tersebut terdiri dari Xiaomi 14, 14T, dan 14T Pro. Apa perbedaan dari ketiga hp tersebut?

Xiaomi 14 hadir lebih dulu di tanah Air pada 26 Maret 2024. Saat itu, ponsel tersebut digadang menjadi pesaing smartphone lain yang berfokus pada keunggulan fotografi. Pasalnya, Xiaomi 14 telah dilengkapi dengan lensa besutan Leica.

Melanjutkan keunggulan tersebut, Xiaomi 14T series dihadirkan pada 1 Oktober 2024 yang tetap ditanamkan lensa Leica di perangkatnya.

Seri yang akan terdiri dari Xiaomi 14T dan 14T Pro tersebut mulai bisa dipesan pada 5 Oktober 2024. Mari simak perbedaan ketiganya dengan memahami spesifikasi dan fitur masing-masing.

Spesifikasi dan Fitur Xiaomi 14

Xiaomi 14 hadir dengan keandalan dari sisi kamera dan hasil bidikannya. Modul belakang tersusun dari kemera utama 50MP berlenda Summilux 1/1,31 inci dari Leica asal pabrikan Jerman, ultra-wide 50MP 115 derajat FOV, dan telefoto 32MP f/2.0.

Bidikan dari kamera utama disempurnakan pemrosesannya menggunakan sensor Light Fusion 900 yang merupakan sensor kustomisasi dari Xiaomi.

Kelebihannya bisa mengambil foto HDR dalam satu frame, yang umumnya perlu tiga frame. Hal ini mempengaruhi pula pada penggunaan daya yang lebih hemat sampai 42 persen.

Kamera di Xiaomi 14 juga mumpuni untuk perekaman video. Resolusinya mencapai 4K bahkan untuk pengambilan dari kamera swafoto di bagian depan. Ada pula fitur automatic switch antar-objek di dalam video.

Dapur pacu Xiaomi 14 dibekali dengan chipset Snapdragon 8 Gen 3. Prosesor ini tetap dingin dalam penggunaannya karena ditambahkan sistem pendingin IceLoop,

Baterai tanamnya memiliki kapasitas 4.610mAh yang didukung pengisian cepat sampai 90W. Hypercharge. Pengecasan 31 menit sudah cukup untuk mengisi daya dari posisi 0 sampai 100 persen. Ada pengisian daya nirkabel mendukung hingga 50W dan baterainya bisa untuk mengisi baterai hp lain.

Spesifikasi dan Fitur Xiaomi 14T

Xiaomi 14T adalah versi terendah dari Xiaomi 14T. Sama seperti Xiaomi 14, hp ini tetap mengusung kamera premium sebagai andalannya. Satu lagi, 14T juga telah mendukung berbagai fitur AI.

Dari sisi kamera, Xiaomi membekali dengan kamera dengan lensa Summilux dari Leica. Modul belakang terdiri dari kamera utama 50MP dengan lensa Summilux, OIS, dan bersensor Sony IMX906. Selain itu, ada tambahan pula kamera telefoto 50MP dan ultra-wide 12MP.

Ada pun fitur AI utama di dalamnya diletakkan pada sisi fotografi. Fitur Xiaomi AISP disematkan untuk memperoleh hasil bidikan lebih baik yang merupakan AI hasil kolaborasi dengan Leica. Xiaomi AISP memiliki opsi penggunaan berupa Fushion LM, ColorLM, ToneLM, dan PortraitLM.

Fitur AI lain yang tersedia yaitu AI Interpreter untuk menerjemahkan bahasa secara langsung (live) hingga AI Film yang digunakan dalam pembuatan video. Ada pula AI Recorder yang bermanfaat mengubah rekaman suara menjadi tulisan.

Penggunaan hp ini memanfaatkan layar AMOLED seluas 6,67 inci beresolusi 1,5K Crystal Res. Kecerahannya mencapai 4.000 nits dan memiliki HDR10+ serta Dolby Vision. Ada punch hole di tengah layar bagian atas yang menjadi kamera swafoto berkekuatan 32MP.

Mesin Xiaomi 14T ditanam prosesor MediaTek Dimensity 8300 Ultra dengan fabrikasi 4nm. Pemrosesan grafis didukung GPU ARM Mali - G615 MC6. Pilihan RAM dan penyimpanan internalnya terdiri dari 12GB/256GB dan 12GB/512GB.

Kebutuhan daya disokong dengan baterai 5.000mAH yang bisa dilakukan pengisian cepat sampai 67W. Ponsel ini beroperasi dengan Android 14 dan memakai antarmuka HyperOS.

Spesifikasi dan Fitur Xiaomi 14T Pro

Xiaomi 14T Pro adalah model tertinggi dari Xiaomi 14T series. Keunggulan paling dasar dapat dilihat dari dapur pacunya yang telah memakai chipset MediaTek Dimensity 9300 Plus. Prosesor tersebut digadang sebagai salah satu yang terbaik saat ini, terutama untuk kebutuhan gaming hingga AI.

Pemrosesan grafisnya memakai GPU Immortalis-G720 MC12. Pilihan RAM dan penyimpanan internalnya terdiri dari 12GB/256GB dan 12GB/512GB. Kebutuhan dayanya ditunjang baterai 5.000mAH yang memiliki fitur pengisian cepat dengan kabel sampai 120W dan nirkabel 50W.

Ponsel yang beroperasi menggunakan Android 14 ini juga unggul pada sisi kamera. Modul belakang memiliki kamera utama 50MP dengan lensa Summilux dari Leica dan OIS. Pendampingnya adalah kamera telefoto 50MP dan ultrawide 12MP.

Fitur lainnya menyerupai 14T reguler. Misalnya 14T Pro dibekali fitur AI, Xiaomi AISP, untuk menyempurnakan hasil bidikan kamera. AI lainnya yaitu AI Interpreter, AI Film, AI Recorder, hingga AI untuk mengedit gambar.

Xiaomi 14T Pro juga memiliki fitur koneksi 5G, WiFi 7, Bluetooth 5.4, hingga antiair dan antidebu dengan sertifikasi IP68. Kepuasan mengakses hiburan seperti menonton film atau mendengarkan musik ditambahkan Dolby Atmos ke dalamnya.

Harga Xiaomi 14, 14T, dan 14T Pro

Harga Xiaomi 14, 14T, dan 14T Pro dibanderol seperti hp flagship pada umumnya yang berada di atas Rp5 jutaan. Daftar harga selengkapnya sebagai berikut:

  • Xiaomi 14 12GB/256GB: Rp11.999.000
  • Xiaomi 14T 12 GB/256 GB: Rp 6.499.000
  • Xiaomi 14T 12 GB/512 GB: Rp 6.999.000
  • Xiaomi 14T Pro 12 GB/256 GB: Rp 8.499.000
  • Xiaomi 14T Pro 12 GB/512 GB: Rp 8.999.000

Baca juga artikel terkait XIAOMI atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Byte
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yandri Daniel Damaledo