Menuju konten utama

Penyebab Penjualan Tiket Jackson Wang & RIIZE 2025 Ditunda

Penjualan tiket konser Jackson Wang dan RIIZE di Indonesia resmi ditunda. Cek jadwal terbarunya di bawah.

Penyebab Penjualan Tiket Jackson Wang & RIIZE 2025 Ditunda
Jackson Wang mengumumkan konser di Jakarta 18 Oktober 2025 dalan rangka tur dunia keduanya: MAGICMAN 2 WORLD TOUR. foto/Dok.GDP Venture

tirto.id - Penjualan tiket sejumlah konser di Indonesia, termasuk konser Jackson Wang dan RIIZE resmi ditunda ke waktu yang belum ditentukan. Awalnya, tiket dua konser tersebut akan dijual sama-sama mulai 4 September 2025. Namun, pihak promotor kemudian mengumumkan penundaan tersebut. Lantas, apa penyebab ditundanya penjualan tiket konser dua musisi itu?

Jackson Wang dan RIIZE adalah dua musisi Asia yang dipastikan akan menggelar tur konsernya di Indonesia dalam waktu dekat. Kehadiran keduanya ini sekaligus menjadi momentum sapa penggemar di Tanah Air.

Jackson Wang sendiri merupakan penyanyi dan penulis lagu asal Hong Kong. Ia juga termasuk salah satu anggota dari boyband Korea Selatan, GOT7. Wang mulai menjajaki industri hiburan Korea setelah lolos audisi JYP Entertainment pada tahun 2010 silam.

Sejak saat itu, namanya kian dikenal di Korea. Namun, popularitasnya kian melejit saat Jackson Wang bergabung dengan grup idol pria GOT7 di tahun 2014 dan tampil di berbagai acara reality show Korea hingga mengadakan penampilan solo.

Sementara RIIZE merupakan grup vokal pria Korea Selatan yang berada di bawah naungan label ternama SM Entertainment. Grup yang beranggotakan Shotaro, Eunseok, Sungchan, Wonbin, Sohee, dan Anton ini memulai debut perdana pada 4 September 2023 lalu.

Kini, penyanyi Korea Selatan, Jackson Wang, dan grup vokal pria Korea, Riize, direncanakan menggelar tur konser di Indonesia pada 2025 dan 2026. Namun, baru-baru ini para penggemar dibuat khawatir dan kecewa lantaran pihak promotor dari dua konser tersebut mengumumkan penundaan penjualan tiket.

Lalu, apa penyebab penjualan tiket Jackson Wang dan RIIZE 2025 ditunda dan kapan jadwal terbaru penjualan tiket konsernya?

Penyebab Penjualan Tiket Jackson Wang & RIIZE 2025 Ditunda

Penjualan tiket konser Jackson Wang bertajuk JACKSON WANG MAGICMAN 2 IN JAKARTA rencananya akan dibuka mulai Kamis pekan ini, 4 September 2025. Namun, berkaitan dengan situasi kondisi terkini di dalam negeri yang dilanda kericuhan hebat, akhirnya penjualan tiket konser tersebut resmi ditunda.

Pihak promotor konser Jackson Wang, iMe Indonesia, melalui unggahan di akun Instagram resminya membeberkan penyebab penundaan penjualan tiket tersebut. Langkah tersebut diambil demi kenyamanan bersama.

"Kepada para penggemar, Kami ingin menginformasikan bahwa penjualan tiket JACKSON WANG MAGICMAN 2 IN JAKARTA, yang sebelumnya dijadwalkan pada 4 September 2025, terpaksa ditunda. Keputusan ini diambil dengan mempertimbangkan situasi di Indonesia saat ini, demi kenyamanan kita bersama," tulis promotor dikutip Tirto.id Rabu (3/9/2025).

Perlu diketahui, saat ini sejumlah wilayah Indonesia tengah dilanda kekacauan setelah meletusnya aksi demo besar-besaran yang telah berlangsung sejak 25 Agustus hingga 1 September kemarin. Kondisi tersebut secara tidak langsung memicu kekhawatiran terkait potensi adanya aksi susulan.

Tak hanya tiket Jackson Wang, penjualan tiket konser RIIZE juga yang awalnya sama-sama dibuka mulai 4 September ini, ikut ditunda juga. Kabar penundaan ini diumumkan langsung oleh promotor CK Star Entertainment ID.

"Setelah melalui pertimbangan yang matang, kami memutuskan untuk menunda penjualan tiket 2026 Concert Tour 'Rizing Loud' in Jakarta karena situasi terkini di Indonesia," tulis promotor melalui unggahan di akun Instagram resminya.

Penundaan penjualan tiket konser itu juga sebagai bentuk respon terhadap aspirasi dari para penggemar yang meminta agar penjualan tiketnya ditunda lantaran mereka sedang fokus berjuang untuk hak dan keadilan masyarakat Indonesia.

Kapan Penjualan Tiket Jackson Wang dan RIIZE 2025 Dibuka?

Setelah resmi ditunda, pihak promotor konser Jackson Wang, iMe Indonesia mengumumkan bahwa jadwal penjualan tiket terbarunya akan segera dibuka dengan jadwal yang belum ditentukan.

"Jadwal terbaru akan secepatnya kami umumkan melalui akun sosial media resmi kami. Kami menyampaikan permohonan maaf atas ketidaknyamanan yang ditimmbulkan," tulis iMe Indonesia dalam unggahannya.

Sementara penjualan tiket konser RIIZE di Indonesia akan dibuka pada pertengahan September 2025 jika tidak ada kendala dan perubahan jadwal kembali.

Untuk mengetahui update terbaru seputar informasi penjualan tiket kedua konser tersebut, pantau akun media sosial resmi masing-masing promotor atau klik link di bawah ini.

Link Update Penjualan Tiket Konser Jackson Wang di Indonesia

Link Update Penjualan Tiket Konser RIIZE di Indonesia

Kapan Konser Jackson Wang dan RIIZE 2025 di Jakarta?

Konser penyanyi Jackson Wang di Indonesia bertajuk JACKSON WANG MAGICMAN 2 WORLD TOUR 2025-2026 dijadwalkan akan digelar 18 Oktober 2025 pukul 19.00 WIB di Istora Senayan, Jakarta.

Sementara konser Riize bertajuk 2026 RIIZE CONCERT TOUR 'RIZING LOUD' IN JAKARTA direncanakan digelar pada 10 Januari 2026 pukul 15.00 WIB di Indonesia Convention Center (ICE) BSD Hall 5-6, Tangerang.

- Jadwal Konser Jackson Wang di Indonesia: 18 Oktober 2025 di Istora Senayan, Jakarta

- Jadwal Konser Riize di Indonesia: 10 Januari 2025 di ICE BSD Hall 5-6, Tangerang.

Baca juga artikel terkait KONSER MUSIK atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Musik
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Fitra Firdaus