Menuju konten utama

PDIP Sebut Kedaulatan Pilpres Ada di Tangan Rakyat Bukan Parpol

Parpol memiliki kedaulatan saat mengusung & mendaftarkan pasangan capres-cawapres ke KPU RI, namun untuk selanjutnya suara rakyatlah yang akan berdaulat.

PDIP Sebut Kedaulatan Pilpres Ada di Tangan Rakyat Bukan Parpol
Presiden kelima Megawati Soekarnoputri (tengah) didampingi Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto (kanan) dan Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah (kiri) meninggalkan ruangan usai menghadiri Sidang Bersama DPD-DPR di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (16/8/2019)ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/ama.

tirto.id - Ketua Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres (TKRPP) PDIP Ahmad Basarah mengatakan, partai politik memiliki kedaulatan untuk mengusung capres dan cawapres dalam Pilpres 2024. Namun, dia menegaskan penentuan presiden bukan diukur pada jumlah partai yang terlibat, melainkan pada pilihan rakyat.

"Partai politik memiliki kedaulatan pada saat mengusung dan mendaftarkan pasangan calon presiden dan wakil presiden ke KPU RI, namun untuk selanjutnya suara rakyatlah yang akan berdaulat pada mahkamah rakyat pada tanggal 14 Februari 2024 nanti," kata Basarah saat dihubungi Tirto, Selasa (19/9/2023).

Dirinya mengklaim bahwa bakal calon presiden Ganjar Pranowo memiliki daya tarik yang tak dimiliki oleh capres lain. Seperti latar belakang keluarga yang baik dan dapat menjadi contoh bagi masyarakat. Serta pengalamannya di dalam kerja legislatif dan eksekutif, menurut Basarah hal itu modal cukup untuk maju menjadi capres.

"Meminjam pernyataan Pak Jokowi, ibarat sebuah produk, Mas Ganjar Pranowo adalah sebuah produk yang sangat bagus dan berkualitas, tinggal bagaimana strategi marketingnya saja," ungkapnya.

Wakil Ketua MPR RI itu juga mengingatkan bahwa Pilpres dan Pileg memiliki perbedaan karakteristik. Salah satunya adalah figur capres yang menjadi daya tarik utama bagi para pemilih.

"Pemilu presiden berbeda karakteristik dengan pemilu legislatif di mana dalam pilpres faktor figur capres yang akan menjadi daya tarik rakyat untuk memilihnya. Kami diuntungkan oleh faktor capres Ganjar Pranowo yang memiliki banyak keunggulan dibandingkan dengan capres lainnya," terangnya.

Selain itu, Basarah mengungkapkan bahwa kolaborasi antar partai yang saat ini terikat dalam kerjasama politik dengan PDIP akan menguatkan potensi kemenangan bakal calon presiden Ganjar Pranowo.

"Jika antara kekuatan partai-partai pendukung Ganjar dapat berkolaborasi dengan baik dan efektif dengan kekuatan rakyat khususnya yang tergabung dalam organ-organ relawan maka kami yakin Insya Allah Ganjar akan memenangkan hati dan pilihan rakyat," tutupnya.

Baca juga artikel terkait CAPRES atau tulisan lainnya dari Irfan Amin

tirto.id - Politik
Reporter: Irfan Amin
Penulis: Irfan Amin
Editor: Reja Hidayat