Menuju konten utama

OPPO Reno 8T Harga Rp4 Jutaan: Cek Spesifikasi Lengkap dan Fitur

Berikut ini spesifikasi OPPO Reno 8T yang baru saja meluncur di Indonesia disertai dengan fiturnya. Adapun harga OPPO Reno 8T mulai Rp4 jutaan.

OPPO Reno 8T Harga Rp4 Jutaan: Cek Spesifikasi Lengkap dan Fitur
Oppo Reno 8. foto/https://www.oppo.com/id/store/product/oppo-reno8t.P.P1000495

tirto.id - OPPO Reno 8T meluncur untuk pasar Indonesia. Ponsel ini memiliki berbagai keunggulan di kelas menengah dengan banderol sebanding yakni Rp4,9 juta. Keunggulan tersebut tampak dari kamera, desain, dan performa.

Ponsel dengan tagline "The Portrait Expert" ini ditanam kamera portrait berkekuatan 100MP. Hasilnya digadang sangat jernih tajam. Ketajaman tersebut bahkan masih unggul meski pengguna melakukan cropping dan editing foto.

“Berbagai keunggulan kami tawarkan kepada pengguna dari kamera, desain, dan performanya, OPPO Reno 8T pertama dihadirkan untuk dapat memuaskan pengguna khususnya yang tertarik pada bidang kreatif seperti fotografi, videografi maupun pembuatan konten,” kata Chief Marketing Officer OPPO Indonesia, Patrick Owen, seperti dikutip Antara.

Sentuhan kamera profesional tersebut turut ditambahkan dengan modul kamera lain dibagian belakang. Ada kamera mikro 2MP dengan 20-40 kali pembesaran, dan kamera depth 2MP. Di sisi depan terdapat kamera swafoto berkekuatan 32MP.

Spesifikasi dan Fitur OPPO Reno 8T

OPPO Reno 8T memiliki dapur pacu MediaTek Helio G99 yang ditandem dengan RAM 8GB dan memori internal 256GB. RAM tersebut masih bisa diperluas lagi hingga 8GB dengan memanfaatkan ruang pada memori internal yang tidak terpakai.

Alhasil dengan besarnya RAM yang bisa diperluas menjadi sampai total 16GB membuat pemrosesan aplikasi lebih lancar tanpa jeda lemot. Di samping itu, OPPO masih menambahkan fitur Dynamic Computing Engine agar sistem operasi dapat berjalan lebih halus dan stabil. OPPO berani memberikan jaminan penggunaan Reno 8T tetap smooth selama 48 bulan.

Mengutip laman OPPO, layar Reno 8T memiliki luas 6,4 inci berteknologi AMOLED dan mendukung resolusi FHD+. Kecepatan refresh rate 90 Hz dan memiliki teknologi kecerahan yang disesuaikan dengan AI pada berbagai keadaan. Dengan begitu, mata pengguna tetap segar saat memandang layar cukup lama dengan tampilan layar yang jernih dan alami.

Penggunaan ponsel ini juga dapat berlangsung lebih lama karena menggunakan baterai 5.000mAh. Baterai berkapasitas besar ini turut didukung pengisian cepat 33W SUPERVOOC yang mampu mengisi daya sampai 54 persen hanya dalam waktu 30 menit.

Terakhir, OPPO Reno 8T turut memanjakan penggunanya dengan penggunaan dual stereo speaker. Speaker tersebut memberikan efek surround yang lebih berkualitas sehingga memberikan pengalaman tersendiri saat bermain game, nonton film, hingga memutar musik.

Jadwal Pre-order OPPO Reno 8T

Kendati sudah rilis 7 Februari 2023, pembelian unit OPPO Reno 8T baru bisa dilakukan secara pre-order. Pengguna dapat memesannya melalui laman OPPO Online Store. Pilihan warnanya tersedia Midnight Black dan Sunset Orange.

Dalam masa pre-order ini, OPPO memberikan hadiah gratis OPPO Enco Buds 2 warna putih. Unit yang dipesan dalam sesi pre-order tersebut akan dikirim ke alamat pembeli mulai 14 Februari 2023. Harga per unit yang dipajang dalam toko online OPPO sebesar Rp4.899.000.

Laman pembelian pre-order OPPO Reno 8T dapat diakses lewat tautan berikut:

Link Pre-order OPPO Reno 8T

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Ilham Choirul Anwar
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Ibnu Azis