tirto.id - Real Men atau judul alternatifnya Maschi Veri, merupakan serial terbaru Netflix yang rilis Rabu, 21 Mei 2025. Nonton serial ini di platform tersebut dapat dinikmati dengan takarir (subtitle) bahasa Indonesia). Real Men diproduksi oleh Groenlandia, sebuah rumah produksi asal Italia yang mengemasnya menjadi 8 episode.
Serial bergenre komedi ini merupakan karya tiga penulis yakni Furio Andreotti, Giulia Calenda,dan Ugo Ripamonti. Alur cerita yang diangkat Real Me lumrah dialami oleh pria paruh baya berusia 40-an pada era ini, yakni tentang krisis maskulinitas pria yang harus menerima perubahan budaya dan kesetaraan gender.
Netflix Roma sebelumnya telah meluncurkan produksi sineas Italia bertajuk Rocco Siffredi "Supersex". Dengan demikian, Real Men atau Maschi Veri ini adalah serial kedua yang diproduksi dari Roma untuk Netflix global.
Real Men diperankan oleh 4 aktor pria yaitu Maurizio Lastrico, Matteo Martari, Francesco Montanari, dan Pietro Sermonti. Ada pila 4 aktris wanita Sarah Felberbaum, Laura Adriani, Alice Lupparelli, dan Nicole Grimaudo. Series ini siap menghibur pecinta drama komedi di layanan streaming Netflix.
Sinopsis Series Real Men di Netflix
Dalam Real Men, empat sahabat pria yang sama-sama berusia 40-an tahun menyimpan permasalahan yang hampir sama terkait paradigma maskulinitas yang berlaku saat ini di dunia. Mereka yang terlahir pada masa-masa pria adalah pemimpin dan penggerak dunia, kini harus menerima bahwa kesetaraan gender dan sosial bukan hal aneh lagi.
Maurizio Lastrico, Matteo Martari, Francesco Montanari, dan Pietro Sermonti masih gagap dengan fakta bahwa pekerjaan mereka kini dapat dilakukan oleh wanita dengan baik. Pria kini bisa diperintah-perintah oleh pimpinan wanita, suatu kondisi yang agak menyinggung ego pria alfa.
Di rumah, istri mereka sering mengambil alih posisi pimpinan dan mengambil keputusan dalam keluarga. Tidak hanya itu, urusan ranjang pun tidak lepas dari dominasi para wanita.
Kenyataan tersebut menyakitkan bagi pria alfa seperti keempat sahabat tersebut. Mereka memutuskan ikut kelas bertema chauvinism pria toxic. Hasilnya tidak berubah. Pasalnya, yang harus diubah adalah penerimaan mereka terhadap perkembangan dunia. Tanpa kehilangan diri mereka sendiri, mereka dipaksa untuk menemukan kembali tempat mereka dalam masyarakat dan hubungan mereka.
Serial yang mengulik keresahan kaum pria dari generasi milenial tersebut disampaikan dalam bentuk humor gelap yang cerdas dan menohok. Bagaimana solusi yang akan diambil oleh keempat sahabat tersebut? Simak saja tanggal rilisnya di Netflix.
Link Nonton Series Real Men Sub Indo
Real Men yang diterjemahkan dari bahasa Italia, Maschi Veri, hanya tersedia secara legal di platform berbayar Netflix. Pastikan Anda telah membeli paket berlangganan yang disediakan di layanan streaming tersebut.
Tautan di bawah ini dapat menjadi akses menuju serial dengan rating usia 18+ yang tersedia versi subtitle bahasa Indonesianya.
Penulis: Cicik Novita
Editor: Fitra Firdaus
Masuk tirto.id


































