tirto.id - Nonton film A Normal Woman dapat dilakukan mulai hari ini, Kamis, 24 Juli 2025, melalui platform streaming film Netflix. Sebelum menyaksikan seperti apa jalan ceritanya, simak sinopsis dan link nontonnya berikut.
A Normal Woman adalah film drama Indonesia terbaru yang mengusung perpaduan genre thriller dan psikologikal. Film ini digarap oleh sutradara berpengalaman Tanah Air, Lucky Kuswandi. Ia dikenal telah menggarap sederet film populer seperti Galih dan Ratna (2016), Gossip Girl Indonesia (2020), hingga A World Without (2021).
Selain bertindak sebagai sutradara, Lucky juga bertindak sebagai penulis naskah film bersama penulis Andri Cung yang pernah terlibat dalam garapan film Suka Duka Berduka (2022), Matahari, Bulan, dan Badai (2014), serta Payung Merah (2010).
Lewat film A Normal Woman, sutradara Lucky Kuswandi menyebut bahwa alur cerita film tersebut terinspirasi dari pengalaman pribadi mengenai sebuah riset tentang Chronic Pain dan penyakit-penyakit autoimun. Film ini juga akan menyelami realitas psikologis yang banyak dihadapi perempuan modern, termasuk trauma masa lalu.
Daftar Pemeran Film A Normal Woman
Film NetflixA Normal Woman dibintangi sederet aktor dan aktris kenamaan Tanah Air seperti Marissa Anita, Dion Wiyoko, Gisella Anastasia, hingga Mima Shafa. Selain keempat pemain itu, terdapat nama tenar lainnya yang ikut bergabung. Berikut rincian lengkap daftar pemeran film A Normal Woman.
- MarissaAnita sebagai Milla
- DionWiyoko sebagai Jonathan
- GisellaAnastasia sebagai Erika
- Mima Shafa sebagai Malaikat
- Widyawati sebagai Liliana
- Maya Hasan sebagai Novi
- KikiNarendra sebagai Nugros
- JasmineLauraArendsen sebagai Ny Nugros
- Hatta Rahandy sebagai Hatta
- Alexa Jeslyn Hendrawan sebagai Grace Kecil
- Melissa Karim sebagai Leni
- Elkie Kwee sebagai Gunawan
- Sari Koeswoyo sebagai Irah
- Alvin Adam sebagai Dokter Garry
- FadiAlaydrus sebagai Royhan
- Feri Sumayku sebagai Yuli
- Caitlyn Sevlin Gunawan sebagai Erika Kecil
Sinopsis Film A Normal Woman di Netflix
Film A Normal Woman menyoroti kisah seorang perempuan modern bernama Milla yang terlihat menjalani kehidupan dengan kemewahan dan ketenangan. Milla dikenal sebagai sosok yang anggun, sukses, hingga banyak yang berdecak kagum terhadap karisma yang dipancarkannya.
Akan tetapi, di balik penampilannya yang anggun tersebut, Milla justru menyimpan sebuah kegelisahan yang perlahan menggerogoti dirinya hingga mulai banyak yang mengetahuinya.
Singkat cerita, Milla tiba-tiba mengalami gangguan fisik tanpa sebab yang jelas. Bahkan, ia juga mengalami gangguan psikis yang menghambat kesehariannya.
Perlahan, Milla mulai banyak merasakan sakit. Namun, sakit tersebut kian memuncak akibat tekanan sosial. Setelah diterpa gangguan tersebut, Milla mulai mempertanyakan eksistensi dirinya yang sebenarnya.
Akibat gangguan tersebut juga Milla mulai memiliki sudut pandang aneh hingga ia memikirkan apakah kehidupan normal benar-benar miliknya atau hanya sebatas ilusi belaka.
Gambaran kehidupan Milla itu seolah menjadi gambaran perempuan modern masa kini yang banyak hidup di bawah tekanan sosial, citra, prestasi, hingga dituntut untuk selalu sempurna.
Link Nonton Film A Normal Woman
Film A Normal Woman dapat disaksikan secara streaming dengan cara berlangganan di layanan streaming film berbayar Netflix. Berikut link untuk mengakses langganan sekaligus menyaksikannya.
Link Nonton Film A Normal Woman di Netflix
Bagi para pecinta drama maupun film Indonesia yang ingin mengetahui referensi tontonan film menarik lainnya di Netflix, klik link di bawah ini.
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Wisnu Amri Hidayat
Masuk tirto.id


































