Menuju konten utama

Nonton Boku no Hero S8 Eps 7 Sub Indo: Masa Lalu Kelam Shigaraki

Anime Boku no Hero S8 episode 7 tayang akhir pekan ini. Deku berhasil masuk ke dalam dunia batin Shigaraki.

Nonton Boku no Hero S8 Eps 7 Sub Indo: Masa Lalu Kelam Shigaraki
Anime my hero academia s8. FOTO/Wikipedia

tirto.id - Nonton Boku no Hero S8 episode 7 dengan subtitle bahasa Indonesia dapat dilakukan pada Sabtu, 15 November 2025 pukul 16.30 WIB. Episode terbaru dengan judul "From Aizawa" ini akan menampilkan konfrontasi puncak antara Deku dan Shigaraki, serta Aizawa yang datang untuk menyelamatkan.

Anime Boku no Hero Season 8 Episode 7 tampaknya akan menampilkan momen emosional yang semakin memuncak. Setelah Izuku Midoriya (Deku) berhasil menyentuh Shigaraki, ia berhasil menembus masuk ke dalam dunia batin sang villain. Di sanalah Deku akan segera mengungkap segala trauma yang menghantui Shigaraki hingga kini.

Boku no Hero Season 8 atau My Hero Academia Final Season adalah serial anime adaptasi dari manga berjudul sama karya Kohei Horikoshi. Musim ke-8 dari serial anime tersebut sekaligus menjadi musim terakhir yang akan menampilan pertempuran dahsyat dan mematikan antara All Might dengan All For One, di tengah nasib dunia yang dipertaruhkan.

Dalam anime Boku no Hero Academia S8 salah satu pertempuran yang menjadi sorotan adalah duel antara Izuku Midoriya alias Deku dengan Tomura Shigaraki. Keduanya adalah titisan sekaligus perwakilan simbolisme dari dua kubu berseberangan, yakni All Might dan All For One.

Akhir pekan ini, serial animeBoku no Hero S8 akan merilis episode terbarunya, yakni episode 7. Bagaimana preview alur cerita episode tersebut berikut, lengkap dengan link streamingnya?

Boku no Hero Academia Final Season Sampai Chapter Berapa?

Anime Boku no Hero Season 8 telah diumumkan akan dihadirkan sebanyak 11 episode. Musim terakhirnya ini tampaknya akan mengadaptasi manga awal Volume 40 hingga akhir Volume 42 (Bab 399-431) pada arc Final War dan epilog yang menampilkan kondisi pasca pertempuran terakhir antara pahlawan dan penjahat.

Episode 6 sebelumnya dengan judul "Wrench It Open, Izuku Midoriya!!", menampilkan Deku yang tampak kelelahan pada saat Shigaraki berhasil menyatu sepenuhnya dengan sisa kekuatan All For One. Lewat kekuatannya itu, tubuh Shigaraki mampu beregenerasi dengan cepat. Serangannya juga semakin meluas.

Akan tetapi, momen lainnya memperlihatkan Deku yang mampu menembus pertahanannya. Ini membuat Shigaraki teringat memori masa kecilnya, terutama bayangan neneknya, Nana Shimura, dan tragedi keluarganya yang membuatnya dihantui trauma mendalam.

Pada bagian akhir episode, Deku dan Shigaraki melepaskan serangan besar-besaran. Ketika itulah. Deku berhasil menyentuh Shigaraki. Sesaat kemudian cahaya hijau One For All terlihat menyelimuti keduanya. Secara tidak langsung, momen tersebut menjadi penanda Deku telah masuk ke dalam dunia batin Shigaraki.

Episode 7 Boku no Hero S8 dengan judul "From Aizawa" akan melanjutkan cliffhanger di episode sebelumnya saat Deku berhasil memasuki dunia batin Shigaraki. Namun, pada waktu bersamaan, rupanya Deku masuk ke dalam bawah sadar Shigaraki bersama dengan nenek sang penjahat, Nana Shimura.

Momen tersebut akan menampilkan sisi emosional, termasuk menyelami kenangan kelam Shigaraki dan konfrontasi Deku terhadap akar penderitaannya. Bocoran lainnya menunjukkan saat Deku kehilangan lengannya, Aizawa tiba-tiba datang untuk menyelamatkannya.

Episode terbaru BnHA S8 diprediksi tak akan menampilkan pertempuran fisik terlalu banyak, melainkan lebih fokus pada pertarungan emosional dan kedalaman batin Shigaraki.

Nonton Boku no Hero S8 Episode 7 Sub Indo

Nonton anime Boku no Hero S8 episode 7 dengan subtitle (terjemahan) bahasa Indonesia dapat dilakukan pada Sabtu, 15 November 2025 pukul 16.30 WIB melalui layanan streaming Bstation (Bilibili). Berikut link untuk menyaksikannya.

Link Nonton Anime Boku no Hero S8 Eps 7 Sub Indo di Bstation

Jika Anda tertarik untuk mendapatkan rekomendasi artikel terbaru Tirto.id seputar anime, drama Korea, film bioskop, juga yang lain, kunjungi tautan berikut ini.

Baca juga artikel terkait ANIME atau tulisan lainnya dari Imanudin Abdurohman

tirto.id - Film
Kontributor: Imanudin Abdurohman
Penulis: Imanudin Abdurohman
Editor: Fitra Firdaus