Menuju konten utama

Nella Kharisma Jadi Selebritas Terpopuler di Pencarian Google 2017

Nella Kharisma, Young Lex, dan Hamish Daud menjadi tiga selebritas teratas dalam daftar Year in Search 2017, penelusuran paling tinggi di Google selama tahun 2017 di Indonesia.

Nella Kharisma Jadi Selebritas Terpopuler di Pencarian Google 2017
Nella Kharisma. FOTO/Youtube

tirto.id - Penyanyi dangdut Nella Kharisma tercatat sebagai selebritas paling banyak ditelusuri dalam situs pencarian Google Indonesia selama tahun 2017. Nella tengah berada di puncak popularitas lewat lagu "Jaran Goyang" miliknya yang sudah ditonton 103 juta kali per 13 Desember 2017. "Jaran Goyang" diunggah di YouTube oleh akun DD Star Record delapan bulan lalu, pada 26 April 2017.

Nella Kharisma memang pedangdut koplo yang sedang menjadi primadona. Lagu-lagunya ringan dan liriknya lugas. Biduan berusia 23 tahun ini menggunakan campuran bahasa Indonesia dan bahasa Jawa khas Jawa Timur dalam lirik-lirik lagunya. Selain "Jaran Goyang", Nella dikenal lewat lagu-lagu yang tak kalah hits, seperti "Konco Mesra", "Bojo Galak", dan "Ditinggal Rabi".

Posisi kedua selebritas paling dicari di Google diduduki oleh Samuel Alexander Pieter atau yang lebih dikenal dengan nama Young Lex. Penyanyi beraliran hip hop ini mulai menanjak lewat lagu "Ini Gaya Gue" yang dirilis ulang bersama Iwa K pada 2012. Lagu ini menjadi soundtrack film "King of Rock City", film Hip Hop pertama di indonesia.

Menyusul kesuksesan lagunya bersama Iwa K, Young lex mulai memproduksi lagu-lagu barunya seperti "Single Woles", "Cewek Kece", "O Aja Ya Kan", "Super Swag", "Gue Balik Lagi" untuk semakin meniti karirnya di blantika musik tanah air. Ia menelurkan album pertama pada 2015 dengan judul Y.O.G.S (Young Original Gila Swag).

Sementara itu, suami penyanyi Raisa Andriana, Hamish Daud menjadi selebritas ketiga yang paling dicari masyarakat Indonesia. Pria bernama lengkap Hamish Daud Wyllie ini merupakan aktor dan presenter berkebangsaan Australia. Hamish semakin dikenal setelah menikahi Raisa pada 3 September 2017.

Masih ada beberapa nama artis seperti Gal Gadot, Bastian Steel, dan Gong Yoo yang terangkum dalam kategori selebritas paling dicari dalam Google Year in Search 2017. Daftar yang dirilis Google pada Rabu (13/13/2017) ini meliputi pencarian peristiwa, tokoh, atau berita yang menciptakan tren penelusuran paling tinggi di Google selama tahun 2017 di Indonesia.

Ada sembilan kategori utama yang dibagikan tahun ini, dengan daftar utama Tren Penelusuran Terpopuler secara urut diisi oleh lagu Surat Cinta untuk Starla, film Pengabdi Setan, Setya Novanto, Pilkada DKI, SEA Games, Jokowi Mantu, Ayam Geprek, Raja Salman, dan “Om Telolet Om”.

“Daftar Year in Search tahun ini menjadi cerminan dari apresiasi orang Indonesia terhadap kreativitas asli Indonesia. Dengan semakin banyak orang mengenal Internet, kita akan melihat lebih banyak konten, kreator, dan bisnis lokal bermunculan dari seluruh Indonesia, dan kami di Google berkomitmen untuk membantu mereka ‘ditemukan’, kapan saja, di mana saja,” kata Managing Director Google Indonesia, Tony Keusgen.

Google juga merilis video Year in Search 2017 untuk memudahkan orang melihat kilas balik tren dan peristiwa yang paling menangkap perhatian masyarakat, baik di Indonesia maupun dunia. Daftar lengkap Google Year in Search 2017 di Indonesia maupun global bisa dilihat di google.co.id/2017.

Baca juga artikel terkait NELLA KHARISMA atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Dipna Videlia Putsanra
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Dipna Videlia Putsanra