Menuju konten utama
Flash News

Menpora Buka Kemungkinan Pembukaan Piala Dunia U-17 2023 di JIS

Menpora Dito Ariotedjo mengatakan kemungkinan besar pembukaan Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS).

Menpora Buka Kemungkinan Pembukaan Piala Dunia U-17 2023 di JIS
Petugas melakukan perawatan rumput Stadion Jakarta International Stadium (JIS) di Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Selasa (4/7/2023). ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa.

tirto.id - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Dito Ariotedjo mengatakan kemungkinan besar pembukaan Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung di Jakarta International Stadium (JIS). Sementara untuk penutupan kompetisi sepakbola tingkat dunia itu akan digelar di Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah.

Hal itu disampaikan Dito usai rapat bersama Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa (1/8/2023).

"Saya baru dilaporkan PSSI itu penutupan memakai rencana awal di Solo, karena itu rencana sejak Piala Dunia U-20. Tapi untuk pembukaan masih to be discuss," kata Dito.

Penutupan atau pertandingan final FIFA U-17 World Cup Indonesia 2023 dijadwalkan berlangsung pada 2 Desember mendatang di Stadion Manahan Solo.

Dito mengatakan Federasi Sepakbola Internasional (FIFA) saat ini tengah mengecek kesiapan Stadion Manahan Solo. Selanjutnya, FIFA akan meninjau seluruh stadion yang diajukan PSSI untuk gelaran Piala Dunia U-17 2023.

Selain itu, Dito memastikan Piala Dunia U-17 2023 hanya digelar di Pulau Jawa. Stadion Jakabaring di Palembang dan Stadion I Wayan Dipta di Bali yang sempat masuk veneu Piala Dunia U-20 2023 tidak akan digunakan.

"Terkait efisiensi budget dan aksesibilitas pemain serta kontingen, [gelaran Pildun U-17] itu kemungkinan di Jawa. Tapi kami masih menunggu hasil [asesmen] FIFA," kata Dito.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA U-17 2023 atau tulisan lainnya dari Andrian Pratama Taher

tirto.id - Flash news
Reporter: Andrian Pratama Taher
Penulis: Andrian Pratama Taher
Editor: Gilang Ramadhan