Menuju konten utama
Pilpres 2019

LSI: Elektabilitas Jokowi 52,2 Persen dan Prabowo 29,5 persen

Elektabilitas Jokowi-Ma'ruf masih unggul dari Prabowo-Sandiaga.

LSI: Elektabilitas Jokowi 52,2 Persen dan Prabowo 29,5 persen
Presiden Jokowi di atas kuda tunggangan didampingi Prabowo Subianto menjawab wartawan, di Padepokan Garuda Yaksa, Desa Bojong Koneng, Hambalang, Bogor, Jawa Barat, Senin (31/10) siang. HUMAS/Rahmat

tirto.id - Hasil survei Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Denny JA menunjukkan elektabilitas pasangan bakal calon presiden dan calon wakil presiden Joko Widodo-Ma'ruf Amin masih unggul jauh dibanding pasangan Prabowo Subianto-Sandiaga Salahudin Uno.

Peneliti LSI, Adjie Alfaraby menyampaikan selisih elektabilitas kedua pasangan itu terpaut cukup jauh. "Selisih elektabilitas kedua pasangan cukup telak mencapai dua digit," kata Adjie di Jakarta, Selasa (21/8/2018).

Adjie menjelaskan, setelah kedua pasangan calon resmi mendaftarkan diri di Komisi Pemilihan Umum (KPU), elektabilitas calon petahana Jokowi-Maruf sudah mencapai the magic number sebesar 52,2 persen. Menurut Adjie, angka tersebut hampir sama dengan perolehan suara Jokowi-Jusuf Kalla di Pilpres 2014 yakni sebesar 53,15 persen.

Sementara elektabilitas pasangan Prabowo-Sandi sebesar 29,5 persen. "Selisih kedua pasangan calon masih dua digit yaitu sebesar 22,7 persen. Sedangkan responden yang belum menentukan pilihan sebesar 18,3 persen," ungkap dia.

Untuk diketahui, survei yang dilakukan oleh LSI ini berlangsung pada pada tanggal 12-19 Agustus 2018 dengan menggunakan "face to face interview" (wawancara tatap muka) menggunakan kuesioner.

Selain itu, metode survei ini memakai metode multistage random sampling dengan 1.200 responden dan "margin of error" sebesar plus minus 2,9 persen. Survei dilaksanakan di 33 provinsi di Indonesia.

Pasangan calon presiden dan wakil presiden Joko Widodo-Maruf Amin telah mendaftarkan diri sebagai peserta Pilpres 2019 di Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Jumat (10/8/2018). Pasangan Jokowi-Maruf diusung oleh sembilan partai, antara lain: PDIP, Golkar, Hanura, Nasdem, PPP, PKB, Perindo, PKPI dan PSI.

Selain itu, pasangan Prabowo-Sandiaga juga secara resmi mendaftar sebagai calon presiden dan wakil presiden tahun 2019-2024. Pasangan ini didukung oleh Gerindra, PKS, PAN dan Demokrat.

Baca juga artikel terkait PILPRES 2019

tirto.id - Politik
Sumber: antara
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto