tirto.id - PT LRT Jakarta membuka lowongan pekerjaan untuk menempati posisi Staff Pemeriksa dan Perawat Jalur Bangunan. Bagi pelamar yang ingin mendaftar dapat mengakses link berikut ini: Pendaftaran Pelamar - LRTJ.
Kualifikasi untuk melamar sebagai berikut:
1. Laki-laki/perempuan berusia maksimal 28 tahun;
2. Pendidikan terakhir minimal SMK atau Diploma 3 Teknik Sipil/Teknik Elektro/Teknik Mesin;
3. Memiliki pengalaman kerja minimal 2 tahun di bidang yang relevan;
4. Memiliki pengalaman di bidang pemeriksaan dan perawatan jalur kereta dan bangunan;
5. Memiliki pemahaman dasar Instalasi listrik bangunan dan HVAC;
6. Memiliki pemahaman RCM (Reliability Centered Maintenance);
7. Memahami analisa kualitas aset jalur dan bangunan laying;
8. Memiliki kemampuan membuat laporan pekerjaan kurva S dan dokumen lainnya.
Deskripsi Pekerjaan
Sedangkan deskripsi pekerjaannya antara lain:
1. Melakukan pekerjaan pemeriksaan jalur dan bangunan;
2. Melakukan analisa dan laporan hasil apabila terjadi anomali pada aset jalur dan bangunan;
3. Mampu mengawasi pekerjaan vendor dibawah departemen Jalur dan Bangunan.
Untuk informasi lebih lanjut tentang lowongan dan pendaftaran dapat dilihat di situs website https://www.lrtjakarta.co.id/karir.html.
Selain lowongan tersebut, pada periode Desember 2022 ini juga masih dibuka rekrutmen bersama BUMN 2022 mulai 1-7 Desember melalui link bersama https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id/.
Untuk melakukan pendaftaran, pelamar harus membuat akun terlebih dahulu, mengisi CV, data diri, dan melamar ke lowongan yang tersedia.
Pelamar hanya dapat melamar melalui situs web https://rekrutmenbersama.fhcibumn.id dengan mengikuti petunjuk pendaftaran. Tidak ada jalur lain yang digunakan untuk pengiriman lamaran.
Pelamar wajib memiliki alamat e-mail pribadi dan nomor telepon seluler yang masih aktif untuk dapat mengikuti proses seleksi. Pelamar dilarang menggunakan alamat e-mail milik orang lain/kantor dalam proses pendaftaran.
Tidak ada layanan untuk perubahan/koreksi seluruh data-data serta dokumen yang telah dikirim oleh pelamar. Untuk memudahkan registrasi online, persiapkan terlebih dahulu beberapa dokumen ini.
- Foto Profil Wajib
- KTP Wajib
- Ijazah/Surat Keterangan Lulus Wajib
- Transkrip Nilai Wajib
- SKCK Jika Ada
- Dokumen lainnya (Sertifikat Pelatihan, Bahasa Inggris, dll) Jika Ada
- Surat Rekomendasi
Penulis: Tifa Fauziah
Editor: Dipna Videlia Putsanra