Menuju konten utama
Liga Inggris 2024/2025

Liverpool Resmi Juara Liga Inggris 2025 Usai Hajar Spurs 5-1

Liverpool menyegel gelar juara Liga Inggris (EPL) 2024/2025 usai menang telak 5-1 atas Tottenham Hotspur tadi malam, Minggu (27/4/2025).

Liverpool Resmi Juara Liga Inggris 2025 Usai Hajar Spurs 5-1
Para pemain Liverpool. ANTARA FOTO/REUTERS/Laurence Griffiths/FOC/djo

tirto.id - Liverpool resmi menyegel gelar juara Liga Inggris (EPL) 2024/2025 selepas menang telak 5-1 atas Tottenham Hotspur dalam hasil laga tadi malam, Minggu (27/4/2025). Pertandingan pekan ke-34 tersebut berlangsung di markas The Reds, Stadion Anfield.

Berbekal kemenangan itu maka Liverpool besutan pelatih Arne Slot kini sudah mengumpulkan total 82 poin di puncak klasemen EPL 2024/2025. The Reds unggul jauh atas tim peringkat 2 Arsenal, yang baru mendulang 67 poin.

Dengan 4 pertandingan tersisa di Liga Inggris 2024/2025, maka secara matematis The Gunners tidak akan mungkin mengejar defisit 15 poin.

Hasil Liverpool vs Tottenham di EPL 2024/2025 Tadi Malam

Melakoni laga dengan target minimal 1 poin guna menyegel gelar juara, ternyata tak membuat pelatih Arne Slot untuk mengendurkan skema permainan dan memilih bertahan.

Pada pertandingan malam tadi The Reds justru bermain ofensif dengan mengandalkan hingga 4 pemain di barisan depan, dalam formasi 4-2-3-1.

Trio Cody Gakpo, Dominik Szoboszlai, dan Mohamed Salah menempati posisi sebagai gelandang serang. Sementara pos ujung tombak menjadi milik Luis Diaz.

Duet gelandang bertahan ditempati Ryan Gravenberch dan Alexis Mac Allister. Kemudian kuartet barisan belakang diisi Andy Robertson, Virgil van Dijk, Ibrahima Konate, dan Alexander-Arnold. Posisi penjaga gawang menjadi milik kiper utama Alisson Becker.

Di kubu seberang, pelatih Ange Postecoglou juga tak kalah yakin menerapkan formasi cukup ofensif untuk Tottenham. Ia menggunakan skema 4-3-3.

Trisula penyerang Spurs adalah Brennan Johnson, Dominic Solanke, dan Mathys Tel. Lalu ada trio gelandang Lucas Bergvall, Archie Gray, dan James Maddison.

Kiper asal Italia Guglielmo Vicario dipercaya berdiri di bawah mistar. Sementara barisan para pemain bertahan adalah Djed Spence, Kevin Danso, Ben Davies, dan Destiny Udogie.

Liverpool

Striker Liverpool Mohamed Salah. (Foto oleh Glyn KIRK / AFP)

Skema cukup ofensif milik Spurs langsung membuahkan hasil pada awal babak pertama. Menit 12, Dominic Solanke berhasil membuka skor lewat assist James Maddison. Spurs unggul 0-1.

Dikejutkan dengan gol cepat lawan, Liverpool langsung berupaya melakukan respons. Hasilnya datang tak seberapa lama. Menit 16 skor kembali imbang 1-1, Luis Diaz membuka skor untuk tuan rumah, memanfaatkan umpan Dominik Szoboszlai.

Gol penyama kedudukan dari The Reds agaknya membuat para pemain tuan rumah lantas bisa bermain lepas.

Menit 24, Alexis Mac Allister mengubah skor sekaligus membuat tuan rumah berbalik unggul 2-1. Menyusul 10 menit kemudian Gakpo mempertajam keunggulan The Reds menjadi 3-1 pada menit 34.

Babak kedua menit 63, Mohamed Salah menambah penderitaan Spurs lewat gol pengubah kedudukan menjadi 4-1. Kemudian menit 69, salah satu bek Spurs Destiny Udogie melakukan gol bunuh diri untuk menutup skor pertandingan 5-1 bagi The Reds.

Kekalahan pada pada malam tadi membuat Tottenham Hotspur kian terbenam di papan bawah klasemen Liga Inggris 2024/2025 peringkat 16, dengan 37 poin. Hasil ini juga menandai 3 laga terakhir Spurs di EPL yang selalu berujung kekalahan.

Sementara tambahan 1 gol Mohamed Salah pada laga malam tadi kian mempertegas posisinya sebagai pemuncak klasemen top skor EPL musim ini, dengan koleksi 27 gol. Salah unggul atas Alexander Isak (Newcastle) yang kini mengantongi 22 gol.

Susunan Pemain Liverpool vs Tottenham Hotspur

Liverpool (4-2-3-1):

Alisson Becker; Andy Robertson, Virgil van Dijk, Ibrahima Konate, Alexander-Arnold; Ryan Gravenberch, Alexis Mac Allister; Cody Gakpo, Dominik Szoboszlai, Mohamed Salah; Luis Diaz | Pelatih: Arne Slot

Tottenham Hotspur (4-3-3):

Guglielmo Vicario; Djed Spence, Kevin Danso, Ben Davies, Destiny Udogie; Lucas Bergvall, Archie Gray, James Maddison; Brennan Johnson, Dominic Solanke, Mathys Tel | Pelatih: Ange Postecoglou

Gol:

Luis Diaz (16), Alexis Mac Allister (24), Cody Gakpo (34), Mohamed Salah (63), Destiny Udogie (own goal 69) | Dominic Solanke (12)

Klasemen Liga Inggris 2024/2025

Update klasemen Liga Inggris (EPL), hingga Senin (28/4/2025).

NoMainMgSrKSGPoin
1342572+4882
23418133+3467
33419510+2162
4341879+2361
5341798+1960
6331869+1460
7341699+557
83414911+451
93413129+151
1034131110+1250
113313713+646
1234111211-445
133412517-1041
143410915-839
153481412-738
163411419+637
17349916-1936
18344921-4121
19344624-4918
20342527-5511

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya