Menuju konten utama

Lion Air Group Lebarkan Sayap ke Timika

Menyusul Garuda Indonesia dan Sriwijaya Air yang telah lebih dulu memiliki rute menuju Timika, Papua, maskapai penerbangan nasional Lion Air Group berencana untuk memperluas rute penerbangan nasionalnya dengan membuka pula rute ke wilayah tersebut.

Lion Air Group Lebarkan Sayap ke Timika
Pesawat Lion Air. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

tirto.id - Menyusul Garuda Indonesia dan Sriwijaya Air yang telah lebih dulu memiliki rute menuju Timika, Papua, maskapai penerbangan nasional Lion Air Group berencana untuk memperluas rute penerbangan nasionalnya dengan membuka pula rute ke wilayah tersebut.

Kepala Dinas Perhubungan, Komunikasi dan Informatika Mimika John Rettob di Timika, Rabu, (2/3/2016), seperti dikutip dari kantor berita Antara, mengatakan bahwa Lion Air Group telah berencana untuk membuka penerbangan ke Timika melalui dua anak perusahaannya, Batik Air dan Wings Air.

Lebih lanjut, John mengatakan bahwa perwakilan manajemen Batik Air sudah datang ke Timika untuk mengecek berbagai persiapan seperti ground handling, penjualan tiket, kantor dan lainnya.

Saat ini, pihak Batik Air, yang belum lama ini mendapat sanksi dari pemerintah terkait insiden yang menimpa salah satu pesawatnya di Bandara Adi Sucipto, Yogyakarta, sedang mengurus berbagai persyaratan yang dibutuhkan untuk dapat merealisasikan rencana tersebut, terangnya.

“Mudah-mudahan kalau semua hal itu sudah selesai, perusahaan Batik Air bisa melaksanakan pengembangan kapasitas rute penerbangan ke Timika, apalagi rencana ini sudah diajukan sejak lama,” kata John.

Batik Air, lanjut John, rencananya akan mengoperasikan dua armada pesawat untuk terbang ke Timika yaitu rute Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang - Makassar- Timika setiap hari, pulang pergi, dan rute Bandara Halim Perdana Kusuma Jakarta - Timika setiap hari, pulang pergi.

Sementara itu, Wings Air rencananya akan mengoperasikan pesawat ATR dengan rute Jayapura-Wamena-Timika setiap hari, pulang pergi, pada akhir Maret atau awal April. Pesawat yang sama akan membuka rute penerbangan Jayapura-Wamena-Timika-Tual (Maluku Tenggara), pulang pergi, selama tiga kali dalam sepekan.

“Pihak Wings Air sudah siap untuk membuka rute baru tersebut. Rencananya, pesawat Wings Air nantinya akan menggunakan area parkir [apron] di sisi selatan Bandara Mozes Kilangin Timika yang dibangun oleh pemerintah. Mereka juga akan menggunakan fasilitas terminal penumpang VIP yang sudah selesai dibangun oleh pemerintah daerah,” jelas John.

Pemerintah Daerah Mimika sendiri, menurut John, sangat terbuka terhadap rencana penambahan rute tersebut karena dinilai akan mempermudah masyarakat untuk memperoleh jadwal penerbangan yang lebih sesuai dengan kebutuhan mereka.

“Pada prinsipnya Pemda Mimika sangat mendukung kalau semakin banyak operator penerbangan yang membuka rute penerbangan langsung ke Timika. Dengan demikian, masyarakat akan mendapat kemudahan tiket untuk bisa bepergian ke mana saja. Kalau semakin banyak operator penerbangan masuk, maka sudah tentu harga tiket penerbangan semakin bersaing,” kata John.

Baca juga artikel terkait BATIK AIR atau tulisan lainnya

Reporter: Ign. L. Adhi Bhaskara