tirto.id - Met Gala atau gelaran festival fashion terbesar di dunia akan kembali pada Senin, 5 Mei 2025 pukul 18.00 EST atau waktu setempat. Digelar di pusat kota New York, tepatnya di The Metropolitan Museum of Art. Namun, karena perbedaan waktu, Met Gala 2025 dapat disaksikan warga Indonesia pada Selasa, 6 Mei 2025 pukul 06.00 WIB.
Met Gala 2025 mengusung tema yang begitu menarik dengan membawa narasi kulit hitam ke permukaan. Terlebih rentetan sejarah dari abad 18 hingga era kini. Tema tahun ini ialah “Superfine: Tailoring Black Style.”
Tema ini terinspirasi dari pikiran Monica L. Miller yang tertuang dalam karyanya yang berjudul "Slaves to Fashion". Di situ Monica L. Miller berbicara tentang identitas dan ekspresi kebudayaan fashion dalam lanskap diaspora masyarakat kulit hitam. Tak sendirian, ia juga dibantu dengan kurator utama Andre Bolton.
Fakta-fakta Menarik Acara Met Gala Tahun 2025
Sebagai acara yang banyak dinantikan oleh insan busana dan publik figur seluruh dunia, Met Gala 2025 merupakan momentum yang dinantikan serta mendapat perhatian masyarakat. Berikut adalah beberapa fakta menarik dalam pelaksanaan acara Met Gala 2025:
1. Tema Tahun Ini: Tailoring sebagai Perlawanan dan Ekspresi
Membawa tema “Tailored for You”, Met Gala 2025 ingin berbicara tentang sebuah penghormatan terhadap seni tailoring dalam budaya kulit hitam. Tema ini berkaitan langsung dengan pameran “Superfine: Tailoring Black Style” di Costume Institute, yang menggali estetika dandyisme kulit hitam dari abad ke-18, Harlem Renaissance, hingga masa kini. Sehingga fashion tidak dimaknai sebagai sebuah pakaian yang menutupi tubuh melainkan sebuah identitas yang mengakar dengan melibatkan kekuasaan dan budaya.
2. Tokoh di Balik Acara Melibatkan Representasi Kultural yang Kuat
Co-chair tahun ini mencerminkan keberagaman dan pengaruh lintas industri. Aktor Colman Domingo, pebalap F1 Lewis Hamilton, rapper A$AP Rocky, dan musisi sekaligus desainer Pharrell Williams memimpin bersama editor-in-chief Vogue, Anna Wintour. Legenda NBA LeBron James didapuk sebagai honorary chair. Untuk pertama kalinya, tokoh kulit hitam memainkan peran utama dalam pengaturan acara paling eksklusif dunia mode ini.
3. Daftar Tamu Campuran Selebriti, Atlet, dan Seniman Terkemuka
Meski daftar tamu Met Gala selalu dijaga ketat, beberapa nama telah diumumkan. Di antaranya:
- Atlet: Simone Biles, Angel Reese, Sha’Carri Richardson
- Musisi: Doechii, Tyla, Usher, Janelle Monáe
- Aktor: Ayo Edebiri, Regina King
- Desainer dan ikon fashion: Dapper Dan, Edward Enninful, Olivier Rousteing
- Seniman visual: Rashid Johnson, Kara Walker, Jordan Casteel
Lebih dari sekadar ajang gaya, Met Gala 2025 adalah perayaan warisan, representasi, dan kekuatan budaya dalam dunia fashion. Tema tahun ini menyajikan tidak hanya keindahan visual, tetapi juga dialog tentang sejarah, identitas, dan masa depan tailoring sebagai ekspresi budaya kulit hitam.
Link Streaming Nonton Met Gala 2025
Met Gala, akan dihelat pada Senin malam, 5 Mei 2025 waktu New York atau Selasa pagi waktu Indonesia. Bagi para penggemar parade busana, livestream akan dimulai pada pukul 18.00 waktu bagian Timur AS (ET), atau Selasa pukul 06.00 WIB. Siaran ini bisa diakses langsung dari kanal digital Vogue, termasuk laman Youtube Vogue melalui tautan di bawah ini:
Penulis: Satrio Dwi Haryono
Editor: Wisnu Amri Hidayat
Masuk tirto.id


































