Menuju konten utama

Link Download Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025

Tersedia link download Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025 beserta cara unggahnya yang dapat digunakan sebagai acuan pembaca.

Link Download Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025
Ospek Mahasiswa UGM. ANTARAFOTO/Noferadika

tirto.id - Kementerian Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi (Kemdiktisaintek) mewajibkan kepada Pimpinan Perguruan Tinggi untuk menandatangani dan mengunggah Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025. Berikut link download Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025 beserta cara unggahnya.

Pakta Integritas tersebut sebagai bentuk komitmen dan tanggung jawab moral dalam menjamin terselenggaranya Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus (Ospek) atau Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB) 2025 yang aman, humanis, dan bebas dari kekerasan.

Kewajiban ini tertuang dalam Surat Pengantar panduan PKKMB Nomor 0357/B/DT.01.01/2025 yang diterbitkan oleh Kemdiktisaintek pada 13 Juni 2025.

Link Download Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025

OSPEK/PKKMB 2025 menjadi kegiatan penting bagi mahasiswa baru untuk mengenal kegiatan dan kehidupan di kampus. Melalui agenda tersebut,mahasiswa baru diharapkan dapat beradaptasi dengan baik dalam transisi menuju kehidupan perkuliahan.

Pasalnya, masuk perguruan tinggi dibutuhkan kemandirian, kedewasaan, dan proses adaptasi dengan lingkungan akademik dan sosial yang baru.

Secara umum, PKKMB merupakan kegiatan yang dilaksanakan oleh perguruan tinggi dengan tanggung jawab pimpinan perguruan tinggi. Atas tanggung jawab tersebut, pimpinan perguruan tinggi wajib menandatangani Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025 yang berisi beberapa poin.

Poin dalam Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025 diantaranya penyelenggaraan yang sesuai ketentuan serta mendukung implementasi Permendikbudristek Nomor 55 Tahun 2024 tentang Pencegahan dan Penanganan Kekerasan di Lingkungan Perguruan Tinggi.

Berikut link download Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025 yang dapat diakses oleh pembaca:

Link Download Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025

Link dan Cara Unggah Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025

Pakta Integritas yang telah ditandatangani oleh Pimpinan Perguruan Tinggi dikumpulkan dalam bentuk digital dan diunggah melalui tautan yang telah tersedia.

Pakta Integritas yang telah ditandatangani, wajib diunggah selambat-lambatnya satu minggu setelah pelaksanaan PKKMB pada perguruan tinggi masing-masing. Sebelum mengunggah, pastikan Pakta Integritas yang telah ditandatangani dikonversi menjadi bentuk PDF.

Berikut cara unggah Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025:

  • Klik tautan Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025 yang telah disediakan oleh Kemdiktisaintek.
  • Pilih email yang akan digunakan untuk mengirimkan dokumen
  • Isi nama perguruan tinggi
  • Pilih “tambahkan file” pada kolom unggah Pakta Integritas
  • Kemudian, sisipkan atau pilih file yang akan dikirim
  • Pastikan file telah berbetuk PDF dengan ukuran maksimal 10 MB
  • Lalu klik “kirim”
Berikut link unggah Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025 yang dapat diakses oleh pembaca:

Link Unggah Pakta Integritas OSPEK/PKKMB 2025

PKKMB tahun 2025 adalah kegiatan untuk memberikan pembekalan kepada mahasiswa baru agar dapat lebih cepat beradaptasi dengan lingkungan kampus dan sistem pendidikan di perguruan tinggi.

Berkaitan dengan ini, Kemdiktisaintek telah merilis panduan pelaksanaan OSPEK/PKKMB 2025 yang dapat digunakan sebagai pedoman pimpinan perguruan tinggi.

Terdapat lima materi umum yang dapat disampaikan oleh perguruan tinggi dalam pelaksanaan OSPEK/PKKMB 2025. Pertama, materi kehidupan berbangsa, bernegara, jati diri bangsa, dan pembinaan kesadaran bela negara.

Kedua, materi sistem pendidikan tinggi di Indonesia. Ketiga, perguruan tinggi di era digital dan revolusi industri. Keempat, pengembangan karakter mahasiswa. Kelima, muatan lokal perguruan tinggi.

Sementara itu, pendanaan OSPEK/PKKMB 2025 menjadi tanggung jawab perguruan tinggi sesuai dengan ketentuan yang berlaku pada perguruan tinggi masing-masing.

Pembaca juga dapat mengetahui informasi tentang OSPEK/PKKMB 2025 melalui artikel yang telah dihimpun oleh Tirto.id berikut ini:

Pelaksanaan OSPEK/PKKMB 2025

Baca juga artikel terkait PKKMB atau tulisan lainnya dari Sarah Rahma Agustin

tirto.id - Edusains
Kontributor: Sarah Rahma Agustin
Penulis: Sarah Rahma Agustin
Editor: Beni Jo