tirto.id - Pelaksanaan OSN SMP 2024 telah memasuki tahap uji coba aplikasi dan simulasi seleksi tingkat kabupaten/kota. Aplikasi OSN SMP 2024 dapat diunduh melalui Play Store dan diinstal di perangkat masing-masing peserta.
Olimpiade Sains Nasional (OSN) jenjang SMP/sederajat telah membuka pendaftaran pada 22 Januari-3 Maret 2024 lalu. Pendaftaran ini diperuntukkan bagi siswa SMP yang sudah memenuhi syarat serta lolos seleksi di tingkat sekolah dan akan mengikuti seleksi OSN tingkat kabupaten/kota (OSN-K).
Seleksi OSN-K untuk siswa SMP dilaksanakan secara daring dengan menggunakan aplikasi OSN SMP yang diluncurkan oleh Kemendikbudristek. Sebelum seleksi dimulai, panitia lomba menggelar tahap uji coba aplikasi dan simulasi OSN-K yang berlangsung pada 13-16 Maret 2024.
Dalam tahap uji coba dan simulasi ini, para peserta diharapkan sudah mengunduh dan menginstal aplikasi OSN SMP terlebih dahulu dan paham bagaimana cara menjalankannya. Dengan demikian, para peserta tidak akan kebingungan lagi saat hari-H seleksi OSN-K.
Sementara itu, pelaksanaan seleksi OSN-K dijadwalkan berlangsung pada 1-2 April 2024. Hasil dari seleksi ini baru akan diumumkan pada 15 April 2024.Peserta terbaik berhak mendapatkan hadiah dan bisa mengikuti seleksi OSN tingkat provinsi (OSN-P).
Cara Instal Aplikasi OSN SMP 2024
Aplikasi OSN SMP 2024 dapat diunduh dan diinstal pada ponsel pintar dengan sistem operasi Android 6.0 atau lebih. Berikut cara unduh dan instal aplikasi OSN SMP:
- Buka Play Store dan cari aplikasi OSN SMP. Anda juga bisa langsung mengunduhnya ke perangkat melalui tautan berikut: Aplikasi OSN SMP
- Klik tombol “Install” untuk mulai mengunduh dan memasangnya di perangkat.
- Setelah selesai, buka aplikasi OSN SMP
- Beri izin aplikasi untuk mengakses foto, media, hingga lokasi Anda di perangkat.
- Jika sudah selesai, Anda akan diarahkan ke halaman login.
Cara Login Akun OSN SMP 2024
Setelah mengunduh dan menginstal aplikasi OSN SMP, para peserta harus login terlebih dahulu agar bisa mengikuti ujian seleksi. Masuk ke dalam aplikasi OSN SMP membutuhkan NISN dan password yang bisa didapatkan dari pihak sekolah.
Berikut cara untuk login ke dalam aplikasi OSN SMP 2024:
- Buka aplikasi OSN SMP
- Masukkan NISN dan password, lalu klik “Masuk”
- Halaman berikutnya akan memperlihatkan tiga menu, yaitu “Jadwal Ujian”, “Petunjuk Ujian”, dan “Ujian”. Misalnya hendak memulai ujian, maka dapat memilih menu “Ujian” dan ikuti instruksi selanjutnya.
Jadwal dan Tahapan OSN SMP 2024
OSN SMP 2024 akan dilaksanakan dalam beberapa tahap, mulai dari sosialisasi, pendaftaran, hingga seleksi tingkat nasional. Berikut jadwal lengkap OSN SMP 2024:
- Sosialisasi Pedoman Pelaksanaan OSN SMP tahun 2024: 16-19 Januari 2024
- Pendaftaran Peserta: 22 Januari-3 Maret 2024
- Uji coba aplikasi dan simulasi OSN-K: 13-16 Maret
- Pelaksanaan OSN-K: 1-2 April 2024
- Pengumuman hasil OSN-K: 15 April 2024
- Uji coba aplikasi dan simulasi OSN-P: 1-4 Mei
- Pelaksanaan OSN-P: 27-28 Mei 2024
- Pengumuman hasil OSN-P: 6 Juni 2024
- Virtual meeting dan penjelasan tes kinerja produksi video mandiri untuk cabang lomba IPS: Minggu ke-3 Juni 2024
- Pelaksanaan OSN tingkat nasional: 5-11 Agustus 2024
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yulaika Ramadhani