Menuju konten utama

Link Beli Tiket Synchronize Festival 2023, Harga, & Info Line Up

Berikut ini link beli tiket Synchronize Festival 2023 disertai dengan info harga dan daftar line-up-nya. Temukan selengkapnya di sini.

Link Beli Tiket Synchronize Festival 2023, Harga, & Info Line Up
Synchronize Fest 2023. foto/Pers Rilis

tirto.id - Link beli tiket Synchronize Festival 2023 bertema Bhineka Tunggal Musik telah diumumkan pihak penyelenggara festival musik tahunan multi-genre itu dan sudah dapat dipesan saat ini.

Acara berskala nasional yang menghadirkan ratusan line-up dan puluhan ribu penikmat musik tersebut akan digelar selama tiga hari pada tanggal 1-3 September 2023. Festival musik ini bertempat di Gambir Expo, yang berada di arena PRJ Kemayoran, Jakarta Pusat.

Synchronize Festival awalnya dimulai pada tahun 2000 oleh pelopornya, yaitu sekelompok pemusik muda yang menggelar festival musik elektronik.

Februari tahun 2009 atau sembilan tahun kemudian, festival musik yang menarik banyak audiens itu makin populer hingga diperpanjang durasinya selama tiga hari tiga malam. Berbagai genre musik hadir pada event yang awalnya berlangsung di Plaza Indonesia Entertainment X’nter, Jakarta tersebut.

Kini, genre atau aliran musik yang hadir di Synchronize Festival makin beragam. Mulai dari pop, R&B, rock & roll, blues, folk, bossa nova, komedi hingga dangdut ada di sana.

Lalu ada pula jazz, punk, heavy metal, hiphop, reggae, ska, atau sub-genre hardcore, metalcore, death metal, grindcore, industrial rock, new wave, indie pop, alternative rock/grunge yang bergantian tampil di enam panggung yang tersedia di Synchronize Fest.

Line-up atau pengisi acara pertunjukkan menghadirkan 100 lebih artis-artis ternama Tanah Air dari berbagai dekade mulai 70-an, 80-an, 90-an hingga 2000-an.

Synchronize Fest akan menghadirkan pula pengalaman terkurasi lainnya untuk audiens, di antaranya ada Outdoor Cinema, Art & Merch Market, Records Fair hingga F&B Festival.

Daftar Line up Synchronize Festival 2023

Dalam video rilisan Synchronize Festival 2023 yang berisi daftar seluruh line-up yang berjumlah 167 penampil, berikut ini beberapa nama diantaranya:

Line up spesial:

  • God Bless (50 tahun)
  • Iwan Fals x Sawung Jabo
  • Melly Goeslaw feat BBB
  • Bimbo feat Yanti Bersaudara
  • Fariz RM (Selangkah ke Seberang Dekade)
  • Ardhito Pramono
  • Matajiwa x Matajiwo
  • Sudjiwo Tedjo
  • Kelompok Penerbang Roket
  • Iksan Skuter
  • Soegi Bornean
  • Isyana Sarasvati
  • Barasuara
  • Scaller
  • Eric Erlangga
  • Anda Perdana

Konser Petualangan Sherina:

  • Yura Yunita
  • Jakarta Mouin
  • Reza Chandika
  • Isyana Sarasvati

Mesin Waktu 20:

  • Bilal Indrajaya
  • Chroma Strings
  • Endah N Rhesa
  • GAC
  • Kunto Aji
  • Nesia Ardi
  • Perunggu
  • Priscilla Jamail
  • Sentimental Moods
  • Sisitipsi
  • The Adams

Republik Cinta Management:

  • Triad
  • Mulan Jameela
  • Mahadewi
  • Dipha Barus x Soneta

Symphony from Hell:

  • Al Smith
  • PB Feat Eugine
  • Ramengvrl
  • Sade Susanti
  • Tuan Tiga Belas
  • Uncle T
  • Marjo Zwinkle
  • Jahaman
  • GNTZ
  • Basboii
4 Sehat 5 Nambah:

  • Jhonny Iskandar
  • Orkes Nunung cs

Harga Tiket Synchronize Festival 2023 dan Link Beli

Untuk dapat menikmati berbagai sajian dari penampil dalam Synchronize Festival 2023, ada beberapa kategori tiket yang tersedia untuk Anda.

Berikut ini jenis kategori serta harga tiket*:

  • 3 Day Pass Regular: Rp650.000
  • Daily Pass Regular-Friday : Rp350.000
  • Daily Pass Regular-Saturday: Rp350.000
  • Daily Pass Regular-Sunday: Rp350.000
  • Daily Early Entry-Friday: Rp 250.000
  • Daily Early Entry-Saturday: Rp250.000
  • Daily Early Entry-Sunday: Rp250.000

*Harga tiket sudah termasuk pajak dan biaya penanganan.

Tiket 3 Day Pass – Regular merupakan tiket yang dapat digunakan selama tiga hari festival. Tiket Daily Pass - Regular hanya berlaku di hari yang dipilih, serta tanpa ketentuan jam masuk ke area festival (bebas masuk jam berapa saja).

Untuk tiket Daily Early Entry, pengunjung masuk ke area festival sebelum pukul 14.00 WIB. Berikut link beli tiketnya:

LINK BELI TIKET SYNCHRONIZE FESTIVAL 2023

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Cicik Novita

tirto.id - Teknologi
Kontributor: Cicik Novita
Penulis: Cicik Novita
Editor: Ibnu Azis