tirto.id - Memanfaatkan limbah pecahan keramik untuk diolah menjadi karya kerajinan tentunya sesuatu pekerjaan yang unik. Mengingat, pecahan keramik jika tidak dimanfaatkan pada akhirnya hanya dijadikan sebagai bahan urukan tanah.
Jika pecahannya besar, bisa juga dimanfaatkan sebagai lantai rumah. Meskipun pecahan keramik sejatinya sebagai barang buangan yang tak bernilai, tetapi kreativitas akan mengubahnya menjadi benda bernilai tinggi.
Mengutip modul Prakarya Paket B Kemdikbud (2018), limbah keramik termasuk limbah keras anorganik, yakni limbah yang terdiri atas kandungan bahan yang kuat dan tidak mudah dihancurkan dengan alat biasa, melainkan harus menggunakan teknologi tertentu seperti pemanasan, pembakaran, dan penghancuran.
Limbah keras sendiri dapat menimbulkan masalah bagi lingkungan. Proses recycle dapat menjadi salah satu solusi permasalahan ini.
Salah satunya dengan menjadikannya sebagai bahan baku kerajinan. Apalagi tidak perlu biaya tinggi untuk mendapatkan limbahan pecah keramik karena jenis limbah ini biasanya dibuang oleh pemborong.
Cara Membuat Kerajinan Limbah Pecahan Keramik
Limbah pecahan keramik dapat dimanfaatkan dengan teknik mozaik, yaitu menempel potongan-potongan kecil menjadi suatu lukisan yang indah.
Contoh karya kerajinan dari dihasilkan dari limbah pecahan keramik di antaranya keranjang sampah, vas bunga, hiasan dinding, dan wadah serbaguna.
Dilansir dari bukuPrakarya (2017), berikut ini merupakan cara membuat kerajinan limbah pecahan keramik:
1. Bahan pembuatan kerajinan limbah pecahan keramik, di antaranya adalah keramik yang sudah terpecah belah dengan warna beragam, lem kuning, dan mortar atau semen putih.
2. Alat yang digunakan untuk membuat kerajinan limbah pecahan keramik adalah palu, amplas, waslap, sendok semen, dan karet sandal bekas.
3. Produk Kerajinan Limbah Pecahan Keramik
Produk kerajinan limbah pecahan keramik yang banyak dibuat orang hanya sebatas pelengkap estetika sebuah benda. Misalnya vas yang ditambah hiasan mozaik pecahan keramik sebagai unsur hiasan. Dinding dan potongan-potongan lantai yang dibuat dengan cara yang sama sebagai elemen keindahan interior.
Namun, ada yang dijadikan koleksi jika produk yang dihasilkan memang benar-benar unik. Sekarang ini kerajinan dari pecahan keramik sudah menjadi komoditi ekspor. Orang asing banyak yang menyukai hal hal yang klasik terutama yang berasal dari pecahan keramik.
4. Proses Pembuatan Kerajinan Limbah Pecahan Keramik
Proses pembuatan kerajinan limbah pecahan keramik yang disajikan kali ini adalah membuat vas dengan hiasan mozaik pecahan keramik. Perhatikan langkah-langkahnya berikut ini:
- Pecah keramik menjadi ukuran lebih kecil dengan palu
- Kumpulkan yang warnanya sama.
- Buat sketsa pada vas dan tempelkan pecahan keramik.
- Tempelkan semua pecahan keramik sesuai pola.
- Beri semen pada rongga hingga rata.
- Lap sisa-sisa semen hingga bersih dan merata.
Penulis: Nurul Azizah
Editor: Maria Ulfa