Menuju konten utama

Kondisi 2 Pasien Suspek Cacar Monyet di Makassar Membaik

Kemenkes masih menunggu hasil pemeriksaan tes usap PCR untuk mengetahui positif atau negatif cacar monyet.

Kondisi 2 Pasien Suspek Cacar Monyet di Makassar Membaik
Ilustrasi Monkeypox. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) Republik Indonesia menyebut dua pasien suspek cacar monyet di Makassar, Sulawesi Selatan keadaannya telah membaik.

“Kedua pasien sudah membaik, lesi-lesi sudah mulai mengering,” ujar Juru Bicara Kemenkes Mohammad Syahril kepada Tirto, Kamis (25/8/2022).

Syahril menerangkan satu pasien suspek clade berumur 20 tahun dan saat ini dirawat di Rumah Sakit Pendidikan Universitas Hasanuddin (Unhas), Kota Makassar, Sulsel. Serta satu pasiennya masih berumur 10 tahun dan sedang dirawat di RSUD Labuang Baji, Makassar, Sulsel.

Syahril pun membeberkan bahwa kedua pasien suspek cacar monyet ini mengalami gejala seperti ruam, demam, sakit tenggorokan, nyeri badan, sakit kepala, muntah, dan lain-lain.

Kemenkes masih menunggu hasil pemeriksaan tes usap PCR untuk melihat apakah kedua pasien suspek tersebut positif atau negatif cacar monyet. Syahril menyebut hasil swab PCR kedua pasien suspek ini akan muncul pada satu sampai dua hari ke depan.

“Tunggu dalam 1-2 hari lagi ya,” kata dia.

Sementara itu, Syahril mengungkapkan bahwa sampai hari ini, Kamis 25 Agustus 2022, terdapat 1 kasus konfirmasi clade, dua suspek, serta 26 discarded di Indonesia. “Konfirmasi 1, suspek 2, discarded 26,” urai dia.

Syahril juga mengimbau agar masyarakat Indonesia dapat menerapkan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dan menghindari kontak dengan penderita gejala cacar.

Baca juga artikel terkait CACAR MONYET atau tulisan lainnya dari Farid Nurhakim

tirto.id - Kesehatan
Reporter: Farid Nurhakim
Penulis: Farid Nurhakim
Editor: Bayu Septianto