Menuju konten utama
Klasemen SEA Games 2023

Klasemen Akhir SEA Games 2023 & Peringkat Medali Indonesia

Klasemen akhir SEA Games 2023 hingga Selasa (16/5) malam: Vietnam juara umum, Thailand runner-up, Indonesia posisi 3. Cek daftar lengkap peringkat medali.

Klasemen Akhir SEA Games 2023 & Peringkat Medali Indonesia
Pesepak bola Timnas Indonesia U-22 berpose dengan medali emas SEA Games 2023 di National Olympic Stadium, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/rwa.

tirto.id - Klasemen akhir SEA Games 2023 hingga pertandingan hari terakhir Selasa, 16 Mei 2023, menempatkan Vietnam sebagai pemuncak tabel alias juara umum, kemudian diikuti Thailand sebagai runner-up. Sementara peringkat medali Indonesia berada di posisi 3, unggul dari tuan rumah Kamboja di tangga 4.

Seluruh pertandingan SEA Games 2023 di Kamboja telah selesai digelar pada Selasa (16/5/2023) malam, sebelum dilangsungkan closing ceremony atau upacara penutupan hari Rabu (17/5/2023).

Pada hari terakhir kompetisi, kontingen Indonesia mendapatkan sejumlah tambahan medali emas. Salah satunya ialah dari cabang olahraga (cabor) paling prestisius yakni sepak bola putra.

Dalam pertandingan final, tim arahan Indra Sjafri menekuk Thailand dengan skor 5-2 via babak perpanjangan waktu. Hasil ini sekaligus mengakhiri rekor tanpa emas cabor sepak bola putra, yang sudah bertahan selama 32 tahun terakhir di SEA Games.

Selain itu, cabor bulu tangkis juga memborong 4 emas pada hari terakhir. Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (ganda campuran), Amalia Cahaya Pratiwi/Febriana Dwipuji Kusuma (ganda putri), Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan/Pramudya Kusumawardana (ganda putra), serta Christian Adinata (tunggal putra) memetik kemenangan di final.

Prestasi di atas turut mengantarkan Indonesia sebagai juara umum cabor bulu tangkis, dengan raihan: 5 emas, 2 perak, dan 3 perunggu.

"Alhamdulillah kita senang sekali kita bisa menjadi juara umum, menyusul esports, balap sepeda, hingga tenis yang juga juara umum. Ini membuktikan Indonesia kuat berjuang meraih emas, hingga bisa meraih juara umum," ujar Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo, di Stadion Nasional Morodok Techo, Phnom Penh, Kamboja, Selasa (16/5/2023), dikutip dari Antaranews.

Emas lainnya pada hari terakhir dibukukan oleh Randa Riandesta (gulat kelas 79kg putra gaya bebas), Aero Sutan Aswar (jet ski), tim beregu voli pantai, Diandra Ariesta Pieter (kick boxing/Kick Light 54kg Putri), serta Toni Hutapea (kick boxing/Full Contact 54kg putri).

Peringkat Indonesia di SEA Games 2023

Ajang multi event SEA Games 2023 menghadirkan Vietnam sebagai juara umum. Kontingen Vietnam kokoh di puncak dengan torehan 136 emas, 105 perak, dan 114 perunggu, yakni total 355 medali.

Vietnam kembali mengulang catatan 2 tahun lalu saat bertindak sebagai tuan rumah. Pada edisi 2019, Vietnam juga finis dengan predikat juara umum, lewat torehan 205 emas, 70 perak, dan 104 perunggu, dari total 379 keping medali.

Thailand duduk sebagai runner-up dalam klasemen akhir SEA Games 2023. Tim Negeri Gajah Putih mengumpulkan 108 emas, 96 perak, ditambah 108 perunggu, dari total 312 medali.

Indonesia mengakhiri perjalanan di SEA Games 2023 dengan menempati posisi 3. Kontingen Merah Putih mengoleksi 87 emas, 80 perak, dan 109 perunggu, dari total jumlah 276 medali.

Kontingen Indonesia mengulangi catatan SEA Games 2021 Vietnam lalu dengan finis peringkat 3, namun dengan peningkatan jumlah medali emas. Pada edisi 2 tahun lalu, para atlet Merah Putih mendapatkan 69 emas saja, ditambah 91 perak, dan 81 perunggu dengan total 241 medali.

Sementara itu, Kamboja yang berstatus tuan rumah SEA Games 2023 finis peringkat 4, atau tepat di bawah Indonesia. Tuan rumah membukukan 81 emas, 74 perak, dan 126 perunggu. Lalu kontingen Filipina menggenapi posisi 5 besar, dengan raihan 58 emas, 86 perak, dan 116 perunggu.

Posisi berikutnya dihuni Singapura (6), Malaysia (7), Myanmar (8), Laos (9), Brunei (10), dan Timor Leste selaku juru kunci. Negara terakhir menjadi satu-satunya kontingen yang tidak mampu menyabet medali emas dan perak selama ajang ini berlangsung. Timor Leste hanya meraup 8 perunggu saja, hingga menjadi penghuni urutan 11 alias paling akhir.

Klasemen Akhir SEA Games 2023

Berikut adalah klasemen akhir SEA Games 2023 berdasarkan laman games.cambodia2023.com:

No Tim Emas Perak Perunggu Total
1 Vietnam 136 105 114 355
2 Thailand 108 96 108 312
3 Indonesia 87 80 109 276
4 Kamboja 81 74 127 282
5 Filipina 58 86 116 260
6 Singapura 51 42 64 157
7 Malaysia 34 45 97 176
8 Myanmar 21 25 68 114
9 Laos 6 22 60 88
10 Brunei 2 1 6 9
11 Timor Leste 0 0 8 8

Baca juga artikel terkait SEA GAMES 2023 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Oryza Aditama