Menuju konten utama

Kecelakaan Lion Air JT-610: Sudah 104 Kantong Jenazah Ditemukan

“Jumlah 31 kantong tersebut dibawa dan diserahkan ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur proses identifikasi."

Kecelakaan Lion Air JT-610: Sudah 104 Kantong Jenazah Ditemukan
Petugas PMI dan DVI Polri mengevakuasi jenazah korban jatuhnya pesawat Lion Air bernomor registrasi PK-LQP dengan nomor penerbangan JT 610 dari kapal KN SAR Drupada menuju RS Polri saat tiba di Posko SAR Tanjung Priok, Jakarta, Sabtu (3/11/2018). ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso.

tirto.id - Maskapai penerbangan Lion Air mengonfirmasi temuan 31 kantong jenazah oleh Badan SAR Nasional (Basarnas) per Sabtu (3/11/2018) pukul 21.00 WIB. Dengan demikian, total sudah ada penemuan di sebanyak 104 kantong setelah peristiwa kecelakaan pesawat Lion Air JT-610 rute Jakarta-Pangkal Pinang pada 29 Oktober 2018 lalu.

Satu hari setelah kejadian, Basarnas telah mengumpulkan temuan di sebanyak 24 kantong. Selanjutnya pada 31 Oktober 2018, ada lagi 24 kantong berisi temuan yang kembali dilaporkan. Berturut-turut setelahnya, yakni pada 1-2 November 2018, tercatat ada 9 dan 8 kantong berisi temuan yang dikonfirmasi.

“Jumlah 31 kantong tersebut dibawa dan diserahkan ke RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur proses identifikasi. Untuk proses identifikasi di RS Polri akan terus dilanjutkan bersama pihak keluarga penumpang dan awak pesawat,” kata Corporate Communications Strategic Lion Air Danang Prihantoro melalui keterangan resmi yang diterima Tirto pada Minggu (4/11/2018).

Sebelumnya, Lion Air menginformasikan bahwa tim DVI (Disaster Victim Identification) Polri sudah mengidentifikasi tiga jenazah penumpang lagi, yakni Fauzan Azima (laki-laki), Wahyu Susilo (laki-laki), dan Endang Sri Bagus Nita (perempuan).

Danang menyebutkan pihak Lion Air telah secara resmi menyerahkan tiga jenazah penumpang tersebut kepada keluarga. Penyerahan dilakukan melalui upacara yang berlangsung di RS Polri dan dilakukan langsung oleh Operations Director of Airport Service Lion Air Group, Poerwoko.

“Pada Minggu (4/11/2018), jenazah almarhum Fauzan Azima akan diberangkatkan menuju Padang, Sumatera Barat pukul 05.50 WIB. Almarhum Wahyu Susilo ke Semarang, Jawa Tengah pada 08.00 WIB, dan almarhumah Endang Sri Bagus Nita ke Yogyakarta pukul 05.40 WIB,” kata Danang.

Lebih lanjut, Danang menekankan bahwa Lion Air turut memberikan uang tunggu sebesar Rp5 juta dan uang kedukaan sebesar Rp25 juta. Pemberian tambahan uang itu pun, masih menurut Danang, di luar kewajiban Lion Air untuk memberikan santunan bagi keluarga korban sebesar Rp1,25 miliar yang mengacu pada PM Nomor 77 Tahun 2011.

“Ditambah penggantian bagasi menurut peraturan tersebut Rp4 juta. Namun untuk penggantian bagasi Lion Air akan memberikan Rp50 juta,” ujar Danang.

Baca juga artikel terkait LION AIR JATUH atau tulisan lainnya dari Damianus Andreas

tirto.id - Sosial budaya
Reporter: Damianus Andreas
Penulis: Damianus Andreas
Editor: Yulaika Ramadhani