tirto.id - Film Detective Conan: Sekigan no Flashback (Detective Conan: One-eyed Flashback) yang merupakan film terbaru waralaba anime Detective Conan akan tayang perdana di bioskop Jepang pada Jumat, 18 April 2025. Sinema ini disebut bakal rilis di 522 bioskop negeri sakura secara serentak demi memecahkan rekor film Detective Conan.
Pengumuman tentang film terbaru Detective Conan sudah berlangsung sejak akhir 2024 lalu. Sekigan no Flashback akan menjadi film ke-28 dalam waralaba yang mengadaptasi karakter ciptaan Aoyama Gosho ini. Sebelumnya, film Detective Conan termutakhir sebelum ini adalah Detective Conan: The Million Dollar Pentagram yang tayang pada 12 April 2024.
Antusiasme penggemar Meitantei Conan bertambah karena Katsuya Shigehara didapuk menjadi sutradara film terbaru ini. Ia juga terlibat dalam The Million Dollar Pentagra dan Black Iron Submarine. Sementara itu, urusan naskah skenario jadi tugas Takeharu Sakurai, yang juga sudah beberapa kali menulis naskah untuk Meitantei Conan.
Soundtrack Detective Conan: Sekigan no Flashback dinyanyikan oleh grup rock populer di Jepang, KingGnu, dengan judul lagu "TWILIGHT!!".
Film Detective Conan 2025 Kisahnya Tentang Apa?
Film Detective Conan: One-eyed Flashback dijadwalkan rilis pada 18 April 2025 di ratusan bioskop Jepang. Namun,di Indonesia jadwal resminya belum disebutkan.
Dari bocoran trailer Detective Conan: One-eyed Flashback yang telah dirilis, kisah petualangan Shinichi Kudo atau Conan Edogawa kali ini akan membawanya pada masa lalu Si Mata Satu. Dia adalah julukan dari Inspektur polisi Kansuke Yamato dari Nagano yang terluka salah satu matanya oleh sosok misterius.
Setting cerita yang menyeret Conan ke masa lalu itu terjadi pada sebuah pegunungan bersalju yang mengalami longsor hingga menyebabkan tragedi terjadi pada Kansuke Yamato.
Namun demikian plot utama film yang diadaptasi dari karakter ciptaan Aoyama Gosho ini masih dirahasiakan. Petualangan dan misteri apalagi yang akan dipecahkan oleh Conan Edogawa dengan dibantu oleh rekan-rekannya?
Dari poster film, terlihat beberapa karakter lama di anime Conan akan kembali dihadirkan. Salah satunya adalah Kogoro Mouri, detektif swasta ayah dari Ran Mouri, kekasih Shinichi Kudo.
Dalam seri animenya sosok Kogoro Mouri kerap dibantu oleh Conan dengan memecahkan kasus yang ditangani secara rahasia. Sebelumnya Kogoro Mouri juga dimunculkan pada versi film ke-9, Detective Conan: Strategy Above the Depths yang rilis 2005.
Lalu apa peran Kogoro Mouri dalam film terbaru ini? kita simak saja saat rilis film tersebut.
Daftar Seiyuu Film Detective Conan: One-eyed Flashback
Kisah detektif jenius bernama asli Shinichi Kudo yang masih menjadi murid SMA ini mulai dipublikasi pada 1994 oleh Gosho Aoyama. Shinichi diceritakan mengalami perubahan tubuh menjadi sosok anak kecil, usai minum ramuan racun yang dibuat oleh Organisasi Hitam.
Tak bisa menjelaskan tentang kondisinya kepada Ran Mouri serta orang lain, Shinichi lalu mengganti identitas sebagai Conan Edogawa untuk tubuh barunya tersebut. Dia tetap membantu memecahkan berbagai misteri kriminal yang terjadi, sekaligus mencari cara untuk kembali ke tubuh normalnya.
Beberapa pengisi suara (seiyuu) untuk karakter anime yang muncul di Detective Conan: One-eyed Flashback tercatat kerap menjadi seiyuu di berbagai film anime populer. Salah satunya adalah Takayuki Yamada, yang menjadi pengisi suara Otomo Takashi. Sebelumnya, dia unjuk kebolehan dalam Land of Tanabata (2024), Crayon Shinchan: Mononoke Ninja Chinpuden, dan lainnya.
Selain itu ada Rikiya Koyama yang terlibat dalam Final Fantasy: The Spirits Within (2001), Demon Slayer: Kimetsu no Yaiba - The Movie: Mugen Train (2020) dan Detective Conan (1996).
Berikut daftar pengisi suara pada film Detective Conan: Sekigan no Flashback.
- Takayuki Yamada
- Rikiya Koyama
- Minami Takayama
- Mizuki Yamashita
- Wakana Yamazaki, dll.
Kisah keseruan film ke-28 Detective Conan yang banyak menghadirkan karakter lama dari Nagano seperti Inspektur polisi Kansuke Yamato, Takaaki serta Yui pada kisah masa lalu Si Mata Satu ini seperti apa? Tunggu kehadirannya di jaringan bioskop Jepang pada 18 April 2025 mendatang.
Penulis: Cicik Novita
Editor: Fitra Firdaus