Menuju konten utama

Kabar Choi Jong Hoon dan Jung Joon Young Burning Sun Terkini

Kabar Choi Jong Hoon dan Jung Joon Young usai bebas dari penjara karena terlibat dalam kasus Burning Sun pada tahun 2019 lalu.

Kabar Choi Jong Hoon dan Jung Joon Young Burning Sun Terkini
Jung Joon Young (Kiri). Foto/Reuters Choi Jong Hoon (Kanan). foto/Reuters

tirto.id - Kabar Choi Jong Hoon dan Jung Joon Young terkini usai bebas dari penjara karena terlibat dalam kasus Burning Sun pada tahun 2019 lalu kembali menjadi sorotan publik.

Film dokumenter berjudul "Burning Sun - Exposing the Secret K-pop Chat Groups" telah dirilis, mengangkat kisah perjuangan dua jurnalis perempuan, Park Hyo Sil dan Kang Kyung Yoon, dalam mengungkap skandal Burning Sun yang menggemparkan Korea Selatan.

Dalam film tersebut ditampilkan keterlibatan Choi Jong Hoon dan Jung Joon Young dalam skandal asusila. Keduanya terbukti menyebarkan video seks illegal. Mereka merekam dan membagikan video tanpa persetujuan para korbannya.

Atas kejahatan tersebut, Choi Jong Hoon yang pada saat itu adalah personel dari grup band Korea Selatan, FT Island, dan Jung Joon, yang merupakan penyanyi, host, sekaligus aktor dihukum penjara.

Kasus Burning Sun merupakan skandal industri hiburan terbesar di Korea Selatan. Pasalnya, kasus ini menyeret sederet nama selebriti, pebisnis, oknum polisi, dan para tokoh penting dan ternama di negara tersebut.

Burning Sun telah mengungkap kasus kejahatan yang berkelindan, mulai dari kekerasan, pelecehan seksual, bisnis prostitusi, suap, judi, penghindaran pembayaran pajak, perekaman dan pendistribusian video ilegal, hingga penggunaan dan pendistribusian narkoba.

Kabar Choi Jong Hoon dan Jung Joon Young Usai Bebas dari Penjara

Choi Jong Hoon telah menyelesaikan hukumannya di penjara selama dua tahun enam bulan dan dibebaskan pada tahun 2021.

Mantan anggota FT Island itu dikabarkan memulai kembali aktivitasnya di industri hiburan Jepang. Pada 15 Januari 2024, saat dia mengumumkan kepada publik perilisan kanal HUNIYA, di platform Fanicon Jepang setelah absen dari industri hiburan selama lima tahun.

Fanicon adalah platform berbayar untuk para penggemar berinteraksi dengan selebriti, dengan membayar biaya langganan sekira sebesar Rp64 ribu per bulan.

Choi Jong Hoon juga berbagi pesan di platform tersebut dengan menyampaikan bahwa dirinya berusaha melanjutkan kehidupan dengan cara yang lebih baik. Dia berterima kasih kepada penggemarnya yang telah memberikan dukungan terhadapnya.

“Sudah sekitar 5 tahun sejak saya menyapa Anda semua. Saya mendapatkan kekuatan dari setiap pesan kalian, yang memungkinkan saya untuk menunjukkan versi diri saya yang lebih sehat,” tulis Choi Jong Hoon dikutip Allkpop.

“Saya sangat berterima kasih. Di masa depan, saya ingin berbagi segala sesuatu tentang apa yang ingin saya lakukan dan kehidupan pribadi saya. Saya akan berusaha untuk menciptakan masa depan yang cerah bersama kalian semua. Tolong dukung saya. Terima kasih sebelumnya.”

Berita tersebut menuai kritik keras dari netizen Korea Selatan, yang menyebut Choi Jong Hoon tidak punya malu tampil kembali di depan publik. Ada pula yang mengatakan bahwa kebiasaan buruk itu sulit diubah.

Sementara itu, Jung Joon Young juga sudah bebas dari penjara di Mokpo, Provinsi Jeolla Selatan pada 19 Maret 2024, setelah menyelesaikan masa tahanan selama lima tahun.

The Straits Times melaporkan, Jung Joon Young dilarang bekerja di fasilitas yang berhubungan dengan anak di bawah umur atau penyandang disabilitas selama lima tahun setelah dibebaskan dari penjara.

Menurut keputusan hakim, setelah dibebaskan, dia tidak diharuskan untuk mengenakan tag pergelangan kaki elektronik atau mengungkapkan informasi pribadi, seperti alamat tempat tinggal dan foto yang dapat diidentifikasi dalam daftar pelaku kejahatan seksual.

Baca juga artikel terkait KASUS BURNING SUN atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Dipna Videlia Putsanra