Menuju konten utama

Kapan Jumbo Jadi Film Terlaris Indonesia Salip KKN Desa Penari?

Jumlah penonton film Jumbo terus bertambah. Simak prediksi kapan film Jumbo salip jumlah penonton KKN Desa Penari berikut.

Kapan Jumbo Jadi Film Terlaris Indonesia Salip KKN Desa Penari?
Jajaran kru dan pemain dalam press screening & press conference film Jumbo di Epicentrum XXI, Jakarta, Kamis (13/3). tirto.id/ Shofiatunnisa Azizah

tirto.id - Film Jumbo membuat terbelalak para pelaku di industri film karena berhasil mengungguli perolehan penonton film “Agak Laen” dan mengamankan posisi kedua daftar film terlaris Indonesia saat ini. Lantas, kapan kira-kira Jumbo akan menyalip perolehan jumlah penonton KKN Desa Penari?

Seperti yang sudah diprediksi, film Jumbo berhasil menggeser posisi “Agak Laen” sebagai runner up di daftar film terlaris Indonesia sepanjang masa. Di hari ke-43 penayangannya, Jumbo telah ditonton sebanyak 9.474.665 orang.

Dengan periode penayangan yang masih terus berlanjut, apakah Jumbo akan berhasil melewati perolehan penonton film “KKN di Desa Penari”?

Kapan Jumbo Jadi Film Terlaris Indonesia Salip KKN Desa Penari?

Jumbo memperoleh jumlah penonton sebanyak 8.957.462 orang di hari ke-39. Sehari setelahnya, jumlah penonton meningkat 56.559 orang menjadi 9.014.021 penonton.

Di hari penayangan ke-41 total jumlah penonton Jumbo adalah 9.127.865. Ini berarti jumlah penonton bertambah 100 ribu orang lebih. Jumlah ini terus meningkat dengan penambahan jumlah penonton hingga 150 ribu orang lebih di hari ke-42 menjadi 9.293.830 penonton.

Lewat unggahan di akun Instagram @filmjumbo, jumlah penonton di hari ke-43 penayangan adalah 9.474.665. Sedangkan total jumlah penonton “KKN di Desa Penari” adalah 10.061.033 penonton. Jumbo hanya membutuhkan tambahan 586.368 penonton lagi.

Jika tren penambahan jumlah penonton per hari adalah 150 ribu orang, maka Jumbo diprediksi akan bisa menyalip “KKN di Desa Penari” dan menjadi film terlaris Indonesia di penayangan hari ke-47.

Daftar Film Terlaris Indonesia, Jumbo Berapa Juta Penonton?

KKN di Desa Penari saat ini masih bertengger di posisi puncak dengan raihan sebanyak 10.061.033 penonton. Agak Laen yang sebelumnya ada di posisi kedua dengan total 9.126.607 penonton harus geser di posisi ketiga karena di posisi kedua ada Jumbo dengan raihan 9.474.665 penonton.

Berikut daftar lengkap film terlaris di Indonesia (per 14 Mei 2025):

  1. KKN di Desa Penari: 10.061.033 penonton
  2. Jumbo: 9.474.665 penonton
  3. Agak Laen: 9.126.607 penonton
  4. Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 1: 6.858.616 penonton
  5. Pengabdi Setan 2: Communion: 6.391.982 penonton
  6. Dilan 1990: 6.315.664 penonton
  7. Miracle in Cell No. 7: 5.852.916 penonton
  8. Vina: Sebelum 7 Hari: 5.815.945 penonton
  9. Dilan 1991: 5.253.411 penonton
  10. Sewu Dino: 4.886.406 penonton
  11. Kang Mak from Pee Mak: 4.860.565 penonton
  12. Ipar adalah Maut: 4.776.533 penonton
  13. Laskar Pelangi: 4.719.453 penonton
  14. Pabrik Gula: 4.718.019 penonton
  15. Habibie & Ainun: 4.583.641 penonton
  16. Pengabdi Setan: 4.206.103 penonton
  17. Warkop DKI Reborn: Jangkrik Boss! Part 2: 4.083.190 penonton
  18. Badarawuhi di Desa Penari: 4.015.120 penonton
  19. Siksa Kubur: 4.000.826 penonton
  20. Bila Esok Ibu Tiada: 3.927.731 penonton

Baca juga artikel terkait DAFTAR FILM INDONESIA atau tulisan lainnya dari Prihatini Wahyuningtyas

Penulis: Prihatini Wahyuningtyas
Editor: Prihatini Wahyuningtyas & Fitra Firdaus