Menuju konten utama

JOOX dan LAZADA Hadirkan Konser Ramadan Semangati Pengguna Berpuasa

Dalam konser ramadhan tersebut, Lazada & Joox menghadirkan musisi lokal berbagai genre dan THR untuk pemenang Quick Sing. 

JOOX dan LAZADA Hadirkan Konser Ramadan Semangati Pengguna Berpuasa
Konser Ramadan Lazada x JOOX. foto/Lazada & JOOX

tirto.id - Semangati pengguna di bulan Ramadan dengan konten hiburan berfaedah, JOOX dan Lazada mempersembahkan “Konser Ramadan 2022”.

Konser virtual persembahan Lazada dan JOOX ini akan mempertemukan penggemar dan idolanya secara virtual selama dua jam tanpa henti melalui aplikasi JOOX dan LAZADA.

Seluruh pengguna aplikasi JOOX dan Lazada dapat menikmati Konser Ramadan pada 11-14 April 2022, pukul 20:00 WIB.

Selama bulan Ramadan, kebiasaan pengguna JOOX pun sedikit berubah. Pengguna mulai aktif menggunakan JOOX mulai waktu sahur sekitar pukul 3 pagi dan meningkat pesat di waktu menunggu berbuka puasa dan waktu istirahat setelah berbuka dan Sholat Tarawih.

“Berdasarkan data internal JOOX, Kami melihat pengguna mulai aktif kembali menggunakan JOOX setelah berbuka puasa dan selesai Sholat Tarawih. Ini adalah waktu yang tepat untuk melibatkan pengguna melalui konten hiburan interaktif. Oleh karena itu, JOOX mengajak mitra kami Lazada untuk memberikan “Hadiah” kepada para pengguna aplikasi Kami yang telah seharian berpuasa, dengan pertunjukan musik dari musisi jagoan lokal serta bagi-bagi gadget dan THR,” ujar Head of Marketing JOOX Indonesia, Yuanita Agata, dalam rilis yang diterima Tirto Jumat (8/4).

Konser Ramadan 2022 akan mempersembahkan penampilan dari Rara Lida, Kotak, Tri Suaka & Nabila Maharani, serta Raisa.

Selain pertunjukan musik, pengguna juga dapat berinteraksi langsung dengan para musisi melalui kolom chat yang ada di fitur JOOX Live dan mengikuti kuis interaktif berhadiah menarik di aplikasi Lazada.

Pada Konser Ramadan ini pun, para musisi akan memilih pemenang dari kompetisi Quick Sing JOOX yang telah diselenggarakan pada 18 Maret - 1 April 2022. Masing-masing pemenang yang terpilih akan mendapatkan THR senilai Rp1.000.000.

Sebagai e-commerce yang konsisten memadukan pengalaman berbelanja dan hiburan bagi para konsumen, Lazada ingin memberikan pengalaman berbelanja yang menyenangkan.

“Setelah beberapa kali melakukan kolaborasi dengan JOOX, terbukti bahwa musik adalah salah satu sarana yang tepat untuk melibatkan para Lazadian (sebutan pengguna Lazada), karena musik dapat menemani kita melakukan segala kegiatan, kapan pun dan di mana pun.Dengan memanfaatkan ads solution dan berbagai fitur interaktif di platform JOOX, seperti playlist yang dikustomisasi dari puluhan juta pilihan lagu, lomba karaoke di JOOX Karaoke, dan konser musik di JOOX Live, Kami tidak hanya dapat menghibur para konsumen, tapi juga menginformasi mereka tentang berbagai produk terbaik dengan harga terbaik yang bisa didapatkan melalui Lazada,” ujar Monika Rudijono, Chief Marketing Officer, Lazada Indonesia.

Agar tidak ketinggalan Konser Ramadan, silakan RSVP melalui link ini. Sebelum menonton konser, dengarkan lagu-lagu Rara Lida, Kotak, Tri Suaka & Nabila Maharani, dan Raisa di JOOX dengan pilihan suara terbaik hingga Hi-Fi yang dilengkapi dengan lirik lagu, dan coba nyanyikan lagu mereka melalui fitur Karaoke, atau ikut berkumpul dengan komunitas penggemar mereka di Fandom Rooms.

Baca juga artikel terkait LAZADA

tirto.id - Bisnis
Sumber: Siaran Pers
Penulis: Yandri Daniel Damaledo