tirto.id - Jadwal voli putri SEA Games 2023 akan berlangsung di Morodok Techno Elephant Hall, Phnom Penh, pada 9-14 Mei 2023. Timnas bola voli putri Indonesia yang tergabung di Grup A, bakal menghadapi Myanmar, Thailand, dan Malaysia pada 9-11 Mei 2023.
Rangkaian laga voli putri Indonesia di SEA Games 2023 diagendakan tayang live MNCTV dan RCTI+. Sementara tayangan babak semifinal dan final masih menunggu hasil Tim Merah Putih di ajang tersebut.
Di SEA Games 2023 tim voli putri Indonesia bakal mendapat ujian berat dari Thailand, yang merupakan juara bertahan sekaligus tim paling sukses di cabang olahraga (cabor) voli putri. Pada edisi SEA Games terakhir di Vietnam, Thailand berhasil menyabet medali emas, sementara Indonesia meraih perunggu.
Di babak penyisihan grup, voli putri Indonesia dijadwalkan menghadapi Myanmar di laga pertama penyisihan grup, pada 9 Mei 2023. Megawati Hangestri dan kawan-kawan selanjutnya akan menghadapi Thailand (10/5/2023), dilanjutkan kontra Malaysia (11/5/2023).
Nantinya 2 tim peringkat teratas di babak penyisihan grup berhak lolos ke semifinal. Mereka akan bertemu dengan 2 tim teratas dari Grup B, yang diisi tuan rumah Kamboja, Vietnam, Filipina, dan Singapura.
Jadwal Timnas Voli Putri Indonesia di SEA Games 2023 Live MNCTV
Di Grup A, tim voli putri Indonesia akan menghadapi Myanmar di laga pertama. Dalam laga ini Megawati Hangestri dan kawan-kawan diunggulkan bisa mengalahkan Myanmar. Pasalnya sang rival selama ini dikenal tak memiliki prestasi yang terlalu menonjol di cabor bola voli.
Lawan terberat tim voli putri Indonesia di babak penyisihan grup adalah Thailand, yang akan dihadapi pada 10 Mei 2023. Duel tersebut diperkirakan menjadi penentu apakah Tim Merah Putih bisa lolos sebagai juara grup.
Dalam peta persaingan Grup A, Thailand dan Indonesia di atas kertas memang paling diunggulkan untuk lolos ke semifinal. Sementara saat SEA Games edisi lalu di Vietnam, tim putri Indonesia tumbang 3 set langsung dari Thailand, dengan skor 15-25, 12-25, dan 15-25.
Dikutip dari laman Antara, tim voli putri Indonesia sejauh ini baru menorehkan 1 medali emas ajang SEA Games. Hal itu terjadi pada edisi 1983 silam di Singapura. Sementara SEA Games 2021 lalu, skuad putri Indonesia menyabet medali perunggu, usai menundukkan Filipina.
Kendati medali emas berpeluang tetap sulit diraih, skuad asuhan Alim Suseno diharapkan tetap berusaha semaksimal mungkin untuk meraih hasil terbaik. Tim voli putri Indonesia suah melakukan persiapan sejak 1 April 2023 lalu, di Padepokan Voli Jenderal Polisi Kunarto, Sentul, Bogor.
Jadwal Voli Putri Timnas Indonesia di SEA Games 2023
Berikut jadwal lengkap penyisihan grup tim bola voli putri Indonesia di SEA Games 2023. Seluruh laga Timnas Indonesia diagendakan tayang live MNCTV dan live streamingrctiplus.com.
9 Mei 2023 pukul 14.30 WIB Indonesia vs Myanmar
10 Mei 2023 pukul 14.30 WIB Thailand vs Indonesia
11 Mei 2023 pukul 12.00 WIB Indonesia vs Malaysia
Daftar Pemain Timnas Voli Putri Indonesia di SEA Games 2023
Berikut daftar pemain tim bola voli putri Indonesia untuk SEA Games 2023 di Kamboja.
- Wilda Siti Nurfadhila
- Tisya Amalia Putri
- Shintia Alliva Mauludina
- Myrasuci Indriani
- Ratri Wulandari
- Agustin Wulandari
- Megawati Hangestri Pertiwi
- Hany Budiarti
- Arneta Putri Amelia
- Mediol Stiovanny Yoku
- Yulis Indahyani
- Aulia Suci Nurfadila
- Dita Azizah
- Nandita Ayu Salsabila
Pelatih:
Muhammad Alim Suseno (Head Coach)
Robbi Meliala (Asisten Pelatih 1)
Pedro B. Lilipaly (Asisten Pelatih 2).
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama