Menuju konten utama
Jadwal Uji Coba Timnas U20

Jadwal Uji Coba Timnas U20 Indonesia vs China 22 & 25 Maret 2024

Jadwal uji coba Timnas U20 Indonesia vs China akan digelar 2 kali, pada 22 dan 25 Maret 2024. Simak prediksi laga dan daftar lengkap pemain Timnas U20.

Jadwal Uji Coba Timnas U20 Indonesia vs China 22 & 25 Maret 2024
Foto udara Stadion Madya di Kompleks Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (2/4/2018). ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

tirto.id - Jadwal uji coba Timnas U20 Indonesia vs China akan digelar sebanyak 2 kali, yakni 22 dan 25 Maret 2024. Kedua laga tersebut akan dimainkan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta. Jika tidak ada perubahan, siaran langsung Timnas Indonesia U20 vs China U20 akan tayang live Indosiar dan Vidio.

Timnas Indonesia U20 besutan pelatih Indra Sjafri terus mempersiapkan diri. Oleh karenanya jadwal friendly match kontra China U20 bakal penting, sebagai tolak ukur persiapan Timnas U20 jelang beberapa agenda besar ke depan.

Salah satunya termasuk gelaran Piala AFF 2024 yang akan dimainkan di kandang sendiri. Prestasi tentu diharapkan bisa dicapai, selepas edisi 2022 lalu yang juga dimainkan di Indonesia, skuad Garuda Nusantara yang diperkuat Hokky Caraka dan kawan-kawan justru gugur di fase grup. Terakhir kali Indonesia juara Piala AFF U19 adalah tahun 2013, lewat generasi Evan Dimas dan kawan-kawan.

Selain itu, ada pula turnamen besar lain yakni Kualifikasi Piala Asia U20 2025. Tiket lolos ke putaran final Piala Asia U20 2025 tentu menjadi bidikan. Pasalnya jika sanggup melaju hingga semifinal, maka Indonesia dipastikan mendapat tiket ke Piala Dunia U20 2025 di Chile.

Persiapan maksimal terus dilakukan. Pada kesempatan sebelumnya, Timnas Indonesia U20 sudah melakoni 2 pertandingan uji coba, tepatnya pada akhir Januari 2024, melawan Thailand dan Uzbekistan.

Hasilnya, Indonesia mesti 2 kali mengakui keunggulan lawan. Setelah kalah 1-2 melawan Thailand, Timnas Indonesia U20 juga takluk dari Uzbekistan U20 dengan skor 2-3.

Jadwal Ui Coba Timnas Indonesia U20 vs China U20

Kali ini jadwal uji coba Timnas U20 melawan China bertepatan dengan kalender FIFA Matchday. Oleh karenanya pelatih Indra Sjafri dapat lebih leluasa memanggil pemain, termasuk 5 nama yang bermain di luar negeri.

Terdapat 4 pemain yang berkarir di Eropa, dan kali ini mendapat panggilan ke tim nasional. Dua di antaranya merupakan pemain asli Indonesia yang berkiprah di Spanyol bersama UD Logroñés, yakni Eros Darmawan dan Marselinus Ama Ola.

Sedangkan 2 pemain lain merupakan keturunan Indonesia. Mereka adalah Dillan Yabran Rinaldi yang bermain di Jerman bersama SV Bergisch Gladbach 09, serta Chow Damanik yang berkarier di Swiss bersama tim FC Lausanne-Sport.

Kemudian 1 pemain lain adalah Welberlieskott de Jardim atau Welber Jardim, yang kini bermain di klub São Paulo FC di Liga Brasil. Welber juga turut menjadi bagian dari Timnas Indonesia U17 yang bermain di Piala Dunia U17 2023 lalu.

Pelatih Indra Sjafri menyatakan tidak membedakan antara pemain yang berlaga di luar negeri, dan mereka yang berkiprah di dalam negeri. Pasalnya, meski bermain di kompetisi domestik, beberapa pemain juga sudah merasakan kerasnya persaingan di Liga 1 2023/2024.

Deretan nama seperti Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta), Kadek Arel Priyatna (Bali United), Muhammad Mufli Hidayat (PSM Makassar), Muhammad Riski Afrisal (Madura United), Toni Firmansyah (Persebaya Surabaya), Arkhan Kaka (Persis Solo), dan Muhammad Ragil (Bhayangkara FC), sudah kerap mengisi line up di tim masing-masing.

"Untuk sementara kami cukup puas dengan pemain dari Spanyol, seperti Eros dan Marsel. Begitu juga Dillan yang bermain dari Jerman. Tapi tidak segampang itu menilai pemain, karena kita perlu melakukan parameter tes," kata Indra dikutip dari laman PSSI.

Pada sesi awal latihan kemarin, Indra dan staf pelatih masih fokus membenahi kualitas fisik pemain. Setelah itu baru dilakukan sesi taktikal jelang pertandingan kontra China. Adaptasi pemain sejauh ini juga dikatakan bagus oleh sang pelatih.

"Bagi pemain lama yang sudah tes cukup konsisten. Tidak ada penurunan signifikan, yang berarti mereka berlatih dengan baik di klub. Untuk pemain baru memang ada beberapa yang masih adaptasi dengan intensitas latihan yang kami lakukan," lanjut sang pelatih.

Daftar Lengkap Pemain Timnas Indonesia U20

Berikut daftar lengkap pemain Timnas Indonesia U20 untuk laga uji coba bulan Maret 2024 kontra China U20:

Kiper

  • Ikram Algiffari (Semen Padang)
  • Fitrah Maulana Ridwan (Persib Bandung)
  • I Wayan Artha Wiguna (Bali United)
  • Adinda Mustika Suryatama (Safin Pati)
  • Muhammad Faza Al Firdaus (Persis Solo)

Bek

  • Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta)
  • Alexandro Felix Kamuru (Barito Putera)
  • Kadek Arel Priyatna (Bali United)
  • Sulthan Zaky Pramana Putra Razak (PSM Makassar)
  • Muhammad Iqbal Gwijangge (Barito Putera)
  • Muhamad Ibrah Ardiansyah Ohorella (Persija Jakarta)
  • Ferre Murari (Bhayangkara FC)
  • Rizdjar Nurviat Subagja (Borneo FC)
  • Meshaal Hamzah Bashier Oman (Persija Jakarta)
  • Rahmat Syawal (Persas Sabang)
  • Tri Juli Santoso (Persibangga Purbalingga)
  • Muhammad Alfahrezi Buffon (Borneo FC)
  • Welberlieskott de Jardim (São Paulo FC)

Gelandang

  • Muhammad Mufli Hidayat (PSM Makassar)
  • Ji Da Bin (ASIOP)
  • Muhammad Kafiatur (Dewa United)
  • Muhammad Riski Afrisal (Madura United)
  • Muhammad Nabil Asyura (Persija Jakarta)
  • Dani Saputra (Dewa United)
  • Figo Dennis Saputrananto (Persija Jakarta)
  • Toni Firmansyah (Persebaya Surabaya)
  • Fandi Bagus Pamungkas (Bhayangkara FC)
  • Taufik Rustam (Sada Sumut)
  • Eros Dermawan (UD Logroñés)
  • Chow Damanik (FC Lausanne-Sport)

Penyerang

  • Arlyansyah Abdulmanan (Persija Jakarta)
  • Arkhan Kaka (Persis Solo)
  • Muhammad Ragil (Bhayangkara FC)
  • Basajum Latuconsina (PSIS Semarang)
  • Muhammad Mufdi Iskandar (Malut Selection)
  • Marselinus Ama Ola (UD Logroñés)
  • Dillan Yabran Rinaldi (SV Bergisch Gladbach 09)

Pelatih: Indra Sjafri

Baca juga artikel terkait TIMNAS U20 INDONESIA atau tulisan lainnya dari Wan Faizal

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Wan Faizal
Penulis: Wan Faizal
Editor: Oryza Aditama