Menuju konten utama

Jadwal Timnas Indonesia Terbaru: Uji Coba vs Bangladesh & Brunei

Jadwal Timnas Indonesia terbaru pada akhir bulan ini melawan Bangladesh di Bali. Timnas juga akan melawan Brunei. Temukan jadwal selengkapnya di sini.

Jadwal Timnas Indonesia Terbaru: Uji Coba vs Bangladesh & Brunei
Pesepak bola Timnas Indonesia Dedik Setiawan (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Timnas Thailand Kritsada Kaman (kanan) dalam pertandingan Babak Final Leg 1 Piala AFF 2020 di National Stadium, Singapura, Rabu (29/12/2021). ANTARA FOTO/Flona Hakim/app/aww.

tirto.id - Timnas Indonesia dipastikan melawan Bangladesh pada jadwal FIFA Matchday bulan ini. Rencananya, agenda tersebut dihelat sekitar akhir Januari 2022, seperti diungkapkan, Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi.

"Untuk sementara masih melawan Bangladesh di Bali. Terkait tanggal, kami memperkirakan di antara 24 sampai 30 Januari 2022," ungkap Yunus seperti dikutip dari Antara.

Sebelumnya, Timnas Indonesia juga mendapat tawaran untuk menggelar uji coba internasional dengan Tajikistan dan Brunei Darussalam. Namun, Yunus mengatakan bahwa Tajikistan batal ke Indonesia karena belum memiliki pelatih sekaligus mempertimbangkan situasi pandemi COVID-19.

Adapun duel dengan Brunei Darussalam belum bisa dipastikan hingga Kamis (6/1/2022).

Terkait dengan pemusatan latihan (TC) jelang laga FIFA Matchday, PSSI juga belum menetapkan jadwal, tetapi Yunus menegaskan bahwa TC akan berlangsung di Bali.

Hal itu bertepatan dengan putaran kedua Liga 1 musim ini yang sedang dihelat di Bali. Oleh karenanya, pemain yang membela Timnas bisa langsung bergabung ke TC tanpa terkendala jarak.

Dongkrak Ranking FIFA demi Naik Pot di Kualifikasi Piala Asia

Pertandingan uji coba yang masuk dalam FIFA Matchday bisa dimanfaatkan Indonesia untuk mendongkrak ranking FIFA. Berdasarkan ranking terbaru, Garuda kini di posisi 164 dengan 992,31 poin. Peringkat Indonesia baru saja naik 2 strip setelah menjadi runner-up Piala AFF 2021.

Sementara itu, Bangladesh sekarang peringkat 186 dunia FIFA. Karena secara ranking berada di bawah Garuda, maka tambahan poin yang akan didapat jika Indonesia memenangkan laga ini tak terlalu banyak.

Peningkatan peringkat lewat FIFA Maatchday sebenarnya bisa menguntungkan Indonesia di Kualifikasi Piala Asia 2023 yang baru akan dihelat pada 8-14 Juni. Pasalnya, dalam pembagian pot terbaru yang didasarkan pada ranking FIFA, Indonesia masuk pot 4 yang diisi tim-tim lemah.

Di sisi lain, Singapura yang mengisi pot 3 hanya berjarak 2 peringkat dari Indonesia. The Lions peringkat 162 dan hanya berjarak 10,2 poin. Jika Indonesia bisa memaksimalkan uji coba dalam FIFA Matchday yang dihelat pada Januari 2022, bukan tidak mungkin Garuda menyalip ranking Singapura dan naik ke pot 3. Drawing pembagian grup Kualifikasi Piala Asia 2023 ronde ketiga baru akan dilaksanakan pada 24 Februari 2022.

Kualifikasi Piala Asia 2023 merupakan agenda terdekat timnas senior pada tahun ini. Timnas Garuda masih punya peluang untuk lolos ke Cina, asalkan mengakhiri kualifikasi ronde ketiga sebagai juara grup, atau minimal finish sebagai 5 runner-up terbaik.

Pembagian Pot Kualifikasi Piala Asia 2023 Ronde 3

  • Pot 1: Uzbekistan, Bahrain, Yordania, Kirgiztan, Palestina, India.
  • Pot 2: Tajikistan, Thailand, Filipina, Turkmenistan, Kuwait, Myanmar.
  • Pot 3: Hong Kong, Yaman, Afghanistan, Malaysia, Maladewa, Singapura.
  • Pot 4: Nepal, Mongolia, Bangladesh, Sri Langka, Indonesia, Kamboja.

Daftar Tim yang Lolos Piala Asia 2023

  • Suriah
  • Australia
  • Iran
  • Arab Saudi
  • Qatar
  • Jepang
  • Uni Emirat Arab
  • Korea Selatan
  • Cina
  • Irak
  • Oman
  • Vietnam
  • Lebanon

Baca juga artikel terkait JADWAL TIMNAS atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Ibnu Azis