tirto.id - Jadwal siaran langsung Formula E Jakarta 2023 dapat ditonton via RCTI dan iNews TV. Terdapat 2 race yang dijadwalkan berlangsung di Sirkuit Internasional Ancol Jakarta Utara, pada Sabtu dan Minggu 3-4 Juni 2023.
Race Round 10 Formula E 2023 dijadwalkan berlangsung pada Sabtu, 3 Juni 2023 pukul 15.00 WIB. Sehari berselang yakni pada Minggu, 4 Juni 2023 pukul 15.30 WIB Formula E kembali menggelar e-Prix ke-11 di Sirkuit Internasional Ancol.
2 balapan e-Prix Formula E Jakarta 2023 akan disiarkan langsung RCTI dan iNews TV. Selain itu, jalannya balapan mobil listrik terakbar di dunia tersebut juga dapat ditonton melalui live streaming gratis di rctiplus.com.
Jadwal Formula E Jakarta 2023 Live RCTI dan iNews TV
Formula E Jakarta 2023 dijadwalkan menggelar 2 balapan back to back akhir pekan ini. Oleh karenanya, para pembalap berpeluang mendulang banyak poin dalam 2 balapan yang berlangsung di Sirkuit Internasional Ancol, Jakarta Utara.
Saat ini kejuaraan Formula E 2023 masih dipimpin Nick Cassidy (Envision Racing Team), dengan perolehan 121 poin dari 9 balapan. Cassidy tercatat menjadi salah satu dari 2 pembalap yang berhasil memenangi lebih dari 1 e-Prix di Formula E 2023.
Selain Nick Cassidy, pembalap yang mampu memenangi lebih dari 1 e-Prix adalah Mitch Evans (Jaguar TCS Racing). Uniknya, kedua pembalap mengawali musim tidak terlalu bagus, tapi tampil impresif dalam 5 balapan terakhir.
Nick Cassidy tercatat 5 kali naik podium dan 2 kali memenangi e-Prix dalam 6 balapan terakhir. Hasil itu membuat pembalap asal Selandia Baru tersebut menjadi salah satu favorit untuk memenangi Formula E Jakarta 2023.
Sementara itu, Mitch Evans, mencatat 3 podium dalam 4 balapan terakhir. Evans memenangi balapan di Sao Paulo dan Berlin. Terakhir, ia finis di posisi ke-2 pada balapan Monako, sebelum tampil di Jakarta e-Prix 2023.
Dalam 4 balapan terakhir Evans selalu menjadi rival berat Cassidy, terutama di e-Prix Monako. Meski begitu, balapan di Jakarta bakal menjadi ujian konsistensi untuk pembalap TCS Jaguar Racing tersebut.
Selain Nick Cassidy dan Mitch Evans, pembalap-pembalap lainnya juga memiliki peluang yang sama besarnya. Pasalnya, berbeda dengan mobil Formula 1, mobil listrik yang digunakan dalam balapan e-Prix memiliki kecepatan yang tidak jauh berbeda.
Nama-nama seperti Pascal Wehrlein, Jake Dennis, dan Jean-Eric Vergne berpeluang memenangi Formula E Jakarta 2023. Keduanya memiliki poin yang cukup untuk bersaing dengan Nick Cassidy.
Rangkaian 2 balapan di Sirkuit Internasional Ancol, Jakarta Utara, akan digelar pada Jumat-Minggu, 3-4 Juni 2023. Berikut ini adalah jadwal selengkapnya.
Ronde 10
Jumat, 2 Juni 2023, Pukul 15.25-16.15 WIB: Latihan Bebas 1
Sabtu, 3 Juni 2023, Pukul 08.05-08.55 WIB: Latihan Bebas 2
Sabtu, 3 Juni 2023, Pukul 10.40-11.55 WIB: Kualifikasi
Sabtu, 3 Juni 2023, Pukul 15.00-16.30 WIB: Race
Ronde 11
Minggu, 5 Juni 2023, Pukul 08.05-08.55 WIB: Latihan Bebas 3
Minggu, 5 Juni 2023, Pukul 10.40-11.55 WIB: Kualifikasi
Minggu, 5 Juni 2023, Pukul 15.00-16.30 WIB: Race
Siaran Langsung Formula E Jakarta 2023 di RCTI dan iNews TV
Apabila tidak ada perubahan jadwal Formula E Jakarta 2023 di Sirkuit Internasional Ancol, Jakarta Utara dapat disaksikan melalui siaran langsung RCTI dan iNews TV, serta live streaming gratis di rctiplus.com.
Sesuai jadwal jam tayang balapan Formula E Jakarta 2023 round 10 akan digelar pada Sabtu, 3 Juni 2023 mulai pukul 14.30 WIB dan round 11 digelar Minggu, 4 Juni 2023 pukul 14.30 WIB.
Link Live Streaming Formula E Jakarta 2023 - iNews TV
Link Live Streaming Formula E Jakarta 2023 - RCTI
*Jadwal Formula E Jakarta 2023 dan stasiun TV yang menayangkan balapan round 10 dan 11 dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Fitra Firdaus