tirto.id - Jadwal Oman vs Qatar dalam laga pembuka Grup A Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia malam hari ini, Rabu (8/10/2025), mulai jam 22.00 WIB.
Live streaming Oman vs Qatar dari Jassim Bin Hamad Stadium, Ar Rayyan, Qatar, bisa ditonton via Vision+ (Sportstars 4), dengan terlebih dulu mengikuti paket berlangganan. Laga juga bisa diikuti via live score di website FIFA dan AFC.
Qatar, Oman, dan Uni Emirat Arab merupakan 3 tim penghuni Grup A Ronde 4 WCQ 2026 Zona Asia. Untuk merebut tiket lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026, mereka wajib mengunci posisi juara grup.
Jadwal Oman vs Qatar di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026
Jadwal Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia Grup A malam ini, Rabu, 8 Oktober 2025, akan dibuka dengan duel Oman vs Qatar, mulai jam 22.00 WIB.
Timnas Qatar yang bertindak sebagai tuan rumah di Stadion Jassim Bin Hamad, Ar Rayyan, di atas kertas lebih diunggulkan.
Selain dipastikan bakal mendapat dukungan penuh dari suporter setempat, Timnas Qatar sejatinya juga memiliki catatan rekor pertemuan alias head to head yang cukup baik atas Oman.
Dari total 5 pertemuan terakhir kedua tim. Qatar mampu merebut 3 menang, 1 imbang, dan 1 kalah.
Namun demikian Timnas Qatar tetap wajib waspada, mengingat satu-satunya kekalahan dari Oman, justru didapat pada pertemuan paling akhir.
Qatar mesti menelan kekalahan 1-2 di tangan Oman dalam kejuaraan Piala Teluk 2024. Laga tersebut berlangsung di Kuwait, pada 24 Desember 2024.
Di pertandingan itu Qatar sejatinya mampu unggul lebih dulu lewat aksi Ali Almoez menit 2. Namun Oman membalikkan situasi lewat brace yang dicetak Al Sabhi menit 20 dan 52.
Jelang duel malam nanti, baik Qatar maupun Oman tengah dalam tren performa yang tidak terlalu bagus. Pasalnya dalam pertandingan terakhirnya, kedua tim ini sama-sama menelan kekalahan.
Timnas Qatar menyerah 1-4 di tangan Russia, pada 7 September 2025. Sementara Oman kalah 1-2 di tangan India, pada 8 September 2025.
Prediksi Line-up Oman vs Qatar
Prediksi starting line-up Oman vs Qatar di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia malam ini. Timnas Oman besutan Carlos Queiroz berpeluang menggunakan formasi 4-1-4-1. Al Sabhi Issam bisa menjadi ujung tombak tunggal.
Tuan rumah Qatar asuhan pelatih Julen Lopetegui berpeluang menggunakan skema 4-2-3-1. Afif Akram jadi motor serangan di tengah. Kemudian striker naturalisasi Edmilson Junior jadi juru gedor.
Oman (4-1-4-1):
Al Mukhaini Ibrahim (GK); Mahmood Mabrook, Al Rushaidi, Al Khamisi Ahmed, Al Kaabi Ahmed; Al Mashaiki; Al Rawahi, Fawaz Abdullah, Al Busaidi Ali, Al Mushaifri; Al Sabhi Issam | Pelatih: Carlos Queiroz
Qatar (4-2-3-1):
Meshaal Barsham (GK); Ali Almahdi, Pedro Miguel, Khoukhi Boualem, Homam A Amin; Madibo Assim, Tarek Salman; Afif Akram, Muntari Mohammed, Fathi Ahmed; Edmilson Junior | Pelatih: Julen Lopetegui
Head to Head (H2H) Oman vs Qatar
Qatar lebih baik atas Oman dalam 5 pertemuan terakhir. Pada periode tersebut Qatar sukses merebut 3 kemenangan, 1 imbang, dan 1 kalah.
Hasil 5 Pertemuan Terakhir Oman vs Qatar:
24/12/2024: Oman vs Qatar (2-1) | Piala Teluk
03/12/2021: Oman vs Qatar (1-2) | Piala Arab
08/06/2021: Oman vs Qatar (0-1) | Kualifikasi Piala Dunia
15/10/2019: Qatar vs Oman (2-1) | Kualifikasi Piala Dunia
31/12/2014: Qatar vs Oman (2-2) | Friendly
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Oman:
08/09/2025: Oman vs India (1-2) | CAFA Nations Cup
05/09/2025: Turkmenistan vs Oman (1-2) | CAFA Nations Cup
02/09/2025: Oman vs Kirgistan (2-1) | CAFA Nations Cup
30/08/2025: Uzbekistan vs Oman (1-1) | CAFA Nations Cup
11/06/2025: Palestina vs Oman (1-1) | Kualifikasi Piala Dunia
Hasil 5 Pertandingan Terakhir Qatar:
07/09/2025: Qatar vs Rusia (1-4) | Friendly
03/09/2025: Qatar vs Bahrain (2-2) | Friendly
24/08/2025: Qatar vs Lebanon (0-1) | Friendly
17/08/2025: Qatar vs Qatar U23 (3-1) | Friendly
26/07/2025: Qatar vs Udinese (0-3) | Friendly
Live Streaming Qatar vs Oman WCQ 2026 di Vision+
Live streaming Qatar vs Oman di Ronde 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia malam ini, Rabu (8/10/2025), bisa disaksikan lewat Vision+ (Sportstars 4). Untuk menonton tayangan ini menggemar sepak bola di Tanah Air perlu mengikuti paket berlangganan.
Link Live Streaming Oman vs Qatar Kualifikasi Piala Dunia 2026 – Vision+
Link Live Score Qatar vs Oman Ronde 4 WCQ 2026 – website FIFA
*Jadwal tayang dan live streaming Kualifikasi Piala Dunia 2026 bisa berubah sewaktu-waktu, sesuai kebijakan pemegang hak siar.
Editor: Iswara N Raditya
Masuk tirto.id


































