Menuju konten utama

Jadwal Liga Inggris Live SCTV & Moji TV 3-4 Sep, Klasemen, Top Skor

Jadwal Liga Inggris live SCTV dan Moji TV 3-4 September 2022, klasemen Liga Inggris 2022/2023 terbaru, serta top skor EPL.

Jadwal Liga Inggris Live SCTV & Moji TV 3-4 Sep, Klasemen, Top Skor
Pemain Arsenal Gabriel Jesus merayakan gol kelima Arsenal bersama dengan rekannya, Gabriel Martinelli pada pertandingan pra musim Arsenal melawan Sevilla di Stadion Emirates, London, Inggris, Sabtu (30/07/2022). (ANTARA FOTO/REUTERS/Paul Childs/foc/RST)

tirto.id - Jadwal Liga Inggris live SCTV, Moji TV, dan Vidio pada 3-4 September 2022 menyajikan sejumlah laga menarik, termasuk big match Man United vs Arsenal. Sementara itu, hingga menjelang pekan 6 EPL 2022/2023, klasemen Liga Inggris masih dipimpin oleh Arsenal. Di daftar top skor EPL yang terbaru, Erling Haaland (Man City) semakin kokoh sebagai pencetak gol terbanyak.

Jadwal Liga Inggris pekan ini berisi agenda 8 pertandingan pada Sabtu, 3 September 2022. Derby Merseyside, Everton vs Liverpool di Stadion Goodison Park menjadi partai pembuka rangkaian laga EPL pekan 6. Pada hari yang sama, Derby London yang melibatkan bentrok Chelsea vs West Ham juga akan dihelat di Stadion Stamford Bridge.

Selain itu, laga pekan 6 menyajikan big match Manchester United vs Arsenal. Pertemuan kedua tim di Stadion Old Trafford akan digelar pada Minggu, 4 September 2022, sekaligus menutup rangkaian laga EPL pekan ini.

Jadwal Liga Inggris 3-4 September 2022 & Klasemen EPL

Arsenal saat ini berdiri kokoh sebagai pemuncak klasemen Liga Inggris 2022/2023 dengan 15 poin. The Gunners tidak terbendung di awal musim dan menyapu bersih seluruh laga.

Di 5 pertandingan, tim asal London tersebut selalu menang dan masih menjadi satu-satunya klub peserta EPL 2022/2023 yang memegang rekor sempurna. Setelah menang 2-1 kontra Aston Villa pekan lalu, Arsenal pekan ini harus menjalani laga tandang berat melawan Manchester United.

Rekor impresif The Gunners bakal dipertaruhkan di kandang Si Iblis Merah yang sedang naik daun. Tuan rumah diprediksi semakin percaya diri saat menjamu Arsenal setelah meraih 3 kemenangan beruntun. Jika gagal di Old Trafford, Arsenal kemungkinan tidak lagi menempati puncak klasemen.

Satu-satunya tim yang berpeluang menggeser Arsenal adalah Manchester City. Tim yang diarsiteki oleh Pep Guardiola itu bahkan naik ke peringkat pertama pekan ini karena bertanding lebih awal daripada The Gunners.

Pada pekan ini, City dijadwalkan melakoni lawatan ke markas Aston Villa di Stadion Villa Park. Man City hanya butuh 3 angka untuk melampaui Arsenal karena jarak kedua tim cuma 2 angka.

Selain Arsenal dan Man City, persaingan di papan atas Liga Inggris juga melibatkan Tottenham dan salah satu kuda hitam, Brighton.

Spurs yang mengemas 11 angka berada di posisi ke-3. Akhir pekan ini, Antonio Conte dan anak asuhnya juga terlibat duel bertajuk Derby London lainnya melawan Fulham, di Stadion Tottenham Hotspur. Tuan rumah membutuhkan raihan poin penuh supaya bisa bertahan di 4 besar.

Adapun Brighton berpeluang kembali melanjutkan pesta kejutan. The Seagulls masih tertahan di peringkat 4 dengan 10 angka. Mereka sempat menuai hasil positif berupa 3 kali kemenangan dan sekali imbang sebelum kalah 2-1 dari Fulham.

Klub yang dibesut Graham Potter itu bakal menerima kunjungan Leicester, tim juru kunci EPL saat ini. Duel kandang ini bisa dimaksimalkan Brighton untuk mengamankan poin penuh untu bertahan di 4 besar klasemen.

Jadwal Lengkap Liga Inggris Live 3-4 September 2022

Berikut detail jadwal lengkap Liga Inggris 2022/2023 pekan ke-6 pada Sabtu, 3 September 2022, dan Minggu, 4 September 2022, beserta link live streaming.

1. Sabtu, 3 September 2022

18.30 WIB: Everton vs Liverpool (Live Vidio)

21.00 WIB: Brentford vs Leeds (Live Vidio)

21.00 WIB: Chelsea vs West Ham (Live Vidio)

21.00 WIB: Newcastle vs Crystal Palace (Live Vidio)

21.00 WIB: Nottingham vs Bournemouth (Live Vidio)

21.00 WIB: Tottenham vs Fulham (Live Vidio & Moji TV)

21.00 WIB: Wolves vs Southampton (Live Vidio)

23.30 WIB: Aston Villa vs Man City (Live Vidio & SCTV)

2. Minggu, 4 September 2022

20.00 WIB: Brighton vs Leicester (Live Vidio)

22.30 WIB: Man United vs Arsenal (Live Vidio & SCTV)

Live Streaming Liga Inggris 2022/2023 Live Moji TV-Vidio

Jika tidak ada perubahan jadwal, pertandingan Liga Inggris 2022/2023 dapat disaksikan melalui siaran langsung SCTV dan live streaming Moji TV via Vidio mulai Sabtu, 3 September 2022.

Untuk mengakses siaran Liga Inggris 2022/2023 di Vidio, Anda dapat berlangganan paket Diamond dengan biaya Rp39.000 per bulan (mobile only), Rp59.000 per bulan (semua perangkat), dan atau Rp450.000 per tahun.

Harga langganan di atas berlaku untuk pembelian sebelum 3 September 2022. Dengan paket Vidio Premier Diamond, Anda dapat menyaksikan seluruh tayangan di Vidio, salah satunya Liga Inggris 2022/2023.

Link Live Streaming Liga Inggris 2022/2023 Vidio

*Jadwal pertandingan dan stasiun TV yang menayangkan Liga Inggris 2022/2023 dapat berubah sesuai kebijakan pemegang hak siar.

Klasemen Liga Inggris 2022/2023 Terbaru

Berikut klasemen sementara Liga Inggris 2022/2023 hingga laga pekan kelima. Arsenal kokoh di puncak dengan 15 poin. Posisi runner-up dihuni Manchester City (13 poin) dan peringkat ketiga ialah Tottenham (11 angka).

KlubMainMenangPoin
Arsenal5515
Manchester City5413
Tottenham5311
Brighton5310
Manchester United539
Liverpool528
Leeds528
Fulham528
Southampton527
Chelsea527
Brentford516
Newcastle516
Crystal Palace515
West Ham514
Nottingham514
Bournemouth514
Everton503
Wolves503
Aston Villa513
Leicester City501

Top Skor Liga Inggris 2022/2023 Terbaru

Berikut daftar top skor Liga Inggris 2022/2023. Erling Haaland (Man City) sementara ini menjadi pencetak gol terbanyak dengan 9 gol. Di peringkat kedua ialah Aleksandar Mitrović (Fulham) via lesakan 5 gol. Sedangkan 3 pemain lainnya mengemas 4 gol. Di antaranya Wilfried Zaha (Crystal Palace), Harry Kane (Tottenham), serta Rodrigo (Leeds).

PemainKlubGol
Erling HaalandMan City9
Aleksandar MitrovićFulham5
Wilfried ZahaCrystal Palace4
Harry KaneTottenham4
RodrigoLeeds4

Baca juga artikel terkait LIGA INGGRIS 2022-2023 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Addi M Idhom