Menuju konten utama
Jadwal & Klasemen Liga 1 2022

Jadwal Liga 1 Hari Ini 24 Feb Live TV Indosiar & Klasemen Terbaru

Jadwal Liga 1 hari ini Kamis 24 Februari 2022: Persita vs Madura United (OChannel), Bali United vs Persipur (Indosiar). Cek klasemen Liga 1 & peringkat tim.

Jadwal Liga 1 Hari Ini 24 Feb Live TV Indosiar & Klasemen Terbaru
Pesepak bola Persebaya Koko Ari Araya (kiri) menghadang pemain Arema FC Feby Eka (kanan) dalam pertandingan sepak bola Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Rabu (23/2/2022). ANTARA FOTO/Nyoman Budhiana/rwa.

tirto.id - Jadwal Liga 1 hari ini atau Kamis, 24 Februari 2022 menyajikan 4 pertandingan lanjutan pekan ke-27. Di antaranya adalah Persikabo vs PSS Sleman (pukul 15.15 WIB, live TV OChannel) dan Persita vs Madura United (pukul 18.15 WIB live TV OChannel). Selain itu, ada Borneo FC vs PSIS (pukul 18.15 WIB, live Indosiar) dan Bali United vs Persipura (pukul 20.45 WIB, live Indosiar).

Klasemen Liga 1 terbaru masih dipimpin Arema FC dengan 55 poin dari 27 pertandingan. Kekalahan 1-0 dari Persebaya pada Rabu (23/2/2022) membuat Singo Edan bisa saja disalip oleh Bali United. Pasalnya, Serdadu Tridatu yang baru mengoleksi 54 poin akan bermain lawan Persipura.

Jadwal Liga 1 hari ini diawali dengan duel tim papan tengah, Persikabo vs PSS Sleman. Dalam laga yang kick-off pukul 15.15 WIB, kedua kubu berpotensi naik peringkat jika mampu mengunci kemenangan.

PSS di tangga 11 klasemen Liga 1 dengan 31 poin, berjarak 2 poin saja dengan Persik selaku peringkat 9. Sementara itu, Persikabo yang menghuni posisi 14 terpaut 2 poin dari Madura United di peringkat 12. Tambahan 3 angka penuh akan mengerek posisi tim pemenang laga ini.

Berpindah ke laga berikutnya, mulai pukul 18.15 WIB, dua laga akan digeber bersamaan. Ada Borneo FC vs PSIS, live di Indosiar, selain Persita vs Madura United yang bisa dinikmati via live streaming TV OChannel di Vidio.

Terkhusus Borneo FC vs PSIS, kedua kubu sebenarnya sedang bersaing menuju papan atas. Borneo ranking 7 dengan 38 poin, diikuti PSIS peringkat 8 dengan 34 poin.

Meski PSIS tak akan naik peringkat jika pun menang, tambahan poin tetap dapat memangkas jarak sebagai modal bersaing di pekan selanjutnya.

Live Streaming Liga 1 Hari Ini Bali United vs Persipura

Duel Bali United vs Persipura jadi penutup jadwal Liga 1 hari ini, kick-off pukul 20.30 WIB dan tayang melalui Indosiar. Laskar Serdadu Tridatu tengah dalam situasi yang diuntungkan.

Dalam duel pekan 27 yang sudah berlangsung, Arema selaku pemimpin klasemen takluk dari Persebaya. Hasil itu membuat perolehan poin Singo Edan masih berada di angka 55 poin.

Sementara itu, Bali United selaku runner-up kini punya 54 poin dan hanya butuh minimal hasil imbang untuk memuncaki klasemen. Selisih gol Illija Spasojevic dan rekan-rekan dalam tabel klasemen Liga 1 terbaru masih lebih baik dibanding milik Arema.

Tren performa juga menunjukkan bahwa kubu Serdadu Tridatu lebih menyakinkan. Bali United baru saja mendapat 3 kemenangan beruntun, berbanding terbalik dengan Mutiara Hitam yang menelan 2 deret kekalahan jelang bentrok malam ini.

Tren minor Persipura membuat mereka masih tertahan di peringkat 15 alias zona degradasi. Bisakah Bali United mengugguli Persipura dan menggusur Arema di puncak klasemen Liga 1?

Jadwal Liga 1 2022 Live TV Hari Ini

Berikut jadwal Liga 1 live di Indosiar dan OChannel hari ini Kamis, 24 Februari 2022 beserta link live streaming-nya. Sebanyak 4 pertandingan tersaji sejak sore hingga malam hari.

Kamis, 24 Februari 2022

15.15 WIB: Persikabo vs PSS Sleman (Live O-Channel & Vidio)

18.15 WIB: Borneo FC vs PSIS Semarang (Live Indosiar & Vidio)

18.15 WIB: Persita Tangerang vs Madura United (Live Vidio)

20.30 WIB: Bali United vs Persipura Jayapura (Live Indosiar & Vidio)

Cara Nonton Live Streaming Liga 1 Hari Ini

Link live streaming Liga 1 bisa diakses melalui laman Vidio.com maupun aplikasi Vidio. Anda bisa berlangganan terlebih dahulu dengan ragam opsi paket yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan.

Vidio menyediakan paket yang dibandrol seharga Rp19.000 per minggu, Rp29.000 per bulan, atau paket Rp199.000 per tahun. Dengan berlangganan Vidio, Anda dapat menikmati berbagai siaran olahraga seperti Liga Champions, Liga Europa, Liga 1, Liga 2 dan Liga 3 dan sebagainya.

Klasemen Liga 1 Terbaru

Berikut ini klasemen Liga 1 2022 terbaru hingga Rabu, 23 Februari 2022 malam hari.

NoMnMgSGPts
12715+1855
22616+2354
32616+2053
42616+1553
52715+1751
6269+538
72610+538
8268+334
9278-233
10269-533
11268-531
12247+129
13266-928
14266-127
15277-1126
16255-1622
17263-1919
18272-3912

Baca juga artikel terkait LIGA 1 2022 atau tulisan lainnya dari Rofi Ali Majid

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Rofi Ali Majid
Penulis: Rofi Ali Majid
Editor: Fitra Firdaus