tirto.id - Jadwal lengkap Timnas Basket Indonesia putra (5x5) di SEA Games 2023 akan bergulir mulai 10 Mei. Timnas Indonesia yang ditarget mempertahankan medali emas, tergabung di Grup B bersama Thailand, Vietnam, dan Laos.
Timnas Indonesia ditarget kembali meraih emas di cabor bola basket putra. Pada edisi sebelumnya di SEA Games 2021 (2022), Indonesia sukses mematahkan dominasi Filipina. Sementara performa secara umum, Timnas Indonesia berhasil meraih 1 emas dan 2 perak dalam 5 edisi SEA Games terakhir.
Sejauh ini hanya ada 3 tim yang pernah merebut emas basket putra SEA Games. Tim Filipina dominan dengan 18 emas, dan 13 di antaranya diraih secara beruntun sejak 1991-2019. Sementara sisanya direbut Malaysia (2 emas) dan Indonesia (1 emas). Adapun di SEA Games tahun ini Filipina dan Malaysia tergabung di Grup A, bersama Singapura dan Kamboja.
Tahun ini Tim Indonesia tidak tergabung bersama tim kuat Filipina, akan tetapi persaingan ketat masih mungkin dihadapi Indonesia. Tim Thailand bakal menjadi tantangan terberat di Grup B. Dalam 5 edisi SEA Games terakhir, Tim Thailand mampu merebut 4 medali, yang terdiri 2 perak dan 2 perunggu. Sementara Vietnam merupakan peraih perunggu pada edisi 2019.
Jadwal Lengkap Timnas Basket Indonesia Putra di SEA Games 2023
Jelang SEA Games 2023 timnas basket putra Indonesia sudah melakukan sejumlah persiapan serius. Mereka melakukan training centre (TC) pada 23 Maret 2023 lalu. Berikutnya tim menggelar agenda Australia Camp pada 4-23 April, dan melakoni 9 kali laga uji coba kontra tim-tim NBL1 Australia.
Total terdapat 15 pemain yang masuk dalam draft try out Australia. Jumlah skuad akan dipangkas menjadi 12 pemain untuk SEA Games 2023. Selama masa persiapan di Australia, skuad Indonesia berhasil mendulang 4 kemenangan dalam 9 laga uji coba.
Lalu sekembalinya dari Australia ke Tanah Air, tim Merah Putih sempat kembali menggelar uji coba menghadapi salah satu tim IBL, RANS PIK, pada Jumat (29/4/2023). Indonesia memetik kemenangan 91-71 atas RANS dalam pertandingan di GBK Arena, Jakarta.
“Uji coba ini dilakukan untuk melihat perkembangan pemain setelah dari Australia, sekaligus menjaga pemain dalam suasana kompetisi jelang pelaksanaan SEA Games 2023 Kamboja,” ujar Asisten Pelatih Timnas Putra, Johannis Winar, dikutip dari Antara.
“Pada uji coba melawan RANS PIK ini, kami masih menyoroti kinerja pemain saat defense dan offense, juga saat transisi,” imbuhnya.
Ketika laga uji coba, pemain naturalisasi kelahiran Dominika, Lester Prosper berhasil menyumbang poin terbanyak. Salah satu penggawa klub Korea Selatan, Suwon KT Sonicboom itu menorehkan 21 poin, 13 rebound, dan 1 assist.
Lester Prosper yang tidak menjadi bagian tim peraih emas SEA Games edisi lalu, kali ini berpeluang jadi andalan Timnas Indonesia di Kamboja tahun ini. Begitu pula pemain naturalisasi asal Amerika Serikat, Jerome Anthony Beane yang baru menjadi WNI pada 2023 ini.
Kubu Indonesia juga belum bisa memastikan keikutsertaan Marques Bolden, eks pemain pramusim tim NBA 2022, Milwaukee Bucks, karena tengah melakoni masa pemulihan cedera. Di samping itu Derrick Michael Xzavierro juga diragukan tampil.
Bolden dan Derrick yang notabene menjadi pilar kesuksesan di SEA Games edisi tahun lalu kali ini juga tak masuk dalam agenda TC ke Australia.
Sementara, Brandon Jawato yang merupakan pilar SEA Games 2021 diharapkan bisa memperkuat tim sekembalinya dari Liga Basket Jepang. Timnas Indonesia tahun ini masih ditangani Milos Pejic, pelatih yang juga membawa Indonesia meraih emas pada edisi sebelumnya.
“Kami ingin mempertahankan medali emas yang telah kami raih di SEA Games Hanoi lalu. Untuk itu kami butuh lakukan persiapan terbaik. Itulah kenapa kami kembali ke Australia yang bola basketnya sudah level dunia,” kata Ketua Umum PP Perbasi Danny Kosasih, terkait persaiapan Austalia Camp dikutip dari Antara.
Timnas Indonesia akan melakoni 3 pertandingan di penyisihan grup. Masing-masing bertemu Laos di pertandingan pembuka, lalu gantian menghadapi Vietnam, dan Thailand di laga selanjutnya.
Jadwal Lengkap Timnas Basket Indonesia Putra di SEA Games 2023
Berikut jadwal lengkap Timnas basket Indonesia putra di SEA Games 2023:
- Rabu, 10 Mei 2023: Indonesia vs Laos - Pukul 13.00 WIB
- Jumat, 12 Mei 2023: Vietnam vs Indonesia - Pukul 17.00 WIB
- Minggu, 14 Mei 2023: Indonesia vs Thailand - Pukul 17.00 WIB
Hasil Uji Coba Timnas Basket Indonesia Jelang SEA Games 2023
Berikut hasil uji coba Timnas basket Indonesia jelang SEA Games 2023:
- 28/04/23 RANS PIK vs Indonesia 71-91
- 23/04/23 Shutterland Shark vs Indonesia 93-89
- 21/04/23 Illawarra Hawks vs Indonesia 81-89
- 19/04/23 Ballarat Miners vs Indonesia 77-71
- 18/04/23 Waverley Falcons vs Indonesia 92-88
- 16/04/23 Southern District Spartans vs Indonesia 98-113
- 11/04/23 Logan Thunder vs Indonesia 104-90
- 10/04/23 Red City Roar vs Indonesia 62-69
- 06/04/23 Logan Thunder QBL Team vs Indonesia 77-84
- 05/04/23 Southwest Metro Pirates vs Indonesia 88-70
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama