Menuju konten utama
Piala FA 2020/2021

Jadwal FA Cup 10-12 Februari 2021, Live beIN, & Daftar Big Match

Jadwal FA Cup 2020/2021 ronde kelima antara lain menyajikan big match Manchester United vs West Ham dan Everton vs Tottenham.

Jadwal FA Cup 10-12 Februari 2021, Live beIN, & Daftar Big Match
Manchester City vs Tottenham Hotspur pada 17 Agustus 2019. (Foto AP / Rui Vieira)

tirto.id - Jadwal FA Cup 2020/2021 ronde kelima diselenggarakan pada Rabu (10/2/2021) hingga Jumat (12/2/2021) dan dapat ditonton melalui tayangan live streaming beIN Sports. Big match di Piala FA menyajikan pertemuan antara Manchester United vs West Ham dan Everton vs Tottenham Hotspur.

Babak kelima gelaran Piala FA musim ini bakal diikuti 16 peserta. Dengan rincian 12 tim berasal dari Premier League dan 4 sisanya merupakan klub EFL Championship. Sementara juara bertahan edisi terakhir, Arsenal, gagal lolos usai disingkirkan Southampton 1-0 pada ronde sebelumnya.

Beberapa klub Premier League yang masih berpartisipasi adalah duo Manchester: United dan City. Selain itu, juga ada tiga klub asal London, Tottenham Hotspur, Chelsea, serta West Ham.

Sedangkan 4 tim anggota divisi Championship yang masih bertahan di Piala FA diantaranya adalah Bournemouth, Swansea City, Bristol City, serta Barnsley.

Sesuai dengan hasil undian, 4 nama tersebut dipastikan tidak akan bertemu satu sama lain. Artinya, mereka bakal meladeni klub-klub Liga Inggris untuk bisa melewati fase ini demi melangkah menuju babak perempat final.

Jadwal Big Match Piala FA

Sebanyak 8 pertandingan bakal digeber dalam ronde kelima Piala FA 2020/2021. Sejumlah big match tersaji, di antaranya adalah duel Manchester United vs West Ham.

Bentrok kedua tim tersebut berlangsung pada Rabu (10/02/2021) pukul 02.30 WIB, di Stadion Old Trafford. Berdasarkan head to head, pertemuan mereka selama ini berjalan cukup sengit dan alot.

Dari 5 duel paling anyar di semua kompetisi, The Red Devils memenangkan dua pertandingan. Demikian pula yang dilakukan oleh The Hammers. Satu laga sisa berkesudahan imbang. Artinya, kekuatan MU dan West Ham pun cukup berimbang dari rekor pertemuan.

Selain melibatkan persaingan antar klub, laga ini juga bakal diwarnai kembalinya David Moyes ke kandang Man United. Manajer West Ham itu pernah membesut tuan rumah pada 2013–2014 atau setelah Sir Alex Ferguson pensiun.

Misi pribadi pun diprediksi turut menjadi ambisi lain bagi Moyes saat mendampingi anak asuhnya di Stadion Old Trafford. Apalagi pada putaran pertama Liga Inggris 2020/2021, West Ham dikalahkan armada Ole Gunnar Solskjær dengan skor 1-3 kendati mereka tampil di Stadion London.

Big match lain dalam gelaran Piala FA adalah Everton vs Tottenham. Pertandingan diselenggarakan di Stadion Goodison Park, Kamis (11/02/2021), pukul 03.15 WIB, dan bakal diwarnai adu strategi antara dua manajer gaek, Carlo Ancelotti dan Jose Mourinho.

Berbicara tentang prestasi di Piala FA, Mourinho pernah satu kali menyabet trofi ketika mengantarkan Chelsea juara pada 2006/2007. Raihan trofi yang sama juga sempat dilakukan Ancelotti kala menangani The Blues pada 2009/2010.

The Toffees sebenarnya memiliki keuntungan tersendiri lantaran bermain kandang. Akan tetapi, jika berdasarkan hasil di liga domestik, performa tuan rumah nyatanya tidak terlalu meyakinkan saat tampil di Merseyside.

Dari 10 laga yang sudah dijalani itu, anak asuh Carlo Ancelotti 4 kali menang dan justru 4 kali pula kalah. Dua laga sisa berakhir imbang.

Kendati demikian, performa Dominic Calvert-Lewin dan kawan-kawan yang sedang bagus diyakini bakal membawa dampak positif dalam laga menjamu pasukan Jose Mourinho.

Di sisi lain, Tottenham baru saja mendapatkan kemenangan penting di Liga Inggris. Pada game week 23 lalu, Spurs unggul 2-0 atas West Brom usai gagal meraih hasil sempurna dalam 3 bentrok sebelumnya.

Dengan demikian, kepercayaan diri Son Heung-Min dan kolega kini semakin meningkat sebelum tampil menantang Everton di kandang lawan.

Jadwal Lengkap Live FA Cup 2020/2021

Rabu, 10/02/2021

Pukul 00.30 WIB: Burnley vs Bournemouth (Live beIN)

Pukul 02.30 WIB: Man United vs West Ham (Live beIN)

Kamis, 11/02/2021

Pukul 00.30 WIB: Swansea vs Man City (Live beIN)

Pukul 02.30 WIB: Sheff United vs Bristol (Live beIN)

Pukul 02.30 WIB: Leicester vs Brighton (Live beIN)

Pukul 03.15 WIB: Everton vs Tottenham (Live beIN)

Jumat, 12/02/2021

Pukul 00.30 WIB: Wolves vs Southampton (Live beIN)

Pukul 03.00 WIB: Barnsley vs Chelsea (Live beIN)

Cara Akses FA Cup di beIN Sports

Pertandingan lanjutan FA Cup 2020/2021 sesuai agenda dapat disaksikan via live streaming beIN Sports pada Rabu, (10/02/2021), mulai pukul 00.30 WIB dini hari.

Untuk dapat menyaksikan tayangan di beIN Sports, penggemar akan dikenakan biaya berlangganan mulai Rp20.000 per pekan, Rp45.000 per bulan, hingga paket Mid-Season Sale seharga Rp159.000 untuk setengah musim.

Dengan berlangganan paket yang tersedia, pemirsa dapat menyaksikan konten olahraga beIN Sports, seperti Liga Italia, Liga Spanyol, FA Cup, MLS, hingga Liga Australia.

Baca juga artikel terkait FA CUP 2020-2021 atau tulisan lainnya dari Beni Jo

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Beni Jo
Penulis: Beni Jo
Editor: Iswara N Raditya