Menuju konten utama
Copa America 2024

Jadwal Brasil vs Kosta Rika Copa America 2024 Live di TV Mana?

Jadwal Brasil vs Kosta Rika di Copa America 2024 matchday 1 Grup D live Indosiar & Vidio, pada Selasa 25 Juni 2024, jam tayang pukul 08.00 WIB.

Jadwal Brasil vs Kosta Rika Copa America 2024 Live di TV Mana?
Para pemain Timnas Brasil di Copa America 2021, Estadio Mane Garrincha, Brasilia, Brasil, Minggu (13/6/2021). ANTARA FOTO/REUTERS/Ueslei Marcelino/FOC/sa.

tirto.id - Jadwal Brasil vs Kosta Rika di Copa America 2024 matchday pertama Grup D, akan berlangsung pada Selasa pagi, 25 Juni 2024, mulai pukul 08.00 WIB. Live streaming Brazil vs Costa Rica dari Stadion SoFi, Inglewood, Amerika Serikat (AS), dapat disaksikan lewat Vidio dan siaran langsung Indosiar.

Timnas Brasil akan segera mengawali kiprah dalam ajang Copa America 2024. Dalam turnamen edisi kali ini kubu Selecao dipastikan tanpa sejumlah pemain veteran, dan justru banyak diperkuat para pemain muda. Sang bintang Neymar Jr absen karena cedera. Sementara pemain gaek seperti Casemiro hingga Thiago Silva tidak mendapat panggilan timnas.

Saat ini Tim Samba akan mulai bertumpu kepada para bintang muda, termasuk Vinicius Jr yang dijagokan meraih Ballon d’Or tahun ini. Copa America 2024 bakal jadi ujian yang bagus bagi para pemain Brasil, mengingat Tim Samba jelas menjadi salah satu unggulan di turnamen ini.

Timnas Brasil juga tengah dalam misi merebut kembali kepercayaan terhadap para fans. Selecao diharapkan bisa membawa pulang trofi Copa America 2024, sebagai penutup kekecewaan publik lantaran sudah 22 tahun puasa gelar Piala Dunia.

Di sisi lain, Timnas Kosta Rika yang juga membawa banyak amunisi pemain muda tak kalah termotivasi. Los Ticos masuk di Grup D, dan menjadi satu-satunya tim asal Concacaf (Amerika Utara) di grup tersebut. Selain Brasil, 2 penghuni Grup D lainnya adalah Paraguay dan Kolombia, yang semuanya berasal dari Conmebol (Amerika Selatan).

Jadwal Brasil vs Kosta Rika di Copa America 2024 Live Indosiar

Pertandingan Brasil vs Kosta Rika dalam jadwal Copa America 2024 matchday pertama Grup D, dapat disaksikan live Indosiar dan Vidio, pada Selasa (25/6/2024) pagi, jam tayang pukul 08.00 WIB.

Ekspektasi besar coba dijawab Timnas Brasil, yang kali ini datang dengan skuad relatif muda. Rerata usia pemain Brasil kali ini adalah 25,7 tahun, termuda ke-4 di turnamen. Pertandingan pembuka bakal menarik, lantaran Kosta Rika merupakan skuad termuda di Copa America 2024 dengan rataan usia 24,7 tahun.

Meski terhitung muda, skuad Brasil jadi yang termahal di turnamen kali ini, dengan kisaran nilai pasar mencapai 1.27 miliar Euro, melansir dari Transfermarkt. Selain itu, Opta juga menjagokan Timnas Brasil sebagai unggulan ke-2 di Copa America 2024, dengan peluang juara mencapai 23,3 persen.

Salah satu penyerang Timnas Brasil, Rodrygo, cukup memahami tuntutan besar terhadap timnya. Pemain Real Madrid itu bertekad mengembalikan kepercayaan fans dengan Selecao. Gelar Copa America 2024 bakal jadi salah satu jawaban untuk mengembalikan dukungan publik.

“Saya pikir mungkin setengah dari mereka (fans) terputus [dengan kami], dan tugas kami adalah mengembalikan kebanggaan itu, dan saya pikir kami sedang dalam perjalanan [untuk mengembalikan dukungan penuh fans],” kata Rodrygo, dikutip dari CNN Brasil.

Sejauh ini keraguan masih menghinggapi Timnas Brasil. Terlebih Selecao mendulang hasil kurang maksimal dalam 2 uji coba di bulan Juni 2024. Brasil menang tipis 2-3 atas Meksiko, kemudian hanya bermain imbang 1-1 kontra AS.

Sektor belakang jadi sorotan. Di bawah besutan pelatih Dorival Jr, Timnas Brasil tercatat hanya 1 kali membukukan clean sheet. Sisanya, Brasil sudah kebobolan 6 kali hanya dalam periode 3 laga terakhir.

“Saya tahu kami memiliki tim yang bagus, ini baru permulaan kerja, tapi kami terus berkembang. Waktunya telah tiba untuk mengeluarkan semua kualitas yang kami miliki, untuk memenangkan kejuaraan ini,” papar Rodrygo.

Di sisi lain, Kosta Rika melalui 2 laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 sepanjang Juni 2024 dengan hasil positif. Los Ticos memetik 2 kemenangan, 4-0 atas Saint Kitts & Nevis, lalu 3-0 atas Grenada.

Gustavo Alfaro selaku pelatih Kosta Rika tak ragu mengandalkan skuad muda. Ia yakin timnya bisa bersaing di turnamen kali ini, dengan berbekal pengalaman pribadinya. Dua tahun lalu, Alfaro sanggup menembus perempat final Copa America 2021 saat masih menukangi Ekuador.

“Kosta Rika hadir dengan skuad termuda di antara 16 peserta, dan jika kita mengambil 24 negara di EURO 2024, kami adalah tim dengan rata-rata usia terendah di antara 40 negara yang memainkan 2 kompetisi terpenting di tingkat kontinental,” kata Gustavo, dikutp dari Futbol Centro America.

“Ini adalah waktunya untuk Copa America, sebuah kompetisi indah yang saya lalui sebagai pelatih Ekuador pada 2021. Kini, kami dalam versi yang lebih luas dan kompetitif,” imbuhnya.

Prediksi Susunan Pemain Brasil vs Kosta Rika

Timnas Brasil berpeluang mengandalkan skuad terbaik sejak laga perdana. Vinicius Jr dan Rodrygo bisa jadi motor serangan. Sedangkan di posisi penjaga gawang, Selecao dapat kembali mengandalkan Alisson.

Sementara itu, Timnas Kosta Rika bersiap dengan skuad muda. Alvaro Zamora yang bermain bersama klub Yunani, Aris Thessaloniki, bisa diandalkan di sektor serang. Di barisan yang sama, Kosta Rika bisa memasang pemain Spartak Moskow, Manfred Ugalde.

Brasil (4-2-3-1): Alisson; Danilo, Eder Militão, Marquinhos, Wandell; Joao Gomes, Bruno Guimaraes; Raphinha, Lucas Paqueta, Vinicius Jr; Rodrygo. Pelatih: Dorival Jr.

Kosta Rika (3-4-3): Patrick Sequeira; Francisco Calvo, Julio Cascante, Jeyland Mitchell; Ariel Lassiter, Brandon Aguilera, Orlando Galo, Haxzel Quiros; Manfred Ugalde, Alvaro Zamora, Josimar Alcocer. Pelatih: Gustavo Alvaro.

Head to Head (H2H) Brasil vs Kosta Rika

Rekor 5 pertemuan terbaru kedua tim menunjukkan dominasi Brasil atas Kosta Rika. Selecao tercatat selalu menang atas Kosta Rika dalam periode tersebut.

  • 22/06/18 Brasil vs Kosta Rika 2-0
  • 06/09/15 Kosta Rika vs Brasil 0-1
  • 08/10/11 Kosta Rika vs Brasil 0-1
  • 12/07/04 Brasil vs Kosta Rika 4-1
  • 13/06/02 Kosta Rika vs Brasil 2-5

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Timnas Brasil

  • 13/06/24 AS vs Brasil 1-1
  • 09/06/24 Meksiko vs Brasil 2-3
  • 27/03/24 Spanyol vs Brasil 3-3
  • 24/03/24 Inggris vs Brasil 0-1
  • 22/11/23 Brasil vs Argentina 0-1

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Timnas Kosta Rika

  • 10/06/24 Grenada vs Kosta Rika 0-3
  • 07/06/24 Kosta Rika vs Saint Kitts & Nevis 4-0
  • 01/06/24 Kosta Rika vs Uruguay 0-0
  • 27/03/24 Argentina vs Kosta Rika 3-1
  • 24/03/24 Kosta Rika vs Honduras 3-1

Live Streaming Indosiar: Brasil vs Kosta Rika di Copa America 2024

Live streaming Indosiar antara Brasil vs Kosta Rika dalam jadwal Copa America 2024 matchday pertama Grup D, dapat diakses melalui Vidio, pada Selasa (25/6/2024) mulai pukul 08.00 WIB.

Tayanganlive streaming Copa America 2024 di Vidio dapat diakses dengan terlebih dulu mengikuti paket berlangganan. Pihak Vidio menyediakan aneka paket langganan, dengan durasi dan harga bervariasi.

Live Streaming Brasil vs Kosta Rika Copa America 2024 di Vidio

*Jadwal pertandingan dan siaran Brasil vs Kosta Rika dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait COPA AMERICA 2024 atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Oryza Aditama