Menuju konten utama
Piala AFF U23 2025

Timnas U23 Bantai Brunei, Erick Thohir: Jangan Besar Kepala!

Timnas U23 Indonesia asuhan pelatih Gerald Vanenburg dilarang besar kepala, selepas kemenangan telak 8-0 atas Brunei U23 di Grup A Piala AFF U23 2025.

Timnas U23 Bantai Brunei, Erick Thohir: Jangan Besar Kepala!
Pesepak bola Timnas U23 Indonesia Jens Raven (kiri) bersama rekannya berselebrasi usai membobol gawang Timnas U23 Brunei Darussalam dalam pertandingan penyisihan Grup A Piala AFF U-23 2025 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Selasa (15/7/2025). ANTARA FOTO/Dhemas Reviyanto/mrh/foc.

tirto.id - Timnas U23 Indonesia asuhan pelatih Gerald Vanenburg dilarang besar kepala, usai kemenangan besar 8-0 atas Brunei Darussalam U23, pada laga pembuka Grup A Piala AFF U23 2025, di SUGBK, Jakarta, Selasa malam (15/7/2025).

Hal tersebut diutarakan oleh Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI, ketika dijumpai wartawan tepat selepas pertandingan.

"Jangan besar kepala gara-gara menang 8-0 sama Brunei," ucap Erick kepada awak media, dikutip dari Antaranews.

Ketum PSSI menilai bahwa kemenangan telak atas Brunei Darussalam U23 hendaknya tidak lantas menjadi standar kualitas yang tepat bagi Tim Garuda Muda. Pasalnya di atas kertas tim lawan boleh dibilang sebagai yang paling lemah di Grup A.

Erick menginginkan semua skuad Indonesia U23 tidak boleh hilang fokus, dan mesti berkonsentrasi menghadapi laga kontra Filipina U23, pada Jumat (18/7/2025) lusa.

"Saya rasa bukan menjadi ukuran bahwa kemenangan besar ini menjadi patokan yang baik karena kan kita tahu tadi, tim Filipina mengalahkan Malaysia 2-0," imbuh sosok yang juga menjabat Menteri BUMN itu.

Regulasi Piala AFF U23 2025 yang hanya memberikan tiket lolos otomatis kepada masing-masing tim juara grup, memaksa semua tim peserta untuk berupaya meraih hasil maksimal dari semua laga yang dihadapi.

Jika tidak mereka bakal dihadapkan dengan hitungan jumlah poin dan gol yang lebih rumit, demi mendapatkan 1 tiket lolos tersisa ke semifinal, lewat jalur runner-up terbaik.

Terlebih lawan yang bakal dihadapi Indonesia U23 pada matchday 2 Grup A adalah Filipina U23, tim yang terbukti membuat kejutan dengan memetik kemenangan atas Malaysia U23 di laga pertama.

"Filipina tidak bisa dianggap sebelah mata. Apalagi target kita kan mau lolos grup, bahkan mungkin bisa semifinal, bahkan juara. Karena terakhir, saya menyaksikan sendiri, waktu itu kita final melawan Vietnam di Thailand (2023). Sayang kita kalah waktu itu," terang Erick.

Senada dengan Ketum PSSI, pelatih Timnas U23 Gerald Vanenburg juga menekankan agar skuadnya tidak cepat puas usai kemenangan 8-0 atas Brunei U23.

Juru taktik asal Belanda tersebut memandang perjalanan timnya masih jauh untuk meraih target juara AFF U23 2025.

"Banyak hal yang bisa kita lakukan. Kita perlu berpikir hari demi hari, laga demi laga, apa yang bisa saya kembangkan. Dan, saya pikir itulah yang harus kita lakukan," kata Vanenburg.

Sejauh ini Timnas Indonesia tercatat baru 1 kali merebut trofi juara Piala AFF U23. Tinta emas tersebut ditorehkan pada edisi 2019 silam, di bawah asuhan pelatih Indra Sjafri.

Baca juga artikel terkait PIALA AFF U23 atau tulisan lainnya dari Oryza Aditama

tirto.id - Olahraga
Penulis: Oryza Aditama
Editor: Iswara N Raditya