Menuju konten utama

Hasil Tenis Meja: Fan Zhendong Raih Medali Emas Asian Games 2018

Petenis meja rangking 1 dunia Fan Zhendong meraih medali emas Asian Games 2018.

Hasil Tenis Meja: Fan Zhendong Raih Medali Emas Asian Games 2018
Tenis meja Asian Games. ANTARA FOTO/INASGOC/SUNYOTO.

tirto.id - Petenis meja putra Cina Fan Zhendong meraih medali emas tunggal putra pada cabang tenis meja Asian Games ke18 di JI Expo Kemayoran, Jakarta, Sabtu setelah mengalahkan rekan senegaranya Lin Gaoyuan dengan skor 4-2.

Fan yang merupakan petenis meja ranking 1 dunia itu, masih terlalu tangguh bagi Lin Gaoyuan meski sempat memberikan perlawanan sengit selama 1 jam 7 menit, namun akhirnya ia terpaksa menyerah.

Setelah sempat unggul di dua set pertama dengan 11-8 dan 11-5, Lin bangkit dan mengambil set ketiga setelah melalui perjuangan panjang melalui duece dengan skor 17-15.

Ia berkali kali berhasil meraih poin dari adu pukulan keras dengan putaran tinggi dengan posisi agak jauh dari meja. Pemain kidal itu juga mendapat poin dari spin diatas meja menggunakan kelenturan pergelangan tangan.

Begitu juga di set ke lima ia hanya memberi Fan 4 poin sebelum menutup set di saat Fan mulai sedikit mengendorkan serangan.

Di set ke 6 dan 7, Fan mengeluarkan segenap kemampuannya melalui serangan spin keras dengan variasi kiri dan kanan lawan serta memanfaatkan keunggulan servisnya yang bervariasi untuk meraih poin.

Dengan selesainya pertandingan final di kelompok putra ini, dari lima emas yang disediakan, China menyapu bersih lima emas dan tiga perak lainnya.

Dua perak yang lepas dari China yaitu di nomor beregu putra dan putri yang memang hanya membolehkan satu negara menurunkan satu tim.

Medali perunggu diraih petenis meja Korea Selatan Lee Sangsu dan petenis meja Iran Alamiya Daronkolaei Noshad.

Baca juga artikel terkait ASIAN GAMES 2018

tirto.id - Olahraga
Sumber: Antara
Editor: Agung DH