tirto.id - Presiden Joko Widodo melantik Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN), Rabu (21/2/2024). Kekayaan AHY pada 2016 mencapai Rp15.291.805.024 (Rp15,29 miliar) dan 511.332 dolar Amerika.
Jumlah kekayaan AHY tercantum di situs laporan harta kekayaan pejabat negara (LHKPN) yang dia laporkan pada 3 Oktober 2016. AHY saat itu diminta melaporkan kekayaannya karena mencalonkan diri sebagai Gubernur DKI Jakarta.
Dalam LHKPN tersebut, AHY tercatat tidak memiliki utang. Dengan demikian, kekayaan murni AHY sebesar Rp15,29 miliar dan 511.332 dolar Amerika.
Kekayaan AHY terbagi atas beberapa bagian, yakni tanah dan bangunan, harta bergerak, harta bergerak lainnya serta giro dan setara kas lainnya.
AHY memiliki tiga harta tanah dan bangunan. Pertama, bangunan seluas 90 meter persegi di Jakarta Selatan. Harta yang dibeli sendiri ini memiliki nilai Rp1.063.195.000.
Kedua, tanah dan bangunan seluas 208 meter persegi dan 60 meter persegi di Jakarta Selatan. Aset yang dibeli sendiri itu memiliki nilai Rp3.127.530.000.
Terakhir, AHY memiliki tanah seluas 978 meter persegi di Kabupaten Bogor yang diperoleh melalui dana pribadi dan hibah. Aset ini memiliki nilai Rp2.581.920.000.
Kategori kekayaan AHY lain, yakni harta bergerak. Putra sulung Susilo Bambang Yudhoyono itu memiliki satu alat transportasi, yakni Toyoa Vellfire tahun 2012 yang dibeli sendiri. Harga mobil ini Rp550 juta.
Di kategori yang sama, AHY memiliki usaha dengan nama PT Exquisite Indonesia yang didirikan sendiri dengan nilai jual Rp360 juta.
Sementara itu, di kategori harga bergerak lainnya, kekayaan AHY mencapai Rp688.800.000. Lalu, AHY memiliki giro dan setara kas senilai Rp6.920.360.024. Kekayaan berupa uang dolar Amerika senilai 511.332 dolar Amerika tercantum dalam giro dan setara kas AHY.
Penulis: Muhammad Naufal
Editor: Abdul Aziz