Menuju konten utama

Harga Realme C33 yang Bawa Spek Kamera 50MP & Baterai 5.000 mAh

Realme C33 tersedia di berbagai marketplace dengan harga Rp1.599.000 untuk varian 3GB + 32GB dan Rp1.799.000 untuk varian 4GB + 64GB.

Harga Realme C33 yang Bawa Spek Kamera 50MP & Baterai 5.000 mAh
Realme C33. foto/https://buy.realme.com/id/goods/351

tirto.id - Realme C33 baru saja meluncur di Indonesia yang menawarkan harga bersaing di kelasnya serta usung spesifikasi kamera 50MP dan kapasitas baterai 5.000mAh.

Diluncurkan di Tanah Air pada 25 Oktober 2022, Realme C33 disebut sebagai ponsel kamera 50MP paling terjangkau di Indonesia, sebagaimana diungkapkan Marketing Director Realme Indonesia, Michonne Wang, dalam keterangan tertulis dikutip Antara.

"Kami menambahkan anggota baru yaitu Realme C33 sebagai smartphone kamera 50MP paling terjangkau dengan desain premium untuk keperluan sehari-hari dan hiburan," ujarnya.

Realme C33 diharapkan menjadi pemantik agar lebih banyak anak muda Indonesia meminati Realme C series, yang dikenal sebagai smartphone entry-level pilihan mereka.

Spesifikasi dan Harga Realme C33

Realme C33 dibekali kamera 50MP yang mampu memberikan bidikan tajam dan jernih dengan kemampuan kecerdasan buatan (AI) yang ditingkatkan. Adapun peningkatannya mampu mengonfigurasi pemotretan siang dan malam secara cerdas di sejumlah kondisi pencahayaan yang kompleks.

Realme C33 mengadopsi algoritma CHDR baru untuk meningkatkan efek penekanan sorotan ketika pengguna membidik foto pada siang hari.

Sementara untuk pemotretan malam hari, Super Night Mode di Realme C33 menonjolkan keindahan malam melalui sumber cahaya yang dramatis tanpa mengurangi detail foto yang diambil.

Soal desain, Realme C33 hadir dengan desain premium Boundless Sea yang terinspirasi dari pesona lautan tanpa batas. Ponsel ini tersedia dalam dua pilihan warna, yaitu Aqua Blue dan Night Sea.

Realme C33 pada casing belakangnya hadir dengan efek cahaya visual dinamis yang tampak berbeda bila dilihat dari sudut lain. Casing-nya dilapisi dengan komposit tekstur pasir berkilauan dan lapisan cerah untuk memberikan efek seperti aliran air.

Realme C33 yang punya bodi ultra-slim 8,3mm diklaim kokoh dan premium berkat material berkualitas dan desain right-angle. Lain itu, penutup belakang unibody ponsel ini tanpa tonjolan kamera yang mengganggu.

Dilengkapi dengan baterai 5.000mAh, Realme C33 diklaim mampu bertahan hingga 37 hari. Agar masa pakai yang lebih lama, hadir fitur Ultra Saving yang bikin ponsel bertahan hingga 43,6 jam dalam keadaan standby dengan hanya 5 persen baterai tersisa.

Soal performa, Realme C33 tertanam chipset Unisoc T612 octa-core yang menjanjikan perangkat mampu membuka berbagai aplikasi secara bersamaan. Lain itu, Realme C33 mampu memainkan judul-judul game populer yang cukup berat sekalipun.

Realme C33 tersedia di berbagai marketplace dengan harga Rp1.599.000 untuk varian 3GB + 32GB dan Rp1.799.000 untuk varian 4GB + 64GB.

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Yantina Debora